Canon Rancang Lensa Kit 18-55 mm Ber-LCD

- Sebuah bocoran paten yang diajukan oleh Canon mengindikasikan adanya rancangan lensa kit 18-55 milimeter baru dengan fitur layar LCD.
Keberadaan fitur LCD itu pertama kali ditemukan terselip dalam dokumen paten JP2018005130A tentang teknik mengurangi penyimpanan (aberration) di lensa kamera interchangeables.
Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Peta Pixel, Kamis (21/6/2018), di dalam dokumen tersebut terdapat ilustrasi lensa yang mirip dengan kit 18-55 mm F/3.5-5.6 IS III, tetapi memiliki satu referensi tambahan bernama “lens information display”.
Pada ilustrasi lensa tersebut, “lens information display” terletak di samping tombol AF/MF dan IS ON/OFF. Namun tidak diperlihatkan informasi apa saja yang bakal tampil di sana.
Ide “lens information display” sendiri bukan hal baru. Tetapi selama ini fitur tersebut selalu disematkan pada lensa yang harga banderolnya cukup mahal.
Perusahaan yang pertama kali mewujudkan ide tersebut adalah Zeiss. Mereka menyematkan “lens information display” pada lensa seri Bastis yang dirilis pada April 2015 silam.
Selanjutnya, pada September 2016, Canon mengikuti langkah itu dengan merilis lensa 70-300 mm F/4-5.6 IS II pertama yang memakai fitur “lens information display”. Informasi yang ditampilkan ada beberapa jenis, mulai dari jarak serta penanda depth of field, focal length hingga grafis terkait guncangan pada lensa.
Baik lensa Zeiss ataupun Canon tersebut dibanderol dengan harga tinggi. Zeiss melepas rangkaian lensa Bastis dengan harga lebih dari 1.000 dollar AS atau setara Rp 14 juta; sedangkan Canon merilis 70-300 mm F/4-5.6 IS II pada kisaran 500 dollar AS atau setara Rp 7 juta.
Karena itu merupakan sebuah langkah besar jika paten lensa kit berlayar LCD itu terwujud. Apalagi lensa kit 18-55 mm rata-rata dibanderol dengan harga murah, sekitar 200 dollar AS atau setara Rp 2,8 juta.
Terkini Lainnya
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren