Ada "Mario Kart" di Google Maps, Begini Cara Memunculkannya
- Layanan peta digital Google Maps kehadiran tokoh Mario, karakter tukang ledeng terkenal dari video game buatan Nintendo. Hal ini untuk memperingati “Mario Day” yang jatuh pada 10 Maret lalu.
Jika disingkat, “Maret” bisa menjadi “Mar” dan angka “10” seakan-akan menjadi “io”. Penggabungan tanggal dan bulan tersebut menjadi “Mario”.
Kemunculan Mario di Google Maps sama dengan Pac-Man atau pesawat tempur Star Wars, Tie-Fighter sebelumnya. Kali ini panah navigasi biru bertransformasi menjadi Mario dan mobil go-kart-nya dari video game balap mobil “Mario Kart”.
Mario Kart dikembangkan sebagai spin-off dari “Super Mario” yang mendulang sukses di pasaran. Pada 2017 lalu, Mario Kart 8 Deluxe menjadi salah satu video game paling laris.
Baca juga: Membandingkan Google Maps dengan Waze, Mana Lebih Baik?
Selanjutnya, masukan destinasi dan tekan tombol “Directions”. Google Maps akan memperlihatkan garis arah dari tempat asal Anda ke tempat tujuan.
Biasanya Anda hanya perlu memencet tombol “Start” untuk memulai navigasi. Kali ini, di samping tombol tersebut ada ikon tanda tanya “?”. Pilih ikon itu untuk menghadirkan Mario Kart.
Anda bisa pilih untuk tidak melanjutkan navigasi dengan Mario Kart atau melanjutkannya dengan menekan “Let’s-a go!”. Setelahnya, navigasi Anda akan lebih menarik secara visual dengan Mario Kart.
Mario Kart tak akan selamanya tersisip di Google Maps. Navigasi Anda bersama sang tukang ledeng dibatasi hanya selama sepekan ini.
Selamat mencoba!
Terkini Lainnya
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Penyebab Nomor Telepon Tidak Bisa Dicek di GetContact
- Ini Sebab Bali Jadi Tempat Peluncuran Global Oppo Find X8
- Telkomsel Dukung Industri Game Nasional lewat Keikutsertaan di MPL ID S14
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Oppo Rilis Antarmuka ColorOS 15 Global, Sudah Bisa "Circle-to-Search"
- Tablet Oppo Pad 3 Pro Meluncur Global dari Bali, Dilengkapi AI
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- 3 Cara Blokir Telepon Spam di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- YouTube Gaming Recap 2024 Dirilis, Kilas Balik Tontonan Game Sepanjang Tahun
- Oppo Find X8 Resmi di Indonesia, HP Pertama dengan Dimensity 9400
- Oppo Find X8 Pro Resmi dengan Tombol Kamera "Quick Button", Ini Harganya di Indonesia
- Suasana Peluncuran Global Oppo Find X8 Series di Bali, Dihadiri Undangan dari Berbagai Negara
- Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy A16 5G di Indonesia