Sudah Bisa di Indonesia, Begini Cara Hapus Pesan "Salah Kamar" di WhatsApp

— Pengguna WhatsApp di Indonesia akhirnya bisa memakai fitur yang berguna untuk menghapus pesan "salah kamar" atau telanjur terkirim ke teman atau grup percakapan.
Fitur tersebut sebenarnya sudah lama dikembangkan WhatsApp dan baru diumumkan keberadaannya beberapa hari lalu. (Baca: WhatsApp Rilis Fitur Hapus Pesan yang Telanjur Terkirim)
Berdasarkan Pantauan Kompas Tekno, fitur bernama "Deleting message for everyone" itu bisa dipakai pengguna WhatsApp Android dan iOS pada Selasa (31/10/2017) petang.
Untuk menggunakan fitur hapus pesan "salah kirim" ini diperlukan aplikasi terbaru WhatsApp versi 2.17.71 di Apple iOS dan versi 2.17.400 di Android.
Jika Anda belum melihat adanya opsi "delete for everyone" saat menghapus sebuah pesan, perbarui dulu ke versi tersebut. Aplikasi versi terbaru WhatsApp di atas bisa saja belum Anda temui di toko aplikasi Apple atau Android karena penyebarannya memang dilakukan bertahap.
Cara pakai fitur ini mudah. Pengguna cukup menyentuh dan tahan pesan yang ingin dihapus, menunggu hingga muncul menu, kemudian memilih opsi delete atau lambang tong sampah. Berikutnya, akan keluar pilihan delete for me atau delete for everyone.
Jika ingin menghapus pesan itu dari kolom percakapan lawan bicara, pengguna cukup memilih delete for everyone dan pesan yang terkirim itu pun akan dihapus.
Sebagai gantinya, pengguna akan melihat keterangan bertuliskan this message was deleted sehingga tidak lagi bisa dilihat isinya.
Namun, satu hal yang perlu dicatat, pesan hanya bisa dihapus dalam kurun waktu maksimal 7 menit setelah dikirimkan ke lawan bicara atau ke dalam grup percakapan.
Baca juga: Begini Cara Memakai Fitur Pelacak Teman di WhatsApp
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory