2018, Dua Pertiga Penduduk Dewasa Dunia Punya Smartphone

- Jumlah penduduk dunia usia muda yang memiliki smartphone diperkirakan mencapai angka 66,5 persen. Jumlah tersebut setara dengan dua pertiga dari total jumlah penduduk dewasa dunia pada 2018 mendatang.
Berdasarkan riset yang dilakukan oleh lembaga survey Zenith yang dilansir di laman Recode dan dikutip KompasTekno, Rabu (18/10/2017), jumlah tersebut meningkat dari tahun 2017 yang mencapai 63 persen.
Dari 52 negara yang menjadi contoh penelitian oleh Zenith, Belanda menduduki peringkat pertama sebagai negara dengan usia dewasa pemilik smartphone terbanyak di dunia.
Penduduk usia dewasa Belanda yang memiliki smartphone berkisar 93,9 persen. Namun, negara maju seperti Inggris dan Amerika Serikat justru hanya memiliki 70 persen penduduk dewasa yang memiliki smartphone.
Baca: Penjualan Smartphone Rp 3 Jutaan Mulai Tumbuh
Singapura menjadi negara di Asia Tenggara pertama, atau peringkat 11 seluruh dunia dengan persentase sebesar 95 persen. Sayangnya, Indonesia tidak termasuk dalam survey yang dilakukan kali ini.
Meski demikian, pertumbuhan kepemilikan smartphone kian melambat belakangan ini, karena kondisi pasar yang kian jenuh. Kepemilikan smartphone meningkat 10 persen tahun ini dan diprediksi akan tumbuh 7 persen saja pada 2018.
Sebagai perbandingan, tahun lalu angka kepemilikan smartphone meningkat sebesar 14 persen.
Kepemilikian perangkat mobile dianggap memiliki implikasi yang besar untuk iklan, yang kian kemari menuju ke mobile. Menurut survey Zenith, peranti mobile akan menyumbang 73 persen konsumsi iklan pada 2018 nanti, dan 58 persen pengeluaran iklan.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis