iPhone X Mendadak Keluar dari Celana Bos Apple
- Sebagai CEO Apple, wajar bila Tim Cook saat ini sudah memegang ponsel tercanggih dari perusahaan tersebut, iPhone X.
Perangkat itu terlihat menyembul dari kantung celananya ketika dia mengunjungi University of Oxford sebagai pembicara dalam acara business accelerator di kampus tersebut, pekan lalu. (Baca: Bos Apple Cerita soal Kepemimpinan Hingga Kegagalan)
Sang ponsel anyar rupanya tidak bisa tinggal diam di saku Cook. Saat Cook sedang menjawab pertanyaan di sesi tanya jawab, iPhone X tiba-tiba menyelip keluar dan jatuh ke sofa tempat Cook duduk.
Sadar perangkat mahalnya sudah keluar dari celana, Cook sempat berupaya mengambilnya kembali, tapi kemudian urung.
Mungkin karena dia sadar celananya terlalu sempit sehingga sulit untuk memasukkan ponsel saat sedang dalam posisi duduk. iPhone X pun sempat dibiarkan tergeletak di sofa.
Momen iPhone X menyelip keluar dari saku celana Cook itu diabadikan dan beredar luas di internet dalam bentuk animasi GIF. Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Time, Senin (16/10/2017), netizen pun ramai mengomentari kejadian tersebut.
Tim Cook's iPhone X falls out of his pocket while on stage. Perfect way to smoothly check your notifications ???? pic.twitter.com/w0p6Bwjmoh
— Spike ? Rundle (@flyosity) October 13, 2017
“iPhone X milik Tim Cook jatuh dari celana saat di panggung. Cara yang mulus untuk memeriksa notifikasi Anda,” kicau seorang pengguna Twitter dengan handle @flyosity.
iPhone X di saku Cook terlihat berwarna putih atau silver. Perangkat dengan layar bezel-less, kamera ganda, dan teknologi pengenal wajah Face ID ini rencananya baru akan dirilis ke pasaran pada November mendatang. (Baca: iPhone 8 dan iPhone X Segera Dijual Resmi di Indonesia?)
Baca: Membandingkan Harga iPhone X di Tiga Tetangga Indonesia
Terkini Lainnya
- Grab Rilis Fitur Akun Keluarga, Bisa Pantau Perjalanan "Real-Time"
- Kenapa Tidak Boleh Main HP saat BAB? Begini Akibatnya
- Fungsi True Tone di iPhone yang Perlu Diketahui
- 7 Tips biar Memori HP Tetap Lega dan Tidak Cepat Penuh
- Oppo Find X8 Series Punya Fitur "Touch to Share", Mudahkan Transfer File iPhone ke HP Android
- 2 Cara Memblokir Nomor WhatsApp dengan Mudah dan Cepat
- Apa Arti “Re” di Gmail? Begini Penjelasannya
- Oppo Run 2024 Digelar di Bali, Diikuti 5.700 Peserta dari 23 Negara
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp di iPhone dengan Mudah
- Cara Bikin Kata-kata untuk Hari Guru 2024 yang Berkesan via ChatGPT, Mudah
- Kemenperin Ungkap Aksesori Apple yang Diproduksi di Bandung
- Mengulik Desain Oppo Find X8 Pro, Ada Tombol Kamera "Quick Button"
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya