iPhone X Diprediksi Pakai Prosesor 6 Core

- Rilis "Gold Master" dari iOS 11 bocor hanya beberapa hari menjelang kemunculan iPhone X, yakni pada 12 September malam ini. Bocoran sistem operasi ini mengungkap banyak hal, seperti nama ketiga iPhone yang akan meluncur dan fitur-fitur mereka.
Di dalamnmya, ada juga petunjuk bahwa iPhone X akan ditenagai prosesor A11 Fusion yang memiliki CPU enam core yang terdiri dari sepasang core berkecepatan tinggi dan empat core hemat daya.
Sebagai perbandingan, prosesor A10 Fusion di iPhone 7 dan iPhone 7 Plus diketahui punya dua core kinerja tinggi dan dua core hemat daya, alias empat core/quad-core.
Sementara, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Apple Insider, Selasa (12/9/2017), chip A10X di iPad Pro terbaru datang dengan tiga core "Hurricane" kecepatan tinggi dan tiga core "Zephyr" yang irit daya.
Baca: Jika Harga iPhone 8 Benar Kemahalan, Salahkan Samsung
Core CPU berkecepatan tinggi pada prosesor menangani pengolahan data ketika pengguna menjalankan tugas-tugas berat, seperti bermain game. Sementara core CPU hemat daya mengambil alih untuk tugas ringan, seperti membuka e-mail dan memutar musik.
Belum diketahui apakah chip A11 Fusion akan turut digunakan di iPhone 8 dan iPhone 8 Plus (penerus iPhone 7 dan iPhone 7 Plus), atau hanya di iPhone X saja.
Bocoran iOS 11 ikut mengungkap bahwa ketiga iPhone bakal mendukung video 4K hingga 60 FPS dan video full-HD hingga 240 FPS.
Kebenaran dari rumor ini akan dibuktikan pada malam nanti saat Apple secara resmi merilis lini iPhone terbarunya.
Terkini Lainnya
- Microsoft Rilis Chip Kuantum Majorana 1 untuk Komputasi Skala Besar
- Beda Budaya Bisa Gagalkan Merger
- Cara Blokir SMS Spam yang Mengganggu di HP Xiaomi
- 2 Cara Menghapus Cache di HP Realme dengan Mudah dan Cepat
- Fitur Ini "Sulap" Oppo Find N5 Jadi Remot Laptop Apple Mac
- AMD Rilis 3 CPU Ryzen AI 300 Series
- Kulkas Pintar Samsung Bespoke AI Seri RS70 Resmi, Punya Fitur Penghemat Listrik
- Video: Fitur Samsung S25 Ultra Bikin Rekam Konser Seventeen Bangkok Jadi Anti-mainstream
- Hati-hati, Setting Bawaan di iPhone Bisa Jadi "Pintu" Hacker Menyusup
- Smartwatch OnePlus Watch 3 Resmi Meluncur, Layar Lebih Besar dan Terang
- YouTube Bikin Langganan "Premium Lite", Ini Bedanya dengan Premium Biasa
- Menkomdigi Minta Platform Digital Perketat Perlindungan Anak dari Konten Berbahaya
- 8 Ciri-ciri Chat Penipuan WhatsApp, Jangan Terkecoh
- Harga Laptop Akan Naik, Bos Acer Ungkap Alasannya
- 25 Tablet dan HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS dengan AI DeepSeek