Elon Musk Beli X.com, Domain Bersejarah dari Startup Keduanya

- Hak milik nama domain X.com akhirnya kembali ke tangan sang empunya sebelumnya, Elon Musk. Domain tersebut merupakan sesuatu yang bersejarah karena pernah dipakai sebagai domain dari startup kedua Musk.
Domain X.com sebenarnya sudah lama tidak digunakan dan berada dalam kepemilikan PayPal, yakni perusahaan keuangan tempat Musk bekerja dulu. Musk kemudian membeli domain tersebut dari tangan PayPal.
“Kami bahagia telah berhasil menjual domain X.com kembali ke tangan pemilik sebelumnya, Elon Musk,” ujar juru bicara PayPal mengonfirmasi pembelian itu.
Sebagaimana dilansir KompasTekno dari The Verge, Rabu (12/7/2017), X.com awalnya merupakan layanan keuangan online yang didirikan oleh Musk pada 1999 silam.
Setahun setelah didirikan, X.com merger dengan Confinity, sebuah perusahaan yang mengelola layanan transfer uang PayPal. Pada masa merger ini, para investor dan dewan perusahaan sepakat bahwa X.com lebih terkenal ketimbang Confinity.
Meskipun demikian, bukan nama X.com yang lantas digunakan. Keseluruhan perusahaan justru dilabeli ulang sebagai PayPal. Peristiwa ini terjadi pada 2001, sekitar setahun setelah Musk meninggalkan perusahaan karena berbeda pendapat dengan direksi lain.
Sekarang Musk sudah menjadi miliarder yang mengelola perusahaan Tesla, SpaceX, dan SolarCity. Hartanya memungkinkan Musk untuk membeli berbagai hal yang dia inginkan, termasuk domain X.com.
PayPal memang enggan menyebutkan berapa harga yang harus dibayar Musk untuk kembali memiliki X.com. Namun bisa dipastikan bahwa harga tersebut sama sekali tidak murah.
Musk belum mengungkap tujuannya membeli domain lama itu. Bisa jadi dia membeli karena domain itu bagian dari sejarahnya, memakainya sebagai situs resmi salah satu produk Tesla, yakni Model X, atau bisa juga dipakai untuk merek baru SpaceX. Tapi sementara waktu ini, belum ada kejelasan mengenai tujuan itu.
Baca: Super Sibuk, Ini yang Dilakukan Elon Musk Kala Senggang
Terkini Lainnya
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar