Sudah Punya Alienware, Kenapa Dell Bikin Inspiron Gaming?
TAIPEI, - Dell meluncurkan Inspiron Gaming Desktop yang memiliki spesifikasi mumpuni dan dijanjikan dapat memainkan berbagai jenis game yang diklaim tanpa lag.
Sebenarnya, Dell sudah mempunyai seri komputer gaming lainnya, yakni Alienware. Lalu, apa beda kedua seri ini?
Senior Vice President Dell, Ray Wah mengatakan, meskipun sama-sama menargetkan konsumen gamer, Inspiron Gaming dan Alienware memiliki target konsumen yang berbeda.
Dengan begitu, kedua produk tidak akan bersaing langsung satu sama lain. Seri Alienware ditujukan untuk gamer profesional yang rela merogoh kocek lebih.
"Alienware betul-betul menargetkan gamer profesional, hardcore gamer, mereka yang betul-betul mengejar pengalaman gaming luar biasa, sehingga perlu perangkat seperti Alienware," kata Ray.
Sementara Inspiron Gaming, ditujukan untuk para gamer kelas menengah yang lebih peduli terhadap harga.
"Kami menemukan, ada juga grup gamer, yang tidak kalah hebat dari segi kemampuan, tapi memiliki dana yang lebih terbatas," kata Ray.
Dell Inspiron Gaming Desktop dijual mulai 599 dollar AS atau sekitar Rp 8 juta. Konfigurasi standarnya yakni memiliki prosesor AMD A10, RAM 8 GB, harddisk 1 TB, dan GPU AMD Radeon RX560.
Desktop gaming terbaru Dell ini bisa di-upgrade dengan prosesor AMD Ryzen 7, RAM hingga 32 GB, kartu grafis GeForce GTX 1060, dan harddisk SSD agar lebih kencang.
Berbeda dengan Alienware yang sudah hengkang dari Indonesia, Ray memastikan bahwa Inspiron Gaming Desktop akan segera dipasarkan di Indonesia dalam waktu dekat.
Baca: Laptop Gaming Biasanya Mahal, Buatan Dell Kok Bisa Murah?
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Series Pakai Teknologi Baterai Karbon Silikon, Apa Keunggulannya?
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Cara Pakai Rumus CONCAT di Microsoft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi