Benarkah "Snake" Game Mobile Pertama?

- Masih ingat dengan game Snake di ponsel lawas Nokia? Game "ular pemangsa" yang dirilis pada 1997 itu banyak disebut sebagai game di ponsel pertama. Benarkah?
Tak heran jika banyak yang menyebut Snake sebagai game mobile pertama. Sebab Nokia menjadi ponsel yang begitu populer pada masanya. Game Snake yang jadi fitur wajib di lini ponsel Nokia pun banyak dimainkan sebagai pembunuh atau pengisi waktu.
Namun, sebelum Nokia dan Snake populer, ternyata ada pula vendor telepon seluler yang sudah lebih dahulu menanamkan game mobile di perangkatnya.
Dikutip KompasTekno dari Phone Arena, Rabu (28/9/2016), pada 1994, produsen ponsel Denmark, Hagenuk mengintegrasikan game Tetris di ponsel buatannya, MT-2000.
Ponsel tersebut juga menjadi yang pertama yang menggunakan tombol "soft key" untuk menavigasi menu di layar, sehingga memudahkan untuk aktivitas gaming.

Namun, Tetris di dalam ponsel hagenuk MT-2000 ini juga ternyata bukan game mobile pertama yang ada di ponsel.
Mundur satu tahun ke belakang, IBM dan BellSouth berkolaborasi merancang smartphone pertama, disebut Simon Personal Communicator.
Smartphone itu pertama kali dikenalkan pada 1993, tetapi baru masuk ke pasar pada Agustus 1994.
Dari sekian fitur yang ada di dalam Simon Personal Communicator, IBM menyertakan game berjudul Scramble, yakni game teka-teki bergambar di mana pengguna harus menyusun kotak-kotak acak menjadi sebuah gambar utuh.

Jadi, kemungkinan Snake adalah game mobile ketiga yang hadir di pasar. Perlu diingat juga, Snake bukan satu-satunya game yang ada di ponsel Nokia, bersamanya terdapat game lain seperti Sudoku.
Terkini Lainnya
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas