Asus Boyong "Chromebook Lipat” Pertama di Dunia ke Indonesia
JAKARTA, - Asus Indonesia memperluas jajaran produk notebook besutannya dengan meluncurkan dua model Chromebook baru, yakni Chromebook C100PA dan C201PA.
Chromebook adalah seri notebook murah berbasis Google Chrome OS yang mengandalkan layanan cloud lewat jaringan internet untuk menjalankan berbagai aplIkasi dan menyimpan data.
Asus Chromebook C100PA diklaim merupakan Chromebook pertama dan satu-satunya di dunia yang memiliki form factor serupa laptop 2-in-1 dengan layar yang bisa dilipat hingga 360 derajat.
“Jadi, Chromebook C100PA bisa berubah dari notebook menjadi tablet dan sebaliknya karena sudah turut dibekali layar sentuh 10-titik,” ujar Wiewie, Product Manager Notebook System BG Asus dalam acara peluncuran kedua produk di Jakarta, Selasa (28/6/2016).
Di dalam, Chromebook C100PA diperkuat prosesor quad-core Rockchip 3288-C 1,8 GHz, RAM LPDDR3 4 GB, internal storage 16 GB, baterai 2 cell, serta konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac dan Bluetooth 4.0.
Kelengkapan konektornya meliputi 2 buah USB 2.0,1 micro-HDMI 1.4, serta card reader micro-SD dan jack audio 3,5mm.
Sementara itu, Chromebook C201PA diklaim sebagai Chromebook teringan di dunia dengan bobot kurang dari 1 kg dan form factor serupa notebook konvensional.
Spesifikasi internalnya sama seperti Chromebook C100PA, dengan pengecualian ukuran layar (11,6 inci, 1.366x768, non-touchsreen) dan ketersediaan SDXC card reader pada Chromebook C201PA.
Keduanya kini sudah bisa diperoleh di pasaran Indonesia dengan kisaran harga Rp 4,2 juta untuk Chromebook C100PA dan Rp 3,4 juta untuk Chromebook C201PA.
Selain dua produk di atas, Asus juga berencana merilis model Chromebook lain dalam waktu dekat. “Kami akan memasarkan Chromebook C202SA, yakni penerus C201PA. Mudah-mudahan tahun ini sudah bisa masuk,” pungkas Wiewie.
Terkini Lainnya
- Indonesia Lolos Grand Final PUBG Mobile PMGC 2024, Satu Wakil Tersisa
- 6 Tips Ampuh biar Baterai HP Cepat Terisi Penuh
- Sharp Rilis Deretan Speaker Baru di Indonesia, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- Telkomsel Pakai Hyper AI untuk Optimalisasi Jaringan saat Pilkada Serentak 27 November
- Operator Seluler Tagih Janji Komdigi
- Tolak Rp 1,5 Triliun Apple, Pemerintah Bandingkan Investasi di Vietnam dan Indonesia
- Instagram Rilis Fitur Berbagi Lokasi Mirip WhatsApp
- Mengapa Pemerintah Indonesia Sebut Apple Tidak Adil?
- Ada Notifikasi “This Site Uses Cookies” Setiap Buka Web, Apa Artinya?
- Tablet Oppo Pad 3 Resmi, Ditenagai Chip Mediatek Dimensity 8350
- Ini 4 Alasan Pemerintah RI Tolak Investasi Apple untuk Buka Blokir iPhone 16
- Resmi, Pemerintah RI Tolak Rp 1,5 Triliun Apple untuk Cabut Blokir iPhone 16
- Chipset Mediatek Dimensity 8350 Resmi, Debut StarSpeed Engine Gantikan HyperEngine
- Oppo Reno 13 dan Reno 13 Pro Resmi dengan Chip Dimensity 8350
- Vendor Smartphone Honor Buka Lowongan Kerja di Indonesia, Siap Comeback?