Ini Dia, Harga Microsoft Office 2016 di Indonesia

Rangkaian Office 2016 yang diluncurkan adalah Office Home & Student, Office Home & Business, Office 365 Home Subscription, dan Office 365 Personal Subscription. Berapa harga retail untuk masing-masing software tersebut?
Dalam slide presentasi yang ditampilkan dalam acara jumpa media di Singapura, Jumat (18/9/2015) lalu, Microsoft mencantumkan harga yang berbeda-beda untuk setiap versi Office di masing-masing negara.
Untuk negara yang sedang berkembang, banderol harganya bisa lebih murah dibandingkan dengan pasar di negara yang sudah maju.
Untuk negara Australia, Selandia Baru, dan Korea, Microsoft pun memiliki strategi pricing yang berbeda.
Adapun untuk Indonesia yang termasuk dalam negara yang sedang berkembang, Office Home & Student 2016 dijual dengan banderol harga 120 dollar AS (sekitar Rp 1,7 juta).
Sementara untuk Office Home & Business, Microsoft menjualnya dengan harga 290 dollar AS (sekitar Rp 4,2 juta).
Layanan cloud Office 365 Home Subscription dijual dengan harga 80 dollar AS (sekitar Rp 1,1 juta), dan Office 365 Personal Subscription dengan harga 60 dollar AS (sekitar Rp 800.000).
Untuk pengguna kelas Bisnis dan Enterprise, mereka bisa memasang Office 2016 di lima perangkat PC/Mac berbeda, 5 tablet, dan 5 smartphone dengan satu user.
Terkini Lainnya
- Bocoran Spesifikasi HP Xiaomi 15 Ultra, Bawa Kamera Periskop 200 MP
- Ketika Google Mencibir, OpenAI Justru Meniru DeepSeek
- Harga ChatGPT Plus dan Cara Berlangganannya
- Ponsel Lipat Tiga Huawei Mate XT Ultimate Hiasi Bandara Kuala Lumpur Malaysia
- 9 Cara Mengatasi WhatsApp Tidak Ada Notifikasi kalau Tidak Buka Aplikasi
- Fenomena Unik Pakai Apple Watch di Pergelangan Kaki, Ini Alasannya
- 3 Cara Beli Tiket Bus Online buat Mudik Lebaran 2025, Mudah dan Praktis
- Instagram Uji Tombol "Dislike", Muncul di Kolom Komentar
- Video: Hasil Foto Konser Seventeen di Bangkok, Thailand, dan Tips Rekam Antiburik
- ZTE Blade V70 Max Dirilis, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Dynamic Island ala iPhone
- 4 HP Android Murah Terbaru 2025, Harga Rp 2 juta-Rp 3 jutaan
- Cara Cek Numerologi di ChatGPT yang Lagi Ramai buat Baca Karakter Berdasar Angka
- 61 HP Samsung yang Kebagian One UI 7
- AMD dan Nvidia Kompak Umumkan Tanggal Rilis GPU Terbarunya
- 15 Masalah yang Sering Ditemui Pengguna HP Android