Google Translate Terkini, Langsung dari Kamera dan Tak Perlu Internet

— Saat berada di negara asing dan tidak mengerti kata-kata di papan penunjuk jalan atau menu restoran, pelancong biasanya bertanya kepada penduduk lokal atau menggunakan aplikasi penerjemah bahasa.
Kesulitan datang ketika penduduk lokal tidak mengerti bahasa Inggris, atau koneksi internet tidak tersedia untuk mengakses penerjemah online.
Kini tak perlu bingung lagi menghadapi kondisi seperti itu karena aplikasi penerjemah Google Translate sudah bisa bekerja tanpa butuh sambungan internet. Caranya pun sangat gampang. Pengguna bahkan tak perlu mengetik.
Cukup buka Google Translate versi terbaru di ponsel Android atau iOS, tekan ikon kamera, lalu arahkan kamera ke teks yang ingin diterjemahkan, lalu teks itu pun akan berubah dari bahasa asal ke bahasa tujuan, langsung di tampilan jendela bidik kamera ponsel.
Ini bisa terwujud berkat fitur khusus bernama "Word Lens" yang mulai diintegrasikan pada Januari lalu ke Google Translate.
"Kami sadar bahwa pengguna membutuhkan alat penerjemah saat mereka jauh dari komputer, atau saat mereka tidak terhubung ke internet, misalnya saat berwisata atau memesan makanan di restoran," ujar Product Manager Google Translate Julie Catteau dalam keterangan tertulis yang diterima KompasTekno, Kamis (30/7/2015).

Perlu ditambahkan bahwa, berdasarkan hasil penelusuran KompasTekno, pengguna ponsel harus mengunduh paket online bahasa yang dikehendaki terlebih dahulu sebelum bisa menggunakan Word Lens secara offline.
Bahasa Indonesia adalah salah satu dari total sebanyak 27 bahasa yang sekarang sudah didukung oleh penerjemahan Word Lens Google Translate.
Lainnya termasuk bahasa Perancis, Jerman, Thailand, Rusia, Spanyol, Portugal, Turki, dan Italia.
Word Lens sendiri adalah teknologi yang diperoleh Google melalui akuisisi perusahaan Quest Visual pada Mei 2014.
Terkini Lainnya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis
- Cara Migrasi Kartu SIM Fisik ke E-SIM Telkomsel via Online, Mudah dan Cepat
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory