Penyanyi Taylor Swift Beli Domain Porno, Untuk Apa?

Hal tersebut dilakukan oleh Taylor dalam masa "Sunrise Period" yang dibuka oleh lembaga yang mengatur penggunaan nama domain, Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN), untuk domain .porn.
Periode "Sunrise" adalah periode yang memberikan hak istimewa bagi pemegang merek atau selebriti terkenal, untuk menghindari sengketa domain di kemudian hari.
Selain mengamankan domain .porn, Taylor dilansir KompasTekno dari situs CNN, Senin (23/3/2015) juga dikabarkan mengamankan domain .adult atas nama dirinya (TaylorSwift.adult).
Selain para selebriti, Sunrise period ini juga dimanfaatkan sejumlah perusahaan teknologi untuk mengamankan nama brand mereka, salah satunya adalah Microsoft. Microsoft dilaporkan telah membeli domain Office.porn serta Office.adult.
Menurut Steve Miholovich, SVP of Marketing dari sebuah perusahaan registrar di AS, korporasi atau artis terkenal tidak ingin diasosiasikan dengan hal-hal yang berbau negatif. Walau telah membeli domain tersebut, kemungkinan nama domain internet itu menurut Miholovich tidak akan digunakan.
"Mereka menginginkan citra positif, mereka ingin pesan yang positif, mana mungkin mereka akan menggunakan domain itu," ujarnya.
Tidak diketahui berapa kocek yang harus dikeluarkan Taylor Swift dan juga Microsoft untuk mengamankan citra positif mereka di jagat internet.
Terkini Lainnya
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- Cara Mengatasi Gagal Aktivasi MFA ASN Digital karena Invalid Authenticator Code
- Cara Beli E-SIM Indosat dan Mengaktifkannya
- 75 Twibbon Paskah 2025 untuk Rayakan Kebangkitan Yesus Kristus
- Infinix Note 50s 5G Plus Meluncur, Smartphone dengan Casing Unik yang Wangi
- Jadwal MPL S15 Hari Ini, "Derby Klasik" RRQ Hoshi Vs Evos Glory Sore Ini
- Tablet Motorola Moto Pad 60 Pro dan Laptop Moto Book 60 Meluncur, Daya Tahan Jadi Unggulan
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Ini Perkiraan Harga iPhone Lipat Pertama
- 7 Penyebab Battery Health iPhone Turun Drastis yang Perlu Diketahui
- Google Tiru Fitur Browser Samsung Ini untuk di Chrome
- Cara Beli E-SIM Tri, Harga, dan Aktivasinya
- 2 Cara Mengaktifkan E-SIM XL dengan Mudah dan Praktis