cpu-data.info

Agan Harahap Paparkan Kesulitan Rekayasa "Foto Mesra"

Abraham Samad, saat menghadiri sidang paripurna penetapan Pimpinan KPK di Komplek Parlemen Senayan, Selasa (6/12/2011), ketika baru terpilih sebagai pimpinan KPK.
Lihat Foto

JAKARTA, - Keaslian foto yang menampilkan kemesraan pria mirip Ketua KPK, Abraham Samad dengan perempuan mirip Puteri Indonesia 2014, Elvira Devinamira Wirayanti, masih menjadi polemik.

Saat dimintai keterangan, Abraham dan Elvira berkilah. Keduanya menegaskan bahwa foto-foto mesra yang tersebar Selasa malam itu adalah rekayasa.

Pernyataan yang sama juga datang dari pengamat telematika, Abimanyu Wachjoewidajat. Abimanyu berpendapat foto itu adalah hasil rekayasa. Pose pria mirip Abraham dan wanita mirip Elvira saat hendak berciuman, kata Abimanyu, karena bibir Abraham ditarik sang "editor".

Tanggapan berbeda datang dari praktisi aplikasi olah foto Adobe Photoshop, Agan Harahap. Pria yang sering mengunggah foto hasil olahannya di media sosial ini, meyakini 80 persen foto mesra mirip Abraham dan Elvira tersebut adalah bukan hasil rekayasa alias asli.

"Sebagai orang yang sering berkutat di Photoshop, aku lihat foto itu hampir nggak mungkin hasil olahan," kata Agan saat dihubungi KompasTekno, Rabu (14/1/2015).

"Kalau itu benar editan, kemungkinannya aku yang terlalu amatir atau editor fotonya yang luar biasa hebatnya," Agan menambahkan.

Menurut Agan, setidaknya ada tiga kesulitan yang dihadapi sang "editor foto" dalam merekayasa foto mesra mirip Abraham dan Elvira.

Pertama, resolusi foto rendah. Foto yang diduga diambil dengan kamera depan ponsel atau webcam tersebut, kata Agan, sangat sulit untuk digabung atau direkayasa.

"Foto resolusi rendah itu banyak noise. Kalau diperbesar, akan tampak piksel-piksel foto. Dua foto beresolusi rendah nggak akan menyatu piksel-pikselnya. Kalaupun digabung, hasil penggabungannya nggak akan selembut foto (mirip Abraham dan Elvira) itu," jelas Agan.

Kedua, intensitas cahaya. Manurut Agan, foto tersebut memiliki intensitas cahaya yang sama. Jika foto itu hasil rekayasa atau bukan asli, sangat sulit mengatur kesamaan intensitas cahaya antara dua foto beresolusi rendah. "Kecuali foto diambil di ruangan yang sama pada waktu sama," katanya.

Ketiga, stok foto Abraham dan Elvira. Foto yang tersebar menampilkan orang mirip Abraham dan Elvira berpose dengan berbagai angle dan ekspresi. "Dari mana stoknya? Kalau bibir Abraham itu benar ditarik, bakal kelihatan proporsinya nggak pas," imbuh Agan.

Terlepas dari konteks politik yang membumbui tersebarnya foto mesra mirip Abraham dan Elvira, Agan mengaku sepenuhnya mendukung Abraham. "Tapi aku nggak mungkin bilang foto asli adalah rekayasa," tandasnya. 

Ramainya pemberitaan foto mesra diduga Ketua KPK juga direspons Agan. Ia mengunggah foto yang jelas-jelas hasil rekayasa. Foto guyon itu menampilkan Abraham Samad sedang dipijat rapper Sean John Combs, yang lebih dikenal sebagai Puff Daddy, dengan latar belakang terlihat artis Snoop Dogg.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat