Realme P3 Ultra Meluncur, Pertama dengan Dimensity 8350 Ultra

- Realme merilis smartphone terbarunya bernama Realme P3 Ultra pada Rabu (19/3/2025). Smartphone ini menjadi model pertama dengan embel-embel Ultra, khususnya bagi Realme.
Kehadiran Realme P3 Ultra menambah panjang anggota keluarga Realme P3 series. Perusahaan asal China ini telah merilis Realme P3 pada 17 Maret lalu, serta P3 Pro dan P3x di India pada Febaruari 2025.
Realme P3 Ultra mengunggulkan jeroannya yang ditenagai System on Chip (SoC) Dimensity 8350 Ultra dari MediaTek. Realme P3 Ultra juga menjadi smartphone pertama yang ditenagai chipset tersebut.
Dimensity 8350 Ultra dirancang dengan fabrikasi 4 nanometer dan memiliki NPU 780 untuk menunjang fitur kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI). Chip ini juga memiliki CPU dengan clockspeed sampai 3,35 GHz dan GPU Mali-G615.
Baca juga: HP Realme P3 Resmi, Bawa Baterai 6.000 mAh dan Sistem Pendingin untuk Gaming
Menurut Realme, Dimensity 8350 Ultra menawarkan multitasking yang mulus hingga performa yang andal untuk bermain game.
Chip tersebut dipadukan dengan dua opsi RAM dan penyimpanan, yaitu 8 GB atau 12 GB dan storage 128 GB atau 256 GB.
Realme P3 Ultra juga mengunggulkan aspek layar, di mana layarnya menggunakan panel AMOLED 6,83 inci, resolusi Full HD Plus, kecerahan sampai 1.500 nits, refresh rate 120 Hz dan touch sampling rate 240 Hz.
Layarnya didesain memiliki tepi melengkung (curved) di keempat sisinya. Realme turut melapisi layar ponsel ini dengan kaca pelindung Gorilla Glass 7i 0,55 mm.
Realme sesumbar, smartphone ini merupakan yang tertipis di antara ponsel dengan layar curved di India. Sebab, ketebalannya hanya 7,38 mm
Walau desainnya cukup ramping, smartphone ini dibekali baterai besar, 6.000 mAh. Kapasitas baterainya diklaim bisa menunjang pemutaran video sampai 17 jam serta gameplay 10 jam.
Pengisian ulang baterainya didukung fast charging 80 watt. Dukungan ini diklaim bisa mengisi daya ponsel dari 1 persen - 100 persen dalam 47 menit.
Realme turut menyematkan dukungan bypass charging, alias pengecasan langsung perangkat tanpa melewati baterai.

Smartphone ini juga dibekali sistem pendingin Aerospace VC dengan vapor chamber atau ruang pendingin berukuran 6.050 mm. Dukungan ini diklaim dapat menurunkan suhu CPU hingga 19 derajat celcius.
Beralih ke aspek kamera, Realme P3 Ultra dilengkapi dua kamera belakang. Terdiri dari kamera utama 50 MP (f/1.8) dengan sensor Sony IMX896 yang mendukung fitur OIS, serta kamera ultrawide 8 MP (f/2.2).
Sementara untuk selfie dan panggilan video, didukung kamera depan 16 MP (f/2.4).
Realme P3 Ultra berjalan dengan sistem operasi Android 15 dan dilapisi siste, antarmuka Realme UI 6.0. Sistem operasinya dapat di-update hingga dua tahun, sementara pacth keamanannya sampai tiga tahun.
Baca juga: Menjajal Smartphone Realme yang Bisa Dipasang Lensa DSLR di MWC 2025
Untuk ketahannya, Realme P3 Ultra dilengkapi sertifikasi debu dan air dengan IP-rating IP69, IP68 dan IP66.
Smartphone ini juga menawarkan fitur lain seperti konektivitas 5G, WiFi, Bluetooth 5.4, NFC, speaker ganda, dual-SIM dan USB-C. Ada pula berbagai fitur AI termasuk Circle to Search hingga AI Smart Loop.
Harga Realme P3 Ultra
Realme P3 Ultra dirilis di India dalam tiga opsi warna, yaitu Glowing Lunar White, Neptune Blue dan Orion Red. Berikut ini adalah harga Realme P3 Ultra dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Kamis (20/3/2025).
Terkini Lainnya
- Ponsel Lipat Masa Depan Samsung Bisa Ditekuk Dua Arah?
- Fitur Baru Instagram Reels, Video Bisa Dikebut seperti TikTok
- Tablet Samsung Galaxy Tab S10 FE dan Tab S10 FE Plus Resmi, Pakai Exynos 1580
- Kenapa Pesan WhatsApp Tidak Masuk Jika Tidak Dibuka? Ini Penyebabnya
- Konsol Nintendo Switch 2 Diumumkan, Meluncur 5 Juni, Ini Harganya
- Intel Menyerah dari Pasar GPU "High-End", Tumbang dari Nvidia dkk?
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Bytedance "Suntik Mati" Fitur Mirip Instagram di TikTok
- Bagaimana Cara Wireless Charging di HP Bekerja? Ini Penjelasannya
- 7 Trik Memperkuat Sinyal di iPhone
- Apa Jadinya Jika iPhone Tidak Di-update?
- 4 Cara Melihat Password WiFi di Laptop dan PC untuk Semua Model, Mudah
- 10 Game Tersembunyi di Google, Begini Cara Mengaksesnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Link dan Cara Cek Status Penetapan NIP CPNS dan PPPK 2024 via Mola BKN
- Komdigi Siapkan Roadmap AI untuk Indonesia, Rampung Tiga Bulan ke Depan
- HP Google Pixel 9a Resmi, Versi "Murah" Tanpa "Benjolan" Kamera
- Ketika "Hukuman" Amerika Jadi Pemantik Kebangkitan Teknologi China...
- 11 HP Baru Harga Rp 1 Juta - Rp 3 Jutaan untuk Lebaran 2025