cpu-data.info

Bocoran Harga Oppo A5 Pro Series di Indonesia, Mulai Rp 2 Jutaan?

Oppo A5 Pro 5G.
Lihat Foto

- Produsen smartphone asal China, Oppo pekan ini tengah membuka keran pemesanan (pre-order) ponsel terbaru mereka dari keluarga A-Series, yaitu Oppo A5 Pro Series di Indonesia. 

Dalam masa pre-order yang berlangsung pada 10-15 Maret 2025 ini, pengguna bisa  membayar uang down payment (DP) sebesar Rp 200.000 untuk mendapatkan beragam benefit ekstra ketika membeli Oppo A5 Pro Series pada saat peluncurannya nanti. 

Menurut salah satu media sosial resmi Oppo Indonesia, yaitu di Instagram (@oppoindonesia), peluncuran Oppo A5 Pro Series akan dilakukan pada 16 Maret 2025 pukul 12.00 WIB. 

Hingga waktu tersebut, informasi harga resmi perangkat ini tentunya akan disimpan rapat-rapat oleh Oppo Indonesia. 

Meski demikian, KompasTekno sudah mendapatkan bocoran harga Oppo A5 Pro Series di Indonesia. Informasi ini kami dapat dari beberapa toko ponsel resmi di sejumlah platform e-commerce yang ada di Tanah Air.

Toko-toko tersebut ternyata sudah memajang harga untuk Oppo A5 Pro Series. Berdasarkan penelusuran kami pada Rabu (12/3/2025, harga Oppo A5 Pro Series di Indonesia mulai dari Rp 2 jutaan, dengan detail sebagai berikut:

  • Harga Oppo A5 Pro 4G di Indonesia (8/128 GB): Rp 2.999.000
  • Harga Oppo A5 Pro 4G di Indonesia (8/256 GB): Rp 3.499.000
  • Harga Oppo A5 Pro 5G di Indonesia (8/256 GB): Rp 4.299.000

Perlu dicatat, informasi di atas merupakan bocoran harga dari toko-toko ponsel berlabel toko resmi yang ada di beberapa e-commerce yang ada di Indonesia.

Biasanya, informasi harga resmi akan diumumkan di momen peluncuran perangkat tersebut. Dalam hal ini, Oppo akan meluncurkan Oppo A5 Pro Series pada 16 Maret 2025 mendatang. 

Spesifikasi Oppo A5 Pro 4G & 5G

Opp A5 Pro 5G.Oppo Opp A5 Pro 5G.

Oppo A5 Pro Series terdiri dari Oppo A5 Pro 4G dan Oppo A5 Pro 5G. Kedua perangkat ini memiliki perbedaan di aspek refresh rate layar, chipset, dan media penyimpanan (storage).

Oppo A5 Pro 4G memiliki layar dengan refresh rate 90 Hz, sedangkan varian 5G refresh rate-nya 120 Hz.

Kemudian pada aspek performa, Oppo A5 Pro 5G ditenagai chipset Mediatek Dimensity 6300 dengan storage 256 GB. Sementara Oppo A5 Pro 4G dibekali chipset Snapdragon 6s Gen 1 dengan dua opsi storage 128 GB dan 256 GB.

Terlepas perbedaan di atas, Oppo A5 Pro 4G dan 5G kompak dibekali dengan fitur dan spesifikasi serupa. 

Kedua ponsel ini sama-sama dibekali dengan tingkat ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP68/IP69. Oppo mengeklaim ponsel ini kuat direndam air di kedalaman 1,5 meter selama 30 menit, serta kuat menahan percikan air panas hingga suhu 80 derajat Celcius. 

Perangkat ini juga diklaim tahan banting karena sudah lolos uji ketahanan militer Amerika Serikat (AS) dengan sertifikat MIL-STD-810H. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat