HP Kena Banjir, Ini 10 Langkah yang Harus Dilakukan

- Ponsel Anda secara tidak sengaja terendam air atau terdampak banjir? Jika iya, ternyata ada 10 langkah sederhana yang bisa dilakukan untuk menyelamatkan perangkat.
Belakangan ini, vendor-vendor smartphone memang sudah mulai banyak merilis produk yang bisa tahan meski sudah terendam air. Meski begitu, mayoritas perangkat yang ada masih belum tahan air.
Nah, apa yang bisa dilakukan apabila HP kena banjir ? Berikut ini langkah-langkahnya.
1. Segera ambil smartphone dari dalam air
Meski kelihatannya tertutup rapat, air dapat dengan mudah merembes ke dalam smartphone dalam waktu yang sangat singkat. Perbedaan waktu beberapa detik pun bisa menentukan hidup-mati gadget Anda.
Oleh karena itu, keluarkan perangkat dari air sesegera mungkin, lalu langsung matikan untuk mencegah korsleting (hubungan pendek arus listrik). Jangan nyalakan dulu sebelum dikeringkan.
2. Jangan coba mengambil smartphone terendam air yang sedang di-charge dan terhubung ke colokan listrik
Alasannya, listrik mungkin masih menyala dan bisa mengalir ke air di sekitar ponsel. Niatnya menyelamatkan ponsel, alih-alih jiwa sendiri bisa terancam. Matikan aliran listrik rumah terlebih dahulu, kemudian minta bantuan profesional.
Apabila ponsel jatuh ke air saat tidak sedang terhubung ke colokan listrik, silakan membaca langkah selanjutnya.
Baca juga: 11 Tips Bikin Baterai HP Android Tetap Awet dan Tidak Sering Mengecas
3. Keluarkan kartu SIM dan memory card
Data dan informasi yang tersimpan di SIM atau kartu memori kadang lebih penting dibanding smartphone itu sendiri.
Oleh karena itu, meski kedua komponen ini relatif tahan air, sebaiknya segera keluarkan untuk mencegah timbulnya hal-hal yang tidak diinginkan, seperti korosi pada bagian kontak yang terbuat dari metal.
Lalu, segera keringkan SIM dan kartu memori, jangan dimasukkan lagi sebelum ponsel benar-benar kering.

4. Lepaskan semua aksesori, seperti headphone dan casing
Aksesori bisa memerangkap air sehingga mempersulit proses pengeringan. Segera lepas semuanya setelah ponsel dikeluarkan dari dalam air.
Terkini Lainnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- LAN: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Karakteristik, serta Kelebihan dan Kekurangannya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- WordPress Rilis Fitur Baru, Pengguna Bisa Bikin Website Pakai AI
- INFOGRAFIK: Mengenal Teknologi E-SIM yang Kini Digunakan iPhone
- WA Down di Berbagai Negara, Tidak Hanya Indonesia
- WhatsApp Down, Pengguna Tidak Bisa Kirim Chat ke Grup
- Spesifikasi dan Harga Infinix Note 50 Pro di Indonesia, mulai Rp 3 Jutaan
- AI Google Gemini "Makin Pintar", Bisa Diperintah dengan Video
- HP Meizu Note 22, Mblu 22, dan Mblu 22 Pro Rilis di MWC 2025
- Arti “Velocity”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Memegang Langsung HP Super Tipis Tecno Spark Slim di Barcelona