Apple Developer Academy Keempat di Indonesia Dibuka di Bali

- Apple baru saja secara resmi membuka Apple Developer Academy yang berlokasi di Tuban, Bali, pada Senin (3/3/2025). Ini menjadi akademi keempat yang dibangun Apple di Indonesia.
Vice President of Worldwide Developer Relations Apple, Susan prescott, menyampaikan bahwa dibukanya akademi keempat ini seiring dengan upaya Apple untuk membantu para pengembang, pelajar, dan pengusaha di Indonesia.
Upaya ini sejalan dengan komitmen Apple yang ingin memberikan peluang dalam mengembangkan keterampilan yang diperlukan untuk merintis karier di industri teknologi, khususnya aplikasi iOS yang sedang berkembang di Indonesia dan seluruh dunia.
Baca juga: Google Gelar AI Academy Pertama di Asia Pasifik, Ada 2 Startup Indonesia
"Pengkodean adalah cara yang hebat untuk mendapatkan pengakuan di dunia dan Apple Developer Academy akan membantu lebih banyak orang di Indonesia mewujudkan ide-ide mereka," kata Susan dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno, Senin (3/3/2025).
Komunitas pengembang di Indonesia telah menciptakan begitu banyak aplikasi luar biasa dan kami tidak sabar untuk menyambut para pelajar ini serta membantu lebih banyak lagi calon pengembang untuk meningkatkan keterampilan mereka, membangun bisnis, dan memberikan dampak positif bagi komunitas mereka," tambahnya.
Beragam latar belakang
Kelas pertama Apple Developer Academy di Bali, diikuti sekitar 100 peserta yang mayoritasnya dengan latar belakang dan rentang usia yang berbeda-beda.
Para peserta ini datang dari 32 kota di seluruh Indonesia, dengan kisaran usia 18-56 tahun. Seperti yang dijelaskan sebelumnya, peserta ini merupakan gabungan dari pelajar, pekerja, pengembang, hingga pengusaha di Indonesia.
Baca juga: Ini Daftar Janji Apple yang Meluluhkan RI Buka Blokir iPhone 16
Selain itu, Apple Developer Academy Bali juga membuka kesempatan bagi pelajar internasional dari 11 negara berbeda, sebagai upaya untuk mendorong pertukaran lintas budaya di Indonesia.
Selama sembilan bulan ke depan, seluruh peserta ini akan bersama-sama mendalami berbagai topik terkait dasar-dasar pengkodean, keterampilan pemasaran, hingga pemahaman tentang kecerdasan buatan alias AI.
Program ini dirancang untuk memberikan bekal yang komprehensif khususnya dalam industri teknologi dan pengembangan aplikasi iOS.
Peserta angkatan pertama Apple Developer Academy Bali, Marry Kusuma, menjadi salah satu yang menantikan perjalanannya di akademi ini.
Marry menganggap kesempatan ini sebagai peluang untuk mempelajari keterampilan baru, berinteraksi dengan pelajar lain, dan memulai karier barunya di dunia teknologi yang sangat ia cintai.
"Sebagai seseorang yang pernah merasakan bekerja di dunia teknologi, saya sangat menantikan untuk memulai perjalanan saya di Apple Developer Academy di kampung halaman saya di Bali," ujar Marry.
Dibangun sejak 2018
Di Indonesia, Apple Developer Academy pertama kali dibangun pada tahun 2018, di BSD City, Tangerang, Banten. Akademi ini juga menjadi yang pertama dibangun di kawasan Asia Tenggara.
Akademi ini dibangun melalui kerja sama antara pengembang propersi Sinarmas Land dan Universitas Bina Nusantara.
Terkini Lainnya
- AMD Rilis Ryzen 8000 HX, Chip Murah untuk Laptop Gaming
- Trump Bebaskan Tarif untuk Smartphone, Laptop, dan Elektronik dari China
- Apple Kirim 600 Ton iPhone dari India ke AS
- LAN: Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Karakteristik, serta Kelebihan dan Kekurangannya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Trafik Broadband Telkomsel Naik 12 Persen saat Idul Fitri 2025
- 3 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dengan Mudah dan Praktis
- Samsung Galaxy A26 5G: Harga dan Spesifikasi di Indonesia
- Google PHK Ratusan Karyawan, Tim Android dan Pixel Terdampak
- Harga iPhone 12, 12 Mini, 12 Pro, dan iPhone 12 Pro Max Second Terbaru
- Apa Itu e-SIM, Bedanya dengan Kartu SIM Biasa?
- WordPress Rilis Fitur Baru, Pengguna Bisa Bikin Website Pakai AI
- INFOGRAFIK: Mengenal Teknologi E-SIM yang Kini Digunakan iPhone
- WA Down di Berbagai Negara, Tidak Hanya Indonesia
- WhatsApp Down, Pengguna Tidak Bisa Kirim Chat ke Grup
- Pendekatan Holistik RUU Keamanan dan Ketahanan Siber (Bagian I)
- Xiaomi 15 Dipastikan Masuk Indonesia Minggu Depan
- HP Tipis Tecno Spark Slim Bakal Diungkap di MWC 2025 Barcelona
- Foto Apik "Seorang Diri" di Tengah Keramaian Marble Mountains, Pakai Samsung S25 Ultra
- Infinix Pamer Smartphone dengan Panel Surya