Smartphone ZTE Nubia V70 dan V70 Design Resmi di Indonesia, Harga Rp 1 Jutaan

JAKARTA, - Vendor smartphone, ZTE resmi memperkenalkan ponsel entry-level terbarunya, yakni Nubia V70 Series ke Indonesia pada Kamis (20/2/2025).
Nubia V70 series yang diperkenalkan terdiri dari dua model, yakni Nubia V70 dan Nubia V70 Design. Keduanya menargetkan segmen pelajar yang aktif dan produktif.
Dari segi tampilan, keduanya masih mengadopsi desain pendahulunya, Nubia V60 yang sudah dirilis November tahun lalu.
Bedanya, Nubia V70 Design didesain dengan modul kamera "cincin" berformat 2x2, sedangkan Nubia V70 memiliki modul kamera "boba" mirip iPhone dengan model zig-zag.
Baca juga: Ponsel Lipat ZTE Nubia Flip 2 Meluncur dengan Cover Screen Jumbo
Punggung Nubia V70 Design juga dilapisi tekstur kulit untuk memberi kesan mewah, sedangkan Nubia V70 dilapisi desain Sky-Mirror sehingga tampilannya tampak mengilap ketika terkena pantulan sinar.
Dengan pembaruan desain tersebut, Nubia V70 series juga menghadirkan sejumlah peningkatan. Peningkatan tersebut mencakup chipset yang diklaim cepat sehingga cocok untuk mendukung produktivitas pelajar, hingga fitur berbasis AI (artificial intelligence/kecerdasan buatan).
Nubia V70 series kompak ditenagai Unisoc T606. Nubia V70 Design menawarkan opsi RAM dan storage 8/128 GB, sedangkan Nubia V70 hadir dengan storage lebih besar, yakni 256 GB dengan RAM yang serupa.
Baca juga: Smartphone ZTE Nubia Music 2 Resmi, Pakai 3 Speaker dan 3D Audio
Keduanya juga sudah mendukung fitur Extended RAM yang bisa diperluas hingga 16 GB ataupun 20 GB.
Fitur pendukung AI lainnya terdiri dari AI Photos, AI Optical Character Recognition, AI Organization, AI Storytelling, AI Photo Search, dan masih banyak lagi.
Kehadiran fitur-fitur berbasis AI tadi diklaim dapat menunjang pengalaman hiburan bagi para pelajar, serta privasi dan keamanan data yang sudah terjamin aman.
Baca juga: HP Gaming Nubia Red Magic 10 Pro Meluncur Global, Bawa RAM 24 GB dan Chip Snapdragon 8 Elite
Spesifikasi Nubia V70 dan Nubia V70 Design

Secara umum, spesifikasi Nubia V70 dan V70 Design hampir sama. Keduanya memiliki layar berbentang 6,7 inci dengan resolusi HD Plus.
Refresh rate layar sudah mencapai 120 Hz sehingga diklaim cocok untuk para pelajar yang ingin membaca buku, streaming kelas online, dan sebagainya.
Layar Nubia V70 series juga dilengkapi sebuah punch hole di tengah atas layar untuk menampung kamera selfie 16 MP.

Baca juga: HP ZTE Nubia Z70 Ultra Rilis Global, Spesifikasi Sama dengan Versi China
Ponsel ini memiliki fitur Live Island 2.0, yang mirip Dynamic Island di iPhone. Live Island 2.0 hadir dengan peningkatan karena mampu memunculkan fitur interaktif yang lebih banyak dari versi sebelumnya. Mulai dari notifikasi chat, aktivitas real-time, timer, mode charging, dan sebagainya.
Terkini Lainnya
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- Harga iPhone XS dan XS Max Second Terbaru April 2025, Mulai Rp 4 Jutaan
- Daftar HP yang Support E-SIM XL buat Migrasi Kartu SIM
- HP Lipat Oppo Find N5 Rilis Global Malam Ini, Begini Cara Nonton Peluncurannya
- Kamera Aksi GoPro Max 360 Dirilis, Bisa Rekam Video 360 Derajat
- Perbedaan Spesifikasi iPhone 16 Vs iPhone 16e
- Tabel Spesifikasi iPhone 16e dan Harganya
- Apple Pastikan iPhone 16e Masuk Indonesia, tapi Belum Ada "Hilal"