10 Cara Mengatasi Mouse Wireless Tidak Berfungsi dengan Mudah dan Praktis

- Terdapat beberapa panduan dasar yang perlu diketahui pengguna dalam mengatasi masalah yang umum terjadi pada komponen-komponen di komputer atau laptop. Salah satunya seperti cara mengatasi mouse wireless tidak berfungsi.
Cara mengatasi mouse wireless tidak berfungsi ini bakal berguna untuk mengembalikan fungsi mouse wireless yang terhubung di komputer atau laptop. Mouse wireless merupakan jenis mouse yang tidak menggunakan kabel.
Baca juga: Jangan Banting Mouse Macet, Begini Cara Mengatasinya dengan Mudah
Sebagaimana yang cukup umum diketahui, mouse wireless terhubung ke perangkat menggunakan koneksi bluetooth. Sama seperti mouse pada umumnya, mouse wireless juga bisa tiba-tiba tidak berfungsi.
Jika tidak berfungsi, pengguna mungkin bakal kerepotan karena jadi tidak bisa melakukan navigasi di komputer atau laptop. Namun, bila mengalami masalah ini, pengguna tak perlu panik. Ada cara mengatasi mouse wireless tidak berfungsi yang bisa dilakukan.
Lantas, apa yang harus dilakukan jika mouse wireless tidak berfungsi? Jika tertarik untuk mengetahui lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengatasi mouse wireless tidak berfungsi.
Penyebab mouse wireless tidak berfungsi
Sebelum mengetahui cara mengatasinya, ada baiknya pengguna mengetahui penyebab mouse mouse wireless tidak berfungsi. Dengan mengetahui penyebabnya, pengguna bakal lebih mudah buat menemukan solusi yang bisa dilakukan nanti.
Lantas, kenapa mouse wireless tidak berfungsi? Ada beberapa penyebab mouse wireless tidak berfungsi yang perlu diketahui. Misalnya, penyebab mouse wireless wireless tidak berfungsi adalah mouse kotor sehingga sensor terhalang dan pergerakannya jadi terganggu.
Kemudian, penyebab mouse wireless tidak berfungsi yang lain adalah masalah bug pada sistem komputer atau laptop. Selain itu, masih ada banyak penyebab mouse wireless tidak berfungsi. Adapun beberapa penyebabnya yang lebih lengkap adalah sebagai berikut.
1. Mouse kotor
Seperti yang disebutkan di atas, salah satu penyebab mouse wireless tidak berfungsi adalah mouse kotor. Kotoran seperti debu yang menumpuk bisa menghalangi sensor gerakan dari mouse sehingga membuat gerakannya menjadi kurang responsif bahkan tidak bisa bergerak.
2. Alas yang kurang rata
Penyebab mouse wireless tidak berfungsi yang berikutnya adalah pengguna memakainya di alas atau permukaan yang kurang rata. Mouse perlu dipakai di permukaan yang rata sehingga bisa bergerak respons. Itulah sebabnya terdapat alas khusus mouse.
3. Daya habis
Selanjutnya, penyebab mouse wireless tidak berfungsi adalah mouse kehabisan daya. Mouse wireless umumnya memakai baterai untuk mengaktifkan Bluetooth agar tersambung dengan laptop atau komputer. Jika daya habis, mouse wireless tidak akan bisa dipakai.
4. Gangguan koneksi Bluetooth
Mouse wireless bisa macet karena terdapat gangguan koneksi Bluetooth pada komputer atau laptop. Saat terjadi gangguan, koneksi bisa putus sehingga membuat mouse tidak terhubung di komputer atau laptop.
5. Receiver mouse wireless tidak terpasang dengan benar
Penyebab mouse wireless tidak berfungsi yang berikutnya adalah receiver mouse wireless terpasang dengan benar di komputer atau laptop. Mouse wireless perlu menghubungkan receiver ke port USB laptop atau komputer dengan benar.
6. Sensitivitas mouse terlalu rendah
Jika gerakan mouse wireless terasa berat, kemungkinan besar pengaturan sensitivitasnya terlalu rendah. Sensitivitas mouse wireless itu menentukan seberapa responsif kursor bergerak. Sensitivitas yang rendah bakal menghasilkan respons yang rendah juga.
7. Bug pada driver mouse
Penyebab mouse wireless tidak berfungsi yang berikutnya adalah driver atau perangkat lunak penghubung mouse di komputer mengalami bug. Jika driver mouse mengalami gangguan, mouse tidak akan terbaca dengan benar di komputer sehingga membuatnya tidak berfungsi.
Terkini Lainnya
- Samsung Galaxy M56 5G Meluncur, Bawa Bodi Tipis dan Datar
- Nvidia Hadapi Kerugian Rp 92 Triliun Imbas Ekspor Chip Dibatasi
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- DJI Flip Meluncur, "Drone" Mungil Mirip Sepeda Lipat yang Mudah Diterbangkan
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Arti Kata Cenblu yang Ramai di X Twitter
- Harga Centang Biru X Twitter Lengkap dan Fitur-fitur yang Didapatkan