cpu-data.info

Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya 

Ilustrasi aplikasi Find My Device
Lihat Foto

- Fitur Find My Device adalah salah satu alat penting yang membantu pengguna melacak perangkat mereka yang hilang atau dicuri. 

Namun, ada kalanya fitur ini tidak berfungsi sebagaimana mestinya, membuat pengguna frustrasi dan bingung. 

Beberapa faktor, seperti pengaturan perangkat yang tidak tepat, koneksi internet yang buruk, atau fitur yang tidak diaktifkan, sering kali menjadi penyebabnya. Bagi Anda yang merasakan hal yang sama, maka selengkapnya berikut ini penjelasan penyebab fitur Find My Device tidak berfungsi. 

Dalam ulasan ini KompasTekno akan membahas alasan utama mengapa Find My Device tidak berfungsi dan cara mengatasinya. 

Baca juga: Cara Melacak HP Android yang Terselip dengan Fitur Find My Device

Fitur belum diaktifkan

Masalah paling umum adalah fitur Find My Device belum diaktifkan di perangkat Anda.

Untuk Android: Buka Pengaturan > Keamanan > Find My Device, lalu pastikan fitur ini dalam keadaan aktif.

Jika fitur ini tidak aktif, perangkat Anda tidak dapat dilacak, sehingga penting untuk mengaktifkannya segera setelah Anda mengatur ponsel.

Layanan lokasi dimatikan

Fitur ini sangat bergantung pada data lokasi untuk melacak perangkat. Jika layanan lokasi dimatikan, Find My Device tidak akan bekerja. Maka dari itu bagi pengguna HP Android berikut ini cara mengaktifkannya. 

Buka Pengaturan > Lokasi, lalu pastikan layanan lokasi aktif.Pastikan juga bahwa aplikasi terkait Find My Device memiliki izin untuk mengakses lokasi.

Masalah koneksi internet

Koneksi internet yang stabil sangat penting untuk menggunakan fitur ini. Jika perangkat Anda tidak terhubung ke Wi-Fi atau data seluler, lokasi tidak dapat dilacak secara real-time.

  • Periksa apakah ponsel Anda terhubung ke jaringan internet yang aktif.
  • Cobalah memeriksa pengaturan jaringan atau gunakan jaringan lain jika koneksi bermasalah.
  • Ponsel dalam mode hemat baterai 

Mode penghemat baterai sering kali membatasi aktivitas aplikasi di latar belakang, termasuk Find My Device, sehingga dapat menyebabkan fitur ini tidak berfungsi dengan baik. 

Pada perangkat Android, Anda dapat mematikan mode penghemat baterai melalui Pengaturan > Baterai > Penghemat Baterai, sedangkan untuk pengguna iOS, nonaktifkan Low Power Mode di Pengaturan > Baterai. 

Dengan mematikan mode penghemat baterai, fitur pelacakan dapat berjalan lebih optimal, memastikan perangkat Anda dapat dilacak dengan akurat.

Akun tidak sesuai 

Pastikan Anda masuk dengan akun Google atau Apple yang benar di perangkat Anda, karena Find My Device hanya dapat berfungsi jika akun yang digunakan sesuai dengan yang terdaftar pada perangkat. 

Jika Anda mendaftar perangkat menggunakan akun Google atau Apple tertentu, tetapi kemudian masuk dengan akun yang berbeda, sistem tidak akan dapat melacak perangkat Anda. 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat