Prabowo Lantik Meutya Hafid sebagai Menteri Komunikasi dan Digital

- Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Meutya Hafid sebagai Menteri Komunikasi dan Digital Kabinet Merah-Putih, untuk masa jabatan 2024-2029. Jabatan ini sebelumnya bernama Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo).
Pelantikan Meutya dilakukan di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (21/10/2024) pagi, bersamaan dengan 47 menteri dan 5 kepala negara lainnya yang mengisi Kabinet Merah Putih.
"Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 133/P Tahun 2024 tentang Pembentukan Kementerian Negara dan Pengangkatan Menteri Negara Kabinet Merah Putih Periode Tahun 2024-2029 ...(nomor) 32, Meutya Viada Hafid, Menteri Komunikasi dan Digital," bunyi teks Keputusan Presiden Prabowo.
Meutya yang mengenakan pakaian kebaya berwarna ungu lengkap dengan bawahan jarik batik coklat, terlihat sedikit membungkukkan badannya ketika namanya disebutkan.
Setelah pembacaan keputusan, para menteri, termasuk Meutya Hafid diambil sumpah janjinya dan menandatangani berita acara.
Baca juga: Profil Meutya Hafid, Mantan Jurnalis yang Jadi Menteri Komunikasi dan Digital

Dalam memimpin Kementerian Komunikasi dan Digital di kabinet Merah-Putih ini Meutya akan didampingi dua wakil menteri yakni Nezar Patria dan Angga Raka Prabowo.
Nezar dan Angga bukan nama baru di lembaga tersebut. Sebelumnya, Nezar sudah menjabat sebagai Wakil Menteri Kominfo (Wamenkominfo) sejak pertengahan Juli 2023, sedangkan Angga menyusul menjabat mulai Agustus 2024.
Menteri komunikasi perempuan pertama
Pengangkatan Meutya Hafid ini menjadi sejarah baru. Pasalnya, untuk pertama kalinya, menteri di bidang komunikasi dijabat oleh perempuan.
Adapun menteri di bidang komunikasi yang pernah menjabat sejak Departemen Penerangan berganti nama menjadi Kementerian Komunikasi dan Informatika tahun 2001, adalah Syamsul Muarif (2001-2004), Sofyan A Djalil (Oktober 2004-Mei 2007), Mohammad Nuh (Mei 2007-Oktober 2009), Tifatul Sembiring (Oktober 2009-September 2014).
Kemudian di masa pemerintahan Joko Widodo selama dua periode (2014-2019 dan 2019-2024), Menteri Komunikasi dan Informatika dijabat oleh Rudiantara (Oktober 2014-Oktober 2019), Johnny G. Plate (Oktober 2019-Mei 2023), Mahfud MD (Mei-Juli 2023), dan Budi Arie Setiadi (Juli 2023-Oktober 2024).
Latar belakang Meutya Hafid cukup beririsan dengan jabatan yang diampunya selama lima tahun ke depan. Pasalnya, politisi partai Golkar itu pernah menjadi jurnalis dan presenter berita televisi.
Dalam lima tahun terakhir, Meutya juga menjabat sebagai Ketua Komisi I yang membidangi pertahanan, intelijen, luar negeri, komunikasi dan Informatika.
Beberapa isu krusial di Kemenkomifo (Kementerian Komunikasi dan Informatika), seperti kebocoran Pusat Data Nasional Sementara beberapa waktu lalu, ikut menjadi sorotannya di Komisi I.
Untuk latar belakang pendidikan, perempuan dengan nama lengkap Meutya Viada Hafid ini mengenyam pendidikan menengah atas di SMA Cresent Girls School, Singapura tahun 1993-1996.
Baca juga: Meutya Hafid, Menteri Wanita Pertama Bidang Komunikasi di Indonesia
Terkini Lainnya
- iPhone 16e Meluncur, iPhone 16 Versi "Murah"
- Xiaomi Suntik DeepSeek AI ke HyperOS, Ini HP yang Kebagian
- Nugroho Sulistyo Budi Resmi Dilantik Jadi Kepala BSSN
- Bocoran Desain iPhone 17 Pro, Jadi Mirip Ponsel Poco?
- HP Xiaomi Ini Dapat Update 6 Tahun, Dijual di Indonesia
- Foto: 100 Meter dari Panggung Seventeen Bangkok Tetap "Gokil" Pakai Samsung S25 Ultra
- Cara Buat Twibbon Ramadan 2025 di Canva lewat HP dan Desktop
- Garmin Instinct 3 Series Rilis di Indonesia, Kini Pakai Layar AMOLED
- Cara Bikin Kata-kata Kartu Ucapan Lebaran untuk Hampers Lebaran via ChatGPT
- 5 Negara Larang DeepSeek, Terbaru Korea Selatan
- Ini Dia Fitur xAI Grok 3, AI Terbaru Buatan Elon Musk
- Melihat HP Lipat Huawei Mate X6 Lebih Dekat, Layar Besar Bodi Ramping
- Google Didenda Rp 202 Miliar, Pakar Dorong Regulasi Digital yang Lebih Adil
- HP Realme P3 Pro dan P3x 5G Meluncur, Bawa Baterai Besar dan Chipset Baru
- Cara Cari Ide Menu Sahur dan Buka Puasa Otomatis via AI serta Contoh Prompt
- Meutya Hafid, Menteri Wanita Pertama Bidang Komunikasi di Indonesia
- Fujitsu Rilis Laptop Ringan, Bobotnya Hanya Seberat iPad
- Infinix Hot 50 Pro Plus Meluncur, HP Tipis dengan Chip Helio G100
- Kominfo Berubah Nama Jadi Kementerian Komunikasi dan Digital
- Angga Raka Prabowo dan Nezar Patria Ditunjuk Jadi Wamen Komunikasi dan Digital Kabinet Merah-Putih