cpu-data.info

Perbedaan RAM dan ROM di Komputer atau Laptop yang Perlu Diketahui

Perbedaan RAM dan ROM. Salah satu perbedaan RAM dan ROM terletak di sifat penyimpanan datanya.
Lihat Foto

- Setiap komputer umumnya terdiri dari beberapa komponen storage atau perangkat memori, termasuk di antaranya adalah RAM (Random Access Memory) dan ROM (Read Only Memory).

Kedua memori itu kerap disamakan. Padahal, RAM dan ROM di komputer sejatinya berbeda. Dalam hal ini, pengguna yang tengah mempelajari soal komponen-komponen di komputer, terutama komponen store, kiranya perlu mengetahui perbedaan RAM dan ROM.

Baca juga: Pengertian RAM, Fungsi, Cara Kerja, dan Jenis-jenisnya

Pengetahuan soal perbedaan RAM dan ROM bakal memudahkan pengguna buat memahami masing-masing perannya pada komputer. Lantas, sebenarnya apa perbedaan antara RAM dan ROM?

Jika tertarik untuk mempelajari lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai perbedaan RAM dan ROM yang terdapat di komputer.

Pengertian RAM

Sebelum mengetahui perbedaannya, ada baiknya pengguna memahami dulu pengertian dari RAM dan ROM. Dari pengertian masing-masing perangkat memori itu, pengguna bakal lebih mudah melihat perbedaannya. Pertama-tama, lantas apa yang dimaksud dengan RAM?

RAM adalah komponen hardware dalam perangkat komputasi yang bertugas menyediakan ruang penyimpanan data sementara untuk pemrosesan sistem operasi, pemrosesan software atau aplikasi, dan pemrosesan data lainnya.

Tujuan RAM menyimpan data sementara, yaitu agar data dapat diakses dengan cepat oleh unit pemrosesan atau prosesor di perangkat komputasi seperti komputer. Jadi, RAM bertugas untuk menyimpan data yang digunakan prosesor.

Baca juga: 5 Fungsi RAM pada Komputer yang Perlu Diketahui

Penyimpanan data di RAM bersifat sementara alias volatil. RAM hanya menyimpan data selama komputer hidup. Jika komputer mati atau dayanya padam, data yang tersimpan di RAM bakal hilang juga.

Lantas, berikutnya apa yang dimaksud dengan ROM? Untuk lebih lengkapnya, berikut adlaah penjelasan mengenai pengertian ROM.

Pengertian ROM

ROM adalah komponen hardware memori yang bertugas buat menyimpan data-data primer di komputer yang hampir tidak memerlukan perubahan. ROM merupakan memori yang datanya telah diinput atau tersedia sebelum komputer hidup.

ROM adalah chip memori yang umumnya telah terpasang pada motherboard secara langsung saat pembuatan. ROM biasanya buat menyimpan data, kode, atau instruksi awal untuk memuat atau menjalankan komputer saat pertama kali hidup.

ROM juga umumnya dipakai untuk menyimpan program dasar BIOS (Basic Input/Output System). Sebagai informasi, program itu berguna untuk memeriksa status semua perangkat yang terpasang pada komputer.

Lantaran berguna untuk menyimpan data-data dasar, penyimpan di ROM bersifat non-volatil. Artinya, ROM bisa menyimpan data secara permanen. ROM tidak membutuhkan daya. Jika komputer mati, data di ROM bakal tetap tersimpan.

Itulah penjelasan mengenai pengertian dari RAM dan ROM. Dari pengertian di atas, beberapa perbedaan RAM dan ROM sudah bisa dilihat. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah penjelasan soal perbedaan RAM dan ROM.

Perbedaan RAM dan ROM

RAM dan ROM sejatinya sama-sama tergolong sebagai memori primer atau memori utama di komputer. Sebagaimana dijelaskan di atas, tiap komputer bisa memiliki beberapa memori yang secara umum terbagi menjadi dua jenis, yaitu memori primer dan memori sekunder.

Memori utama terdiri dari RAM dan ROM, sedangkan memori sekunder meliputi Hard Drive, Flash Drive, CD, DVD, dan lainnya. Sebagai memori utama, RAM dan ROM sama-sama menyediakan data yang dapat digunakan prosesor untuk pemrosesan.

Meski sama-sama menyimpan data untuk menunjang pemrosesan, RAM dan ROM memiliki sejumlah perbedaan. Dikutip dari Geeksforgeeks, adapun perbedaan RAM dan ROM adalah sebagai berikut.

Perbedaan RAM ROM
Sifat penyimpanan data Penyimpanan data RAM  bersifat volatil karena data bakal hilang ketika daya mati Penyimpanan data ROM bersifat non-volatil karena data bakal tetap tersimpan meski  daya mati
Operasi baca-tulis data RAM dapat membaca dan menulis data ROM cenderung mendukung operasi membaca data saja.
Penggunaan Digunakan untuk menyimpan data sementara yang sedang atau akan diproses prosesor Digunakan untuk menyimpan program dasar, firmware, mikrokode, atau BIOS yang berfungsi untuk memuat perangkat komputer
Ukuran Secara fisik, RAM memiliki ukuran yang lebih besar Ukuran ROM lebih kecil dari RAM
Kapasitas RAM dapat menyimpan beberapa gigabyte (GB) data ROM dapat menyimpan beberapa megabyte (MB) data

Baca juga: Pengertian Storage Device, Lengkap dengan Jenis, Tipe, Contoh, dan Fungsinya

Itulah perbedaan RAM dan ROM yang pada komputer yang perlu diketahui. Dari perbedaan tersebut, pengguna bakal lebih mudah buat memahami peran dari kedua komponen memori itu di komputer, semoga bermanfaat.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #  Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat