Fitur Terjemahan Samsung Galaxy AI Makin Pintar, Paham Konteks Bahasa Indonesia dan Bisa "Offline"

- Duo Samsung Galaxy Z Fold 6 dan Galaxy Z Flip 6 dibekali setidaknya 14 fitur Galaxy AI yang baru dan lebih canggih.
Salah satu fitur utama Galaxy AI adalah kemampuan menerjemahkan teks dan percakapan dari dari bahasa Indonesia ke bahasa asing, atau sebaliknya.
Software Platform Group Head, Samsung R&D Institute Indonesia (SRIN) Yanuar mengatakan, fitur terjemahan Galaxy AI ini sudah paham konteks percakapan bahasa Indonesia dengan baik.
Selain itu, fitur ini juga ditanamkan langsung di perangkat (AI on-device), jadi bisa digunakan tanpa koneksi internet sekalipun.
"Dengan ini, Galaxy AI sekarang lebih bisa memahami konteks pembicaraan dan memberikan terjemahan yang cepat, tepat, dengan jaminan keamanan data," kata Yanuar, dalam acara bertajuk "Unfolding Innovation with Galaxy AI" yang disiarkan secara daring, Selasa (10/9/2024).
Baca juga: Fitur Galaxy AI di Samsung Z Fold-Flip 6 Makin Diminati di Indonesia, Ini Buktinya
Yanuar menceritakan dirinya dan SRIN ikut andil langsung dalam pengembangan dan pengoptimalan paket bahasa Indonesia untuk Galaxy AI.
Untuk bisa membuat terjemahan yang baik seperti sekarang, kata Yanuar, tim SRIN mengembangkan AI model untuk basic model, DSR (pengenalan suara), translation engine, dan TTS (text-to-speech).
"Selanjutnya model-model tersebut kami compress dan optimize, sehingga model-model tersebut dapat di-deploy (dipasang) ke dalam Galaxy device dengan sempurna," kata Yanuar.

Salah satunya dengan melatih Galaxy AI bahasa Indonesia dengan sejumlah topik utama, seperti ekonomi, kesehatan, psikologi, AI, sejarah, lingkungan, dan politik.
Yanuar mengatakan, khusus di Indonesia, SRIN juga menambahkan pelatihan untuk topik agama.
"Di riset internal SRIN, topik agama sangat diminati oleh orang Indonesia. Kedelapan topik inilah yang diajari ke Galaxy AI, sehingga AI dapat memahami konteks pembicaraan dan memberikan terjemahan yang tepat," kata Yanuar.
Yanuar mengatakan, tim SRIN sudah andil dalam pengembangan pake bahasa Indonesia sejak debut Galaxy AI di Samsung S24 series pada Januari 2024.
Dukungan bahasa Indonesia di Galaxy AI sendiri tersedia pada April lalu, atau sekitar tiga bulan sejak debut Galaxy AI. Dari April hingga September ini, dukungan bahasa Indonesia di Galaxy AI semakin stabil.
"Dari situ, paket bahasa Indonesia kami kembangkan lagi untuk dipasang dan diaplikasikan ke Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6. Hasilnya pun luar biasa. Kalau kami lihat, Galaxy AI sekarang lebih bisa memahami konteks pembicaraan dan memberikan terjemahan yang tepat," kata Yanuar.
Terkini Lainnya
- Apa Jadinya Jika iPhone Tidak Di-update?
- 4 Cara Melihat Password WiFi di Laptop dan PC untuk Semua Model, Mudah
- 10 Game Tersembunyi di Google, Begini Cara Mengaksesnya
- 4 Fitur di HP Samsung untuk Traveling yang Wajib Kalian Tahu
- Kontroversi Foto Jadi Ghibli Pakai AI yang Bikin Dunia Animasi Heboh
- Mengenal Liang Wenfeng, Pendiri Startup AI DeepSeek yang Hebohkan Dunia
- 6 Cara Bikin WhatsApp Terlihat Tidak Aktif biar Tidak Terganggu Saat Cuti Kerja
- 10 Aplikasi Terpopuler di Dunia, Ini yang Diunduh Paling Banyak
- Kisah Nintendo, Berawal dari Kartu Remi ke Industri Video Game Global
- Pendiri Studio Ghibli Pernah Kritik Keras soal AI
- Riset: Orang yang Sering Chat ke ChatGPT Ternyata Kesepian
- Unik, Smartphone Ini Didesain Khusus untuk Hewan Peliharaan
- Arti Warna Lingkaran Hijau, Tosca, dan Biru dan Jumlah Petir Saat Cas HP Samsung
- Baterai Oppo Find X8 Ultra Lebih dari 5.000 mAh, Fast Charging 100 Watt
- 3 Cara Membagikan Link Grup WhatsApp dengan Mudah
- iPhone 16 Kok Masih Pakai USB Kuno Berumur 24 Tahun?
- Huawei Mate XT Resmi, Ponsel Layar Lipat Tiga Pertama di Dunia
- Fitur Galaxy AI di Samsung Z Fold-Flip 6 Makin Diminati di Indonesia, Ini Buktinya
- Video: Rekap 6 Gadget Baru di Apple Event 2024, dari iPhone 16 hingga AirPods
- Smartphone Itel A80 Resmi di Indonesia, Bawa Kamera 50 MP Harga Rp 1 Jutaan