Kini, Update Banyak Aplikasi di Play Store Lebih Mudah dan Cepat

- Pengguna smartphone Android akhirnya bisa mengunduh (download) dan memperbarui (update) lebih banyak aplikasi secara bersamaan di toko aplikasi Google Play Store.
Kini, Google memungkinkan pengguna untuk download dan update maksimal tiga aplikasi secara bersamaan. Kemampuan ini sama dengan toko aplikasi App Store di perangkat iOS yang juga dapat mengunduh hingga tiga aplikasi sekaligus.
Perlu dicatat, download yang dimaksud di sini merujuk pada proses mengunduh aplikasi baru atau aplikasi yang belum terpasang di ponsel saja. Sementara, update merujuk pada proses pembaruan aplikasi yang sebelumnya sudah terinstal di ponsel.
Baca juga: Google Play Store Kini Bisa Dipakai Download 2 Aplikasi Bersamaan

Ketika itu, Google akhirnya memungkinkan pengguna untuk mengunduh dan menginstal 2 aplikasi baru secara bersamaan. Ketika itu, fitur Parallel Download hanya tersedia ketika pengguna men-download aplikasi baru, tidak berlaku untuk update aplikasi yang sudah terinstal.
Nah, selang empat bulan, Google meningkatkan fungsionalitas Parallel Download. Pertama, Parallel Download kini juga mendukung proses update aplikasi. Kedua, Google menambah jumlah aplikasi yang bisa di-download dan di-update secara bersamaan, dari 2 menjadi 3 aplikasi sekaligus.
Jika, men-download dan update lebih dari tiga aplikasi, maka aplikasi keempat dan seterusnya akan menampilkan status "Pending", menunggu salah satu dari tiga aplikasi selesai di-download dan diinstal terlebih dahulu. Seperti gambar di atas.
Baca juga: Instal APK Android dari Luar Play Store Makin Sulit
Pantauan KompasTekno, Minggu (1/9/2024), kemampuan Parallel Download dan Update hingga tiga aplikasi sekaligus ini sudah bisa dinikmati pengguna di aplikasi Google Play Store versi 42.4.22-31 [O] [PR] 663941805.
Fitur Parallel Download dan Update ini bakal membuat proses unduh dan pembaruan aplikasi menjadi lebih cepat dan efisien.
Selama bertahun-tahun, hal tersebut tidak dilakukan. Sebelumnya, pengguna harus menunggu pengunduhan dan penginstalan pada satu aplikasi selesai, sebelum aplikasi lain diperbarui/di-download.
Terkini Lainnya
- WhatsApp Siapkan Fitur Baru, Orang Lain Tak Bisa Simpan Foto dan Video Kita
- Video Lama Ungkap Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- Jadwal MPL S15 Minggu Ini, Ada "Derby Klasik" RRQ Hoshi vs Evos Glory
- Hadiah Kompetisi E-sports EWC 2025 Tembus Rp 1 Triliun
- iPhone 6s Kini Masuk Kategori HP Lawas
- Meta Tambah Keamanan Akun Instagram Remaja Indonesia, Batasi Live dan DM
- Arti Logo XLSmart, Operator Seluler Hasil Merger XL-Smartfren
- XLSmart Resmi Beroperasi, Janjikan Peningkatan Layanan
- Cara Cek Tilang ETLE via Online
- 10 HP Terlaris di Indonesia
- 50 Ucapan Jumat Agung 2025 Penuh Kasih dan Harapan buat Dibagikan ke Medsos
- Mobile Legends Kolaborasi dengan Naruto, Ada Skin Sasuke, Kurama, dll
- 2 Cara Reset Explore Instagram biar Lebih Sesuai Minat
- Arti Kata “Stecu”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di TikTok
- Alamat URL Google Search di Semua Negara Akan Disamakan
- Huawei Rilis TruSense, Pemantau Kesehatan di Perangkat Wearable dengan 60 Indikator
- Corsair Luncurkan Monitor Widescreen 34 Inci QD-OLED 240 Hz
- Juara Kompetisi MLBB Cerita Pengalaman Pakai HP Tecno Pova 6 Pro 5G
- Brasil Ultimatum Elon Musk, Ancam Blokir X dan Rekening Starlink
- Cara Edit Foto Pakai Jas Online dengan Mudah dan Cepat