Jutaan Website Rawan Dibajak akibat "Bug" Plugin Wordpress
- Pengguna atau pemilik website berbasis Wordpress yang memakai aplikasi tambahan di internet alias plugin bernama LiteSpeed Cache tampaknya harus waspada.
Sebab, ada celah keamanan (bug) berbahaya yang mengintai plugin populer buatan LiteSpeed Technologies tersebut, dan bug ini bisa membuat website anda diambil alih alias dibajak peretas (hacker).
Sekadar informasi, LiteSpeed Cache merupakan plugin Wordpress yang memiliki fungsi untuk meningkatkan performa dan kecepatan pemuatan (loading) suatu situs web supaya bisa diakses pengguna dengan cepat dan mudah.
Nah, karena fungsinya cukup penting untuk para tamu website, maka tak aneh jika banyak pemilik atau pengguna Wordpress yang pakai plugin buatan LiteSpeed Technlogies ini.
Baca juga: Pengguna WordPress Segera Update Plugin Ini, Ada Celah Keamanan Berbahaya
Menurut data Wordpress, dalam tujuh hari belakangan, plugin ini sudah diunduh sebanyak 2,5 juta kali, dengan total pemasangan aktif (active install) mencapai angka 5 juta pemasangan.
Artinya, ada jutaan website yang berpotensi terkena serangan siber yang bisa dilakukan hacker kapan saja.
Website bisa dibajak
Terkait adanya bug di LiteSpeed Cache, hal ini disampaikan dalam laporan terbaru dari situs teknologi yang biasa membahas beragam celah keamanan di internet, BleepingComputer.
Dalam laporan ini, disebutkan bahwa ada bug di LiteSpeed Cache di versi di bawah 6.3.0.1 dengan kode "CVE-2024-28000" yang dapat dimanfaatkan peretas untuk membajak sebuah website.
Baca juga: 5 Cara Mengatasi Website Muncul Error “This Site Can’t Provide a Secure Connection”
Pembajakan ini mengandalkan sistem dan mekanisme pembuatan akun admin baru di website tersebut, dan hal ini terjadi gara-gara bug LiteSpeed Cache tadi.
Karena levelnya admin, maka tak aneh apabila hacker bisa berbuat sesuka hati pada target website yang mereka bajak, termasuk mengunggah beragam postingan berbau penipuan, memasang plugin lain yang berbahaya, mencuri data pengguna, dan lain sebagainya.
Sebagaimana dikutip KompasTekno dari BleepingComputer, Sabtu (23/8/2024), celah keamanan ini sudah diperbaiki LiteSpeed Technologies dengan merilis LiteSpeed Cache versi 6.4.1.
Pembaruan (update) tersebut dirilis pada 13 Agustus 2024 lalu dan bisa diakses serta diunduh di tautan berikut ini. Dengan mengunduh pembaruan, pengguna LiteSpeed Cache tentunya akan dapat mencegah hal-hal yang tak diinginkan yang berpotensi muncul dari bug dari plugin tersebut.
"Kami menyarankan pengguna untuk memperbarui LiteSpeed Cache mereka ke versi terbaru, yaitu versi 6.4.1, sesegera mungkin," ujar seorang peneliti keamanan siber dari firma Wordfence.
"Sebab, kami tak bisa memastikan apakah bug di plugin tersebut nantinya akan dieksploitasi secara aktif oleh para peretas atau tidak, jika pengguna belum memperbarui LiteSpeed Cache," pungkas dia.
Terkini Lainnya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya
- Hati-hati, Ini Dia Risiko Pakai Password Sama di Banyak Akun Media Sosial
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp jadi Kecil di iPhone dan HP Android
- Sehari Dirilis, Kanal YouTube Cristiano Ronaldo Langsung Dapat Golden Play Button
- Tutorial Setting Pro Video HP Samsung S24 Ultra di Konser Enhypen dan Hasil Fancam
- Kominfo Kirim SP2 ke Bigo Live, Ancam Blokir di Indonesia
- Pengguna Instagram dan Facebook Kini Bisa Posting Silang ke Threads
- Ubah Sketsa Corat-coret Jadi Gambar Menarik dengan Samsung Galaxy Z Flip 6