cpu-data.info

WhatsApp Rilis Fitur Baru, Kini Lebih Banyak Koleksi Stiker Animasi

Cara membuat stiker WhatsApp dari foto tanpa aplikasi.
Lihat Foto

- Aplikasi pesan instan WhatsApp (WA) merilis fitur baru khusus untuk stiker. Berkat kolaborasinya dengan Giphy, WhatsApp kini punya lebih banyak koleksi stiker animasi, alias stiker yang bisa bergerak.

Adapun Giphy adalah platform berbagi gambar format GIF untuk digunakan di media sosial. Koleksi Giphy juga bisa ditemukan di fitur GIF di Instagram.

Untuk mendapatkan koleksi stiker Giphy, pengguna bisa mengeklik ikon stiker > ikon kaca pembesar untuk melakukan pencarian > tulis tema stiker yang diinginkan/gunakan emoji.

Sebagai contoh, Anda ingin mencari stiker dengan tema "cinta". Maka, di pencarian, Anda bisa mengetik kueri "cinta", "love", dan sejenisnya. Bisa juga mencarinya dengan menggunakan emoji hati atau sejenisnya.

Baca juga: Tutorial agar Tidak Bisa Diundang di Grup WhatsApp Sembarangan

Nantinya, aneka stiker bergerak koleksi Giphy akan muncul dan bisa dipilih untuk dikirim ke orang lain. Berdasarkan pengamatan KompasTekno, fitur ini sudah bisa dicoba di Indonesia di aplikasi WA Android versi 2.24.17.20 atau yang lebih baru.

Fitur baru berikutnya adalah membuat stiker langsung dari aplikasi WhatsApp di HP Android.
Fitur ini tidak sepenuhnya baru. Sebagian pengguna WhatsApp sudah mendapatkan fitur ini beberapa bulan lalu.

Berdasarkan pantauan KompasTekno, fitur membuat stiker sendiri di aplikasi WhatsApp sudah mulai disebar ke pengguna WA versi stabil di platform Android sejak bulan April 2024.

Dengan fitur ini, pengguna tak perlu repot membuat stiker WA menggunakan aplikasi pihak ketiga. Stiker bisa dibuat menggunakan foto yang ada di galeri perangkat.

Membuat stiker sendiri langsung di aplikasi WhatsApp di HP Android, bisa dilakukan dengan mengeklik ikon pensil yang disertai teks "Create" (Buat) pada tab stiker.

Dengan menekan ikon pensil itu, pengguna akan diarahkan ke galeri untuk memilih gambar yang ingin dibuat menjadi stiker. Kemudian WhatsApp akan memproses pembuatan stiker dengan memotong background (latar belakang) gambar dan fokus pada objek utama.

Setelah proses pemotongan gambar selesai, pengguna juga bisa mengedit stiker dengan menambahkan aneka elemen, seperti teks, emoji dan lain sebagainya.

Cara membuat stiker WA sendiri di smartphone Android bisa disimak di artikel "Cara Buat Stiker WhatsApp di HP Android tanpa Aplikasi Ketiga". Pengguna iPhone di Indonesia juga sudah mendapat fitur yang sama.

Baca juga: Cara Buat Stiker WA di iPhone Tanpa Aplikasi Ketiga

WhatsApp merilis fitur baru untuk stiker. Kini, pengguna HP Android bisa membuat stiker sendiri langsung dari aplikasi. Ada juga koleksi stiker animasi dari Giphy.WhatsApp WhatsApp merilis fitur baru untuk stiker. Kini, pengguna HP Android bisa membuat stiker sendiri langsung dari aplikasi. Ada juga koleksi stiker animasi dari Giphy.

WhatsApp kini juga memungkinkan pengguna untuk lebih mudah menemukan paket stiker baru dan melihatnya lebih awal atau preview, sebelum mengunduhnya.

Paket stiker baru itu bisa dilihat di baki stiker, yang terletak tepat di bawa stiker yang sudah diunduh.

Pengguna juga bisa menempatkan stiker favoritnya di bagian paling atas agar mudah dicari. Caranya, tekan dan tahan (tap and hold) stiker yang ingin dipindah. Kemudian, klik opsi "pindah ke atas". Setelahnya, stiker akan berpindah ke sisi paling atas agar mudah ditemukan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat