Selebgram Tewas Ditembak setelah Posting Makanan di Instagram

- Seorang influencer media sosial asal Ekuador, Landy Parraga Goyburo, tewas ditembak di restoran kota Quevedo, pada Minggu (28/4/2024).
Sebelum kematiannya, Goyburo diketahui mengepos foto dirinya sedang makan siang hidangan gurita ceviche di media sosial Instagram. Akun Instagram kontestan Miss Ecuador 2022 dengan handle @landyparraga.ec saat itu diikuti oleh 173.000 pengguna.
Lokasi Goyburo terekspos lewat unggahan itu, yang kemudian dimanfaatkan oleh dua pria bersenjata untuk melacak dan membunuhnya.
Insiden ini terekam oleh CCTV restoran. Saat itu, perempuan berusia 23 tahun ini sedang makan siang bersama temannya. Lalu, dua pria bersenjata yang tak dikenal memasuki restoran itu dan menembakkan senapan apinya.
Baca juga: Selebgram Raup Puluhan Juta Rupiah dalam Sekali Endorse
Pengunjung restoran panik dan langsung bersembunyi. Goyburo juga berusaha mencari tempat untuk berlindung, tetapi salah satu pria itu langsung menembaknya tiga kali. Setelah itu, kedua pria tersebut langsung melarikan diri.
Dalam rekaman itu, terlihat Goyburo terbaring tidak bernyawa dalam darahnya.
Tidak diketahui motif di balik pembunuhan itu. Spekulasinya, influencer ini diduga berselingkuh dengan pengedar narkoba bernama Leandro Norero. Norero sendiri tewas dalam kerusuhan di penjara pada akhir 2022.
Meski belum dikonfirmasi, pihak kepolisian mencurigai janda dari Norero memerintahkan pembunuhan influencer tersebut.
Spekulasi lainnya mencakup dugaan keterlibatan Goyburo dengan bos geng terkenal, hingga penyelidikan korupsi yang menghubungkan pejabat peradilan dengan kejahatan terorganisasi. Pasalnya, nama Goyburo muncul dalam penyelidikan tersebut.
Pihak kepolisian masih mengusut kasus kriminalitas ini. Akan tetapi, sejauh ini mereka belum mengeluarkan keterangan resmi terkait motif pembunuhan Landy Parraga Goyburo.
Kontestan Miss Ecuador
View this post on InstagramA post shared by LANDY PARRAGA (@landyparraga.ec)
Landy Parraga Goyburo, berusia 23 tahun, saat ini tercatat memiliki 180.000 pengikut di Instagram.
Pengaruh Goyburo cukup luas, mulai dari lini pakaian olahraga hingga partisipasinya dalam kontes kecantikan Miss Ecuador 2022. Dalam kontes ini, Goyburo mewakili provinsi Los Rios.
Namanya mendapat perhatian dalam konteks hukum ketika disebutkan memiliki hubungan dengan pengedar narkoba bernama Leandro Norero. Namun, Goyburo tidak pernah dituduh melakukan kejahatan terkait hal ini, dan tidak pernah berkomentar soal kasus itu.
Kematian Goyburo menyoroti bahaya dari paparan media sosial. Seiring dengan berlanjutnya penyelidikan, komunitas Ekuador dan pengikut Goyburo berduka atas kematian influencer muda ini, sebagaimana dikutip KompasTekno dari The Economic Times, Kamis (9/5/2024).
"Terbang tinggi, ratuku," tulis akun Instagram Miss Ecuador dalam posting Goyburo pada 25 April 2024.
"Ia tidak layak meninggalkan dunia seperti ini. Semoga ia beristirahat dengan tenang," tulis pengguna dengan handle @eandres4.
Terkini Lainnya
- Google Luncurkan Ironwood, Chip AI untuk Inferensi Skala Besar
- Apakah iPhone XS Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- Spesifikasi dan Harga iPhone 16 Pro Max Max di Indonesia, mulai Rp 22 Juta
- Samsung Ajak Konsumen Jajal Langsung Galaxy A56 5G dan A36 5G di "Awesome Space"
- Cara Aktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone
- Elon Musk Dulu Ejek Bentuk Roket yang Bawa Katy Perry ke Luar Angkasa
- Tidak Ada Batas Waktu, Ini Cara Login dan Aktivasi MFA ASN
- HP Poco F7 Ultra dan F7 Pro Resmi di Indonesia, Harga Termurah Rp 7 Jutaan
- Link Download dan Cara Instal Safe Exam Browser buat Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025
- Momen Katy Perry di Luar Angkasa: Lihat Lengkung Bumi dan Pegang Bunga Aster
- Manuver Intel Selamatkan Bisnis Chip, Jual 51 Persen Saham Perusahaan Hasil Akuisisi
- 6 Cara Mengatasi Kode OTP Invalid saat Aktivasi MFA ASN Digital, Jangan Panik
- Katy Perry ke Luar Angkasa Pakai Roket Bos Amazon, Kembali Selamat dan Cium Tanah
- Cara Beli eSIM Telkomsel dan Daftar Harganya
- 3 Game Gratis PS Plus April 2025, Ada Hogwarts Legacy
- Apple Rilis Magic Keyboard Baru, Lebih Tipis dan Ringan
- TikTok Gugat Pemerintah AS, Buntut UU yang Ancam Eksistensi
- Chip Mediatek Dimensity 9300 Plus Resmi, Lebih Ngebut dan AI Lebih Pintar
- Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Meluncur, Desain Mirip Apple Watch
- Tablet Lenovo Tab K11 Meluncur, Chip Helio G88 Baterai 7.040 mAh