2 Cara Cek Umur Kartu XL di HP dengan Mudah, Bisa via Aplikasi
- Beberapa pengguna, terutama pengguna atau pelanggan kartu XL, mungkin tertarik untuk mengetahui tentang cara cek umur kartu XL. Perlu diketahui, tiap operator seluler umumnya punya layanan cek umur kartu, tak terkecuali XL.
Umur kartu berbeda dengan masa aktif. Umur kartu merupakan durasi seberapa lama atau sejak kapan nomor telepon telah dipakai pengguna. Sementara itu, masa aktif merupakan batas waktu nomor telepon dapat mengakses layanan.
Baca juga: 5 Cara Cek Nomor XL Sendiri dengan Mudah, Bisa via Kode UMB dan Aplikasi
Cek umur kartu XL berguna buat pengguna mengetahui sudah sejak kapan telah memakai nomor telepon XL. Saat mengakses layanan cek umur kartu XL, pengguna bakal bisa melihat waktu (tanggal, bulan, dan tahun) pertama kali nomor telepon XL diaktivasi.
Dari informasi itu, pengguna bisa melihat sudah berapa lama menggunakan kartu XL. Lantas, bagaimana cara cek umur kartu XL? Jika tertarik untuk mencobanya, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai cara mengetahui umur kartu XL.
Cara cek umur kartu XL
Cara mengetahui umur kartu XL itu pada dasarnya cukup mudah. Namun, yang perlu dikethaui, untuk bisa melihat umur kartu XL, caranya berbeda dengan operator lain. Berdasar percobaan kami, cek umur kartu XL tidak bisa dilakukan lewat kode UMB.
Meski demikian, masih terdapat cara lain yang dapat dilakukan untuk cek umur kartu XL. Setidaknya, terdapat dua cara cek umur kartu XL yang dapat dilakukan pelanggan. Pertama, pengguna bisa cek umur kartu XL via Live Chat Maya.
Sebagai informasi, Live Chat Maya merupakan layanan Customer Service XL. Kemudian, yang kedua, pengguna bisa cek umur kartu XL melalui aplikasi Sidompul. Untuk diketahui, Sidompul adalah aplikasi penjualan produk resmi XL seperti pulsa atau paket internet.
Baca juga: 2 Cara Mengganti Kartu XL yang Rusak atau Hilang dengan Mudah, Bisa Offline dan Online
Adapun penjelasan masing-masing cara cek umur kartu XL, baik melalui Live Chat Maya dan aplikasi Sidompul, adalah sebagai berikut.
1. Cara cek umur kartu XL via Live Chat Maya
- Buka situs web ini #.
- Klik menu Live Chat Maya yang berada di pojok kanan bawah halaman situs web.
- Kemudian, masukkan data diri seperti nama lengkap, alamat email, dan nomor telepon XL yang digunakan. Setelah itu, klik opsi “Mulai Chat
- Tunggu beberapa saat hingga ruang obrolan terbuka dan Chatbot Maya mengirim beberapa menu bantuan.
- Setelah menu bantuan dikirim, pilih “Sambungkan ke Agent”.
- Saat telah terhubung langsung dengan CS, sampaikan permohonan dan tujuan untuk cek umur kartu XL.
- CS bakal meminta Anda untuk mengisi beberapa data seperti nama lengkap, NIK, pembelian pulsa terakhir, dan sebagainya.
- Bila data dinyatakan sesuai maka permohonan cek umur kartu XL akan diproses.
- Selesai diproses, CS akan memberikan informasi ke Anda mengenai waktu kartu XL diaktivasi pertama kali.
2. Cara cek umur kartu XL via aplikasi Sidompul
- Pertama-tama, pengguna harus mengunduh aplikasi Sidompul dulu. Aplikasi ini hanya tersedia untuk HP Android. Pengguna bisa mengunduh aplikasi Sidompul via Play Store.
- Setelah terinstal, silakan buka Sidompul dan daftar akun menjadi agen penjual produk XL dengan memasukkan beberapa data diri, seperti e-mail, nama, dan tempat tinggal.
- Setelah berhasil masuk, silakan pilih menu “Info Nomor”.
- Selanjutnya, pilih opsi “Cek Detail Kartu Pelanggan”.
- Kemudian, masukkan nomor telepon XL yang hendak dicek umur pakainya.
- Terakhir, pilih opsi “Cek” dan aplikasi bakal menyajikan beberapa informasi terkait nomor telepon tersebut, termasuk usia pakainya.
Cukup mudah bukan cara cek umur kartu XL? Dengan cara di atas, pengguna bisa mengetahui sudah sejak kapan berlangganan atau memakai nomor telepon XL di HP secara mudah dan praktis.
Demikianlah penjelasan lengkap seputar beberapa cara cek umur kartu XL dengan mudah dan praktis, selamat mencoba.
Baca juga: 3 Cara Registrasi Kartu XL via Online dan Offline dengan Mudah
Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link #. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Cara Mengaktifkan eSIM di iPhone dengan Mudah dan Praktis
- 10 Cara Memperkuat Sinyal WiFi di Rumah
- 5 Cara Cek Umur Kartu Seluler Berbagai Operator, Ada XL, Telkomsel, dan Indosat
- Tanda Tablet Xiaomi Pad 7 Segera Rilis di Indonesia
- Kekayaan Nvidia Tembus Rp 28.000 Triliun, Lampaui Google dan Amazon