Ternyata Ini Penyebab Gangguan Sinyal Indosat dan Tri Tadi Pagi

- Jaringan operator seluler Indosat Ooredoo dan Tri dilaporkan mengalami gangguan berupa hilang sinyal pada Senin (1/1/2024) pagi. Gangguan banyak dikeluhkan lewat media sosial X (dahulu Twitter) dan situs Down Detector.
Keluhan gangguan jaringan ini terkonsentrasi di Pulau Jawa. Lokasi yang paling banyak dilaporkan mencakup Semarang, Sleman, Kudus, Yogyakarta, Surakarta, Malang, Surabaya, hingga Jakarta.
Dalam keterangan tertulis dari SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo
Hutchison Steve Saerang kepada KompasTekno, diterangkan bahwa gangguan jaringan di hari pertama tahun baru 2024 itu disebabkan oleh kebakaran di gedung perangkat di Semarang.
Baca juga: Tahun Baru, Indosat dan Tri Alami Gangguan Hilang Sinyal
"Kami memohon maaf atas dampak kendala jaringan yang terjadi di sebagian wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta hari ini," sebut Steve dalam keterangannya.
Dia menambahkan bahwa pihak Indosat tengah berupaya mengidentifikasi penyebab insiden terkait dan menyiapkan langkah-langkah untuk mencegah kejadian serupa terulang di masa mendatang.
Sebelumnya, di media sosial sempat beredar kabar bahwa salah satu kantor Indosat di wilayah Semarang mengalami kebakaran. Dalam sebuah posting video di X, kantor dimaksud terlihat diselimuti asap tebal.
kebakaran di kantor indosat banyumanik semarang, senin (1/1/2024) pukul 09.55 WIB
mungkin gegara ini jaringan sinyal internet im3 & 3 error trouble sampe hilang total. dari tadi cm 'emergency calls only' kan pic.twitter.com/FVsiyjpaXS
— ???? (@UR970901) January 1, 2024
Pengunggah video yang bersangkutan menuliskan bahwa kebakaran terjadi sekitar pukul 09.55 WIB. Dari penelusuran KompasTekno via Google Maps, kantor Indosat dalam video tersebut kemungkinan berlokasi di Jl. Bukit Sari Raya, Banyumanik, Semarang, Jawa Tengah.
Jaringan Indosat dan Tri sudah pulih
Dalam pernyataannya, SVP Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo
Hutchison Steve Saerang turut menjelaskan bahwa kendala jaringan Indosat dan Tri di sebagian wilayah Jawa Tengah dan DI Yogyakarta mulai terjadi pada pukul 09.45 WIB.
Baca juga: 5 Cara Cek Kuota Indosat dengan Mudah, Bisa via Kode UMB dan Aplikasi
Jaringan Indosat dan Tri di wilayah-wilayah terdampak disebutnya sudah pulih kembali pada pukul 11.50 WIB. Dengan kata lain, gangguan sinyal terjadi selama sekitar 2 jam tadi pagi hingga menjelang siang.
"Kami mengimbau kepada pelanggan yang masih mengalami kendala untuk mencoba kembali secara berkala, dan segera menghubungi pusat pelayanan pelanggan IM3 dan Tri jika kendala masih terjadi," ujar Steve.
Terkini Lainnya
- Steam Gelar Spring Sale 2025, Diskon Game hingga 75 Persen
- Foto Dummy iPhone 17 Air Beredar, Beneran Tanpa Port?
- Cara Kirim THR Lebaran Pakai GoPay, Cepat dan Praktis
- Siap-siap, Google Assistant Bakal Diganti Gemini
- Honor Resmi Buka First Sale untuk 8 Gadget Premium dengan Promo Menggiurkan di Shopee
- Cara Buat QRIS untuk Transfer THR Lebih Cepat dan Mudah
- Spesifikasi Xiaomi 15 Ultra dan Harganya di Indonesia
- Baidu Rilis Ernie X1 dan Ernie 4.5, Model AI Penantang DeepSeek dan OpenAI
- Sirkuit Balapan AI Semakin Tajam! Apakah Manus AI Segera Gantikan ManusIA? (Bagian II-Habis)
- Spesifikasi dan Harga Oppo A5 Pro 5G di Indonesia, Mulai Rp 4 Jutaan
- Kreator Konten Wajib Tahu, Ini Waktu Terbaik Posting di IG, TikTok, dkk
- Game "Free Fire" Sebar Skin Jersey Timnas dan Avatar Rizky Ridho
- Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta Buka Lagi 19 Maret, Ini Link dan Caranya
- Tim Indonesia Runner-up Turnamen PUBG Mobile Asia Tenggara, Salah Satu Pemain Sabet MVP
- WhatsApp Siapkan Cara Baru Balas Pesan, Mirip Thread di X/Twitter
- Tahun Baru, Indosat dan Tri Alami Gangguan Hilang Sinyal
- Nvidia Rilis GeForce RTX 4090 Versi "Ringan" untuk China
- Honor X50 Pro Resmi, Ponsel Rp 6 Jutaan dengan Snapdragon 8 Plus Gen 1
- Ingin Beli iPad Lawas? Pahami Dulu Potensi Masalah yang Mengintai
- Google Doodle Hari Ini Rayakan Malam Tahun Baru Pakai Lampu Disko dan Konfeti