cpu-data.info

Telkomsel Hadirkan Paket Bundling iPhone 15, Prabayar Rp 150.000 Sebulan

(kiri ke kanan) Vice President Corporate Communications Telkomsel Saki Hamsat Bramono, Vice President Postpaid Consumer, International Roaming and Interconnect Telkomsel Bernadus W. Wijayanto, Pelanggan Telkomsel Prestige, Direktur Sales Telkomsel Adiwinahyu B. Sigit, Pelanggan Telkomsel Prestige, Vice President Consumer Business Area Jabotabek Jabar Telkomsel Filin Yulia, Vice President Brand and Marketing Communications Telkomsel Abdullah Fahmi, meresmikan program bundling iPhone 15 dalam sebuah acara di Jakarta, Jumat (27/10/2023).
Lihat Foto

JAKARTA, - Telkomsel bekerja sama dengan Apple menghadirkan paket bundling iPhone 15 series di Indonesia. Ini merupakan tahun ketiga bagi operator seluler pelat merah itu menghadirkan paket bundling iPhone.

Paket bundling Telkomsel ini menawarkan pembelian unit iPhone dan paket yang terdiri dari kuota internet, kuota telepon dan SMS, serta langganan gratis sejumlah layanan video-on-demand.

Menurut Direktur Sales Telkomsel, Adiwinahyu Basuki Sigit, kehadiran paket bundling iPhone 15 akan memberikan pengalaman digital yang lebih baik bagi pelanggan.

"Kolaborasi ini akan memberikan pengalaman digital terbaik bagi pelanggan Telkomsel di Indonesia. Bersama dengan Apple, pengalaman digital ke pelanggan bisa lebih maksimal," kata Sigit, dalam acara peresmian program bundling iPhone 15 di Jakarta, Jumat (27/10/2023).

Untuk tahun ini, Telkomsel menghadirkan paket bundling iPhone 15 series bagi pelanggan prabayar maupun pelanggan pascabayar. Model iPhone 15 yang disediakan dalam paket bundling ini juga lengkap, yaitu iPhone 15 "reguler", iPhone 15 Plus, iPhone 15 Pro, dan iPhone 15 Pro Max.

Bagi pelanggan prabayar, paket bundling iPhone 15 Telkomsel menawarkan benefit kuota 34 GB dan sejumlah benefit lainnya. Untuk paket bundling iPhone prabayar, hanya tersedia satu opsi paket saja. Harganya dibanderol Rp 450.000 untuk periode tiga bulan, berarti hanya Rp 150.000 per bulan.

Sementara untuk pelanggan pascabayar, Telkomsel menyediakan sejumlah paket bundling dengan benefit kuota data sampai 165 GB.

Secara khusus, bundling iPhone 15 dengan Telkomsel Halo tersedia total enam paket. Masing-masing paketnya hadir dalam tiga opsi, antara lain periode enam bulan, 12 bulan dan 24 bulan.

Paket bundling iPhone 15 pascabayar termurah yaitu iPhone Plan 100 dengan total kuota 33 GB, dibanderol mulai Rp 610.500 untuk periode enam bulan. Sementara itu paket termahal yakni iPhone Plan 550 dengan total kuota sampai 165 GB. Harganya dibanderol mulai Rp 3,3 juta untuk periode enam bulan.

Baca juga: Daftar Harga Paket Bundling Telkomsel x iPhone 15 Prabayar dan Pascabayar

Perlu dicatat bahwa harga itu merupakan harga paket kuota Telkomsel yang di-bundling dengan iPhone 15. Harga tersebut belum termasuk harga unit iPhone 15.

Untuk harga iPhone 15-nya sendiri dibanderol mulai Rp 16 jutaan hingga Rp 34 jutaan, sama dengan banderol resmi di Indonesia. Jadi, total harga yang dibayarkan pelanggan untuk membeli iPhone 15 bundling Telkomsel adalah harga unit iPhone 15 ditambah harga paket kuota Telkomsel.

Baca juga: Harga iPhone 15 Series di iBox dan Digimap Lengkap

Rincian harga paket bundling Telkomsel dan kuota yang didapat beserta harga unit iPhone 15-nya dapat disimak lewat tautan berikut ini.

Paket bundling iPhone 15 Telkomsel untuk pelanggan pascabayar Halo, harganya mulai Rp 600 ribuan, belum termasuk unit iPhone-nya./Lely Maulida Paket bundling iPhone 15 Telkomsel untuk pelanggan pascabayar Halo, harganya mulai Rp 600 ribuan, belum termasuk unit iPhone-nya.

Tidak hanya pelanggan baru, pelanggan lama alias eksisting Telkomsel juga bisa membeli paket bundling iPhone 15. Jadi, mereka tidak perlu mengganti nomor bila ingin membeli paket bundling iPhone 15.

Selain benefit kuota data, pelanggan juga akan mendapatkan adapter charger USB-C dari Apple dengan output 20 watt.

Paket bundling Telkomsel dengan iPhone 15 tersedia di berbagai saluran, mulai dari GraPari serta toko ritel dan marketplace rekanan Telkomsel termasuk Erafone dan Blibli mulai hari ini, 27 Oktober 2023.

Baca juga: Perbandingan Harga dan Spesifikasi iPhone 14 Pro Max dan iPhone 15 Pro Max di Indonesia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat