cpu-data.info

Melihat Setup PC Gaming "Raptor Lake Refresh" untuk Streamer di SXSW Sydney

Setup PC gaming Acer Predator Orion 7000 (PO7-650) bertenaga Intel Core i9-14900K generasi ke-14 untuk streamer dipamerkan di SXSW Sydney 2023.
Lihat Foto

SYDNEY, - Ajang festival teknologi, film, dan musik tahunan, South by Southwest (SXSW) pertama kali digelar di Sydney, Australia pada 15-22 Oktober 2023. Jurnalis Galuh Putri Riyanto berkesempatan meliput secara langsung SXSW Sydney pekan lalu.

Salah satu acara utama SXSW kali ini adalah pameran teknologi yang diselenggarakan di International Convention & Exhibition Centre "ICC" Sydney. Beberapa perusahaan teknologi raksasa dunia hadir memamerkan produk terbarunya, seperti Amazon Web Services (AWS), HP, termasuk Intel.

Baca juga: Ketika SXSW 2023 Menyerbu Kota Sydney...

Salah satu yang menarik perhatian pengunjung adalah setup PC desktop khusus untuk streamer game. Bukan sembarang PC gaming, PC tersebut sudah ditenagai Intel Core i9-14900K generasi ke-14.

Core i9-14900K itu merupakan prosesor paling mumpuni dan paling baru dari seri prosesor Intel generasi ke-14 "Raptor Lake Refresh" yang diresmikan pada 17 Oktober 2023.

Yang menjadi spesial, streamer game dan pengunjung bisa mencoba performa Intel Core i9-14900K generasi ke-14 itu duluan di pameran teknologi SXSW Sydney 2023.

"Karena baru dirilis, streamer tidak punya Intel Core gen ke-14 di rumah. Jadi kami membuat setup ini agar pengunjung bisa mendapatkan gambaran atau merasakan menjadi streamer dengan Intel Core i9-14900K ketika streaming game," kata teknikal marketing Intel saat mengajak awak media dari Asia Tenggara berkeliling di booth Intel.

Baca juga: Menjajal Laptop 3-in-1 HP Spectre Fold Seharga Rp 75 Juta di SXSW Sydney

PC gaming untuk streamer ini memiliki monitor berukuran sekitar 21 inci lengkap dengan kamera webcam dan ring light tambahan. PC gaming ini dilengkapi OBS (Open Broadcasting Software), program populer yang biasa digunakan streamer game untuk menyiarkan konten mereka secara langsung ke Twitch, YouTube, atau aplikasi lainnya./ Galuh Putri Riyanto PC gaming untuk streamer ini memiliki monitor berukuran sekitar 21 inci lengkap dengan kamera webcam dan ring light tambahan. PC gaming ini dilengkapi OBS (Open Broadcasting Software), program populer yang biasa digunakan streamer game untuk menyiarkan konten mereka secara langsung ke Twitch, YouTube, atau aplikasi lainnya.
Setup PC gaming dengan Intel Core i9-14900K generasi ke-14 ini terbilang basic untuk streamer. Desktop ini memiliki monitor berukuran sekitar 21 inci lengkap dengan kamera webcam dan ring light tambahan.

PC desktop gaming ini turut dilengkapi sebuah mouse, joystick, keyboard Predator, serta kursi gaming DxRacer. Ada pula mikrofon untuk menangkap suara streamer dengan lebih baik.

PC desktop ini dilengkapi OBS (Open Broadcasting Software), program populer yang biasa digunakan streamer game untuk menyiarkan konten mereka secara langsung ke Twitch, YouTube, atau aplikasi lainnya. Bila OBS dijalankan, program akan menampilkan layar desktop, tampilan game, wajah streamer, hingga suara dari mikrofon.

Baca juga: PC Rasa Laptop HP Envy Move Dijual di Indonesia 30 Oktober, Ini Harganya

Tampilan stream deck sebagai tombol pintasan (shortcut) untuk streamer. Ada shortcut untuk kecerahan, atau volume headset, volume mikrofon, dan hotkey kustom./ Galuh Putri Riyanto Tampilan stream deck sebagai tombol pintasan (shortcut) untuk streamer. Ada shortcut untuk kecerahan, atau volume headset, volume mikrofon, dan hotkey kustom.
Di sisi kiri monitor dan keyboard, terdapat sebuah stream deck sebagai tombol pintasan (shortcut) untuk streamer. Ada shortcut untuk kecerahan, atau volume headset, volume mikrofon, dan hotkey kustom.

Dengan hotkey kustom, streamer bisa menyetel hotkey di stream deck. Misalnya hotkey untuk mulai merekam, menghentikan perekaman, mulai streaming, dan lainnya. Dengan stream deck dan hotkey, streamer bisa menavigasikan PC desktop miliknya secara instan dan cepat tanpa mengganggu streaming game.

Dalam rincian spesifikasi kunci, PC dengan Intel Core i9-14900K generasi ke-14 ini memiliki 24 core, 36 MB smart cache, storage 1 TB, kartu grafis Nvidia Gforce RTX 4090, serta memori 32 GB.

Baca juga: Intel Resmikan Prosesor Core-i9-14900K, Kecepatan Sentuh 6 GHz

PC gaming Asus ROG Asus ROG Falcon Z790 Build dengan prosesor Intel Core i9-14900K di SXSW Sydney 2023./ Galuh Putri Riyanto PC gaming Asus ROG Asus ROG Falcon Z790 Build dengan prosesor Intel Core i9-14900K di SXSW Sydney 2023.
Tak hanya setup PC streamer, Intel juga memamerkan PC gaming dari merek lain dengan prosesor Core i9-14900K. Misalnya, pengunjung bisa mencicipi prosesor paling mumpuni dari Intel di PC gaming Asus ROG Strix Z790, Asus ROG Falcon Z790 Build, Asus ROG Gryfalcon Z790 Build, Omen by HP 40L, Gigabyte C500 Aorus Master X, dan Alienware Aurora R16.

Baca juga: Laptop 3-in-1 HP Spectre Fold Masuk Indonesia November, Bisa Jadi Desktop dan Tablet

Tonton video TikTok berikut ini untuk melihat beberapa PC gaming bertenaga Intel Core i9-14900K di SXSW Sydney 2023.

@kompastekno Intel showcase gaming desktop PCs with its newest and fastest processor, Intel Core i9-14900K Gen-14 (Raptor Lake Refresh) at SXSW Sydney 2023. PCs gaming in VT: Acer Predator Orion 7000 (PO7-650) Asus ROG Strix Z790 Asus ROG Falcon Z790 Build Asus ROG Gryfalcon Z790 Build Omen by HP 40L Gigabyte C500 Aorus Master X Alienware Aurora R16 choose your fighter! #sxsw #sydney #intel #intelcorei9 #gen14 #raptorlakerefresh #pc #pcgaming ? original sound - Tekno Kompascom

Kemampuan Intel Core i9-14900K

Di atas kertas, Intel Core i9-14900K merupakan model prosesor teratas dengan kecepatan base clock 3,2 GHz dan boost clock mencapai 6 GHz. Prosesor yang ditujukan sebagai tandingan seri Ryzen 7000X3D dari AMD ini dibekali 24 core (8 P + 16 E) dan 32 thread.

Soal kinerjanya, Intel mengeklaim bahwa kinerja prosesor Raptor Lake Refresh lebih tinggi dari model-model terdahulu, termasuk juga rivalnya, seri Ryzen 7000X3D dari AMD yang sekelas.

Core i9-14900K, misalnya, disebut lebih kencang hingga 23 persen dibanding Ryzen 9 7950X3D dalam beberapa judul game di benchmark yang dirilis intel. Prosesor ini juga tampak memiliki kinerja 17 persen di atas Ryzen 9 7950X di aplikasi multi-threading.

Seperti namanya, jajaran prosesor Intel generasi ke-14 Raptor Lake Refresh merupakan penerus dari prosesor Intel generasi ke-13 yang juga dikenal dengan nama Raptor Lake. Prosesor Intel generasi ke-14 bisa dipasang di motherboard dengan chipset seri 600 dan 700 yang sudah beredar di pasaran, serta kompatibel pula dengan cooler CPU untuk socket LGA 1700.

Baca juga: Intel Didenda Rp 6 Triliun karena Sengaja Jegal AMD

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat