Honor Magic V2 Meluncur, Ponsel Lipat Paling Tipis
- Honor resmi meluncurkan ponsel lipat (foldable) terbarunya, Honor Magic V2, di pasar China, Rabu (12/7/2023). Seperti namanya, smartphone ini merupakan penerus dari Honor Magic V yang dirilis pada Januari tahun lalu.
Sebagai suksesor, Honor Magic V2 menghadirkan berbagai peningkatan misalnya dari segi desain dan chipset.
Bicara soal desain, Honor Magic V2 masih mengusung mekanisme lipatan seperti buku.
Meski demikian, Honor Magic V2 lebih ringkas dari pendahulunya. Ponsel ini memiliki ketebalan 4,7 mm dalam keadaan terbentang dan 9,9 mm saat terlipat, dengan bobot 231 gram.
Sebagai perbandingan, Honor Magic V punya ketebalan 6,7 mm dalam keadaan terbuka dan 14,3 mm saat terlipat, dengan bobot 293 gram.
Baca juga: Layar Ponsel Lipat Google Pixel Fold Bermasalah, Bergaris, Mengelupas, dan Mati
Sementara ponsel lipat yang paling tipis saat ini yaitu Xiaomi Mix Fold 2, memiliki ketebalan 5,4 mm saat terbentang dan 11,2 mm saat dilipat, dengan bobot 262 gram.
Dengan begitu, Honor Magic V2 merebut "takhta" Xiaomi Mix Fold 2 sebagai smartphone lipat paling tipis yang tersedia di pasaran.
Masih soal desain, Honor Magic V2 memiliki engsel (hinge) unibody tanpa roda gigi dengan penutup paduan titanium buatan Honor. Engsel diklaim tahan dilipat 400.000 kali.
Layar utama Honor Magic V2 menggunakan panel LTPO OLED dengan bentang 7,92 inci, resolusi 2.156 x 2.344 piksel, dan refresh rate 120 Hz.
Layar utama ini memiliki sebuah lubang (punch hole) yang memuat kamera selfie 16 MP.
Sementara layar sekunder Honor Magic V2 berukuran 6,43 inci OLED 10-bit dengan resolusi 2.376 x 1.060 piksel, refresh rate 120 Hz, dan rasio aspek 20:9. Layar sekunder tersebut mendukung brightness maksimum 2.500 nits dan PWM dimming 3.840 Hz.
Baik layar utama maupun layar sekunder sama-sama mendukung pena digital (stylus) untuk kebutuhan menggambar dan mencatat.
Berpindah ke punggung, terdapat setup tiga kamera yang diposisikan secara vertikal dalam modul persegi panjang.
Kamera ini mencakup kamera utama 50 MP berteknologi OIS (f/1.9), kamera ultrawide 50 MP (f/2.0), dan kamera telefoto dengan fitur OIS (zoom optik 2,5x).
Terkini Lainnya
- iPhone 16 Masih Ilegal, Samsung Galaxy S25 Ultra Siap "Ngonser" Februari
- Daftar Lengkap HP Samsung yang Dapat Update Software 2025
- Pasar PC Global Naik, Berkah Windows 10 Pensiun
- Payung Tenaga Surya Ini Bisa Jadi Powerbank untuk Ngecas HP
- Elon Musk: Data untuk Latih AI Hampir Habis
- APK Bukan Singkatan dari “Aplikasi”, Begini Arti Sebenarnya
- Ponsel Lipat Tiga Samsung Meluncur Tahun Ini?
- Mengapa Desain Smartphone Kini Tampak Mirip Semua?
- Arti Emoji Kepala Batu yang Sering Digunakan dalam Percakapan Media Sosial
- Apa Itu VPN? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Kelebihan dan Kekurangannya
- Apa Itu Prompt AI? Ini Dia Penjelasan dan Contoh Penggunaannya
- Mau Beli HP Konser, Tonton Dulu Hasil Fancam Smartphone Ini
- Bagaimana Cara Membuat Audio di WhatsApp?
- Fungsi Cache di HP yang Perlu Diketahui, Jangan Asal Dihapus
- Cache di HP Bukan File Sampah, Ini Fungsi Pentingnya
- [POPULER TEKNO] - 3 HP Poco Turun Harga | Cara Menghindari Penipuan Kerja "Like" dan "Subscribe" yang Rugikan Korban Puluhan Juta Rupiah
- Ramaikan Peta Persaingan Pasar Smartphone Indonesia, Xiaomi Ambil Langkah Agresif
- Advan 360 Stylus Resmi, Laptop Convertible Harga Rp 5,9 Jutaan
- Resmi, Video Call di Instagram dan Messenger Kini Bisa Pakai Avatar
- Menangkan Gugatan, Microsoft Dapat Lampu Hijau dari AS untuk Akuisisi Activision Blizzard