[POPULER TEKNO] - Video Audisi Putri Ariani AGT Tembus 12 Juta View di YouTube | Ramai Tampilan WhatsApp Berubah, Menu Chat Ada di Bawah
- Beberapa hari terakhir, nama Putri Ariani menjadi sorotan karena penampilannya yang gemilang di panggung audisi America's Got Talent. Penampilan Putri yang memukau ternyata sudah dilihat 12 juta kali di YouTube.
Kabar ini menjadi salah satu berita teknologi populer di KompasTekno. Berita lain yang juga menjadi sorotan adalah hengkangnya Vivo dari pasar ponsel di Polandia. Keputusan ini diambil setelah perusahaan asal China itu menganalisa pasar di Polandia bersama mitranya.
Selain itu, berita populer lainnya adalah soal para pengguna WhatsApp Android yang ramai memperbincangkan tampilan baru WhatsApp. Di tampilan barunya, menu chat yang selama ini ada di sisi atas layar, berpindah ke bagian bawah.
Selengkapnya, berikut rangkuman berita teknologi terpopuler KompasTekno.
Video audisi Putri Ariani AGT tembus 12 juta view
Video audisi Putri Ariani di ajang AGT beberapa waktu lalu, tercatat sudah dilihat 12 juta kali. Video tersebut diunggah di kanal YouTube America's Got Talent dengan judul “Golden Buzzer: Putri Ariani receives the GOLDEN BUZZER from Simon Cowell” dan sudah diunggah pada Kamis (8/6/2023).
Bukan cuma itu, video tersebut juga menduduki peringkat pertama sebagai video yang paling banyak ditonton alias trendng di YouTube Indonesia, Jumat (9/6/2023).
Pantauan KompasTekno, video tersebut sudah ditonton sebanyak 12 juta kali dan disukai lebih dari 740 ribu orang. Selain itu, video tersebut juga dibanjiri ribuan komentar, tepatnya 86.077 komentar dari warganet di dunia.
Komentar berupa dukungan dan pujian pun dilontarkan warganet dari berbagai belahan dunia. Salah satu warganet dari Filipina mengomentari kehebatan Putri di atas panggung. Selengkapnya bisa disimak di artikel "Video Audisi Putri Ariani AGT Tembus 12 Juta View di YouTube dan Trending Nomor 1".
5 Perbedaan spesifikasi Infinix Note 30 dan Note 30 Pro
Infinix resmi merilis Infinix Note 30 dan Note 30 Pro di Indonesia. Keduanya dibanderol dengan selisih harga sekitar Rp 600.000.
Bukan cuma harga yang terpaut, spesifikasi yang dibawa juga berbeda untuk masing-masing model. Infinix Note 30 dibanderol Rp 2,5 juta, sementara Infinix Note 30 Pro Rp 3 jutaan.
Secara umum, perbedaan keduanya ada di spesifikasi layar, resolusi kamera depan dan utama, serta dukungan fast charging. Perbedaan Infinix Note 30 dan Note 30 Pro bisa disimak di artikel "5 Perbedaan Spesifikasi Infinix Note 30 dan Note 30 Pro di Indonesia".
Vivo berhenti jualan HP di Polandia
Vivo resmi memutuskan hengkang dari pasar smartphone di Polandia. Kabar ini awalnya hanya berupa rumor, tetapi kemudian Vivo mengonfirmasi bahwa pihaknya bakal meninggalkan negara di Eropa Tengah tersebut.
Vivo sendiri hadir di Polandia melalui distributor setempat. Nah, distributor inilah yang bakal mengakhiri eksistensi Vivo di Polandia. Menurut Vivo, keputusannya keluar dari Polandia dilakukan setelah menganalisa pasar bersama perusahaan mitranya itu.
Terkini Lainnya
- Sejarah Silicon Valley, Tempat Bersarangnya Para Raksasa Teknologi
- YouTube Rilis Fitur Saweran "Jewels", Mirip Coin di TikTok
- Cara Buat Daftar Isi yang Bisa Diklik Otomatis di Google Docs
- Twilio Ungkap Rahasia Cara Memberi Layanan Pelanggan secara Maksimal
- Berapa Lama WhatsApp Diblokir karena Spam? Ini Dia Penjelasannya
- Fungsi Rumus AVERAGE dan Contoh Penggunaannya
- 2 Cara Menyembunyikan Nomor saat Telepon di HP dengan Mudah dan Praktis
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Cara Langganan GetContact biar Bisa Cek Tag Nomor Lain
- Samsung Bikin Galaxy S25 Versi Tipis demi Saingi iPhone 17 Air?
- Mana Lebih Baik, Laptop Windows atau Chromebook? Begini Pertimbangannya
- AI Baru Buatan Induk ChatGPT Bisa Ambil Alih Komputer Pengguna
- Kenapa Fitur Find My Device Tidak Berfungsi? Begini Penjelasannya
- Hati-hati, Ini Dia Risiko Pakai Password Sama di Banyak Akun Media Sosial
- Cara Mengubah Tulisan WhatsApp jadi Kecil di iPhone dan HP Android
- Solusi Game Antilag dan Nonton Streaming Antibuffer
- Nuxcle Dinobatkan Jadi Startup Terbaik di Telkomsel NextDev 2023
- Oppo Pad Air Kini Ada Versi 128 GB, Sudah Bisa Dipesan di Indonesia
- Cara Menghapus Penanda dan Tag di GetContact dengan Mudah
- Spesifikasi Laptop untuk Tes TKD dan AKHLAK Rekrutmen Bersama BUMN 2023, Perhatikan