cpu-data.info

5 Cara Mengatasi App Store Tidak Bisa Dibuka di iPhone dengan Mudah

Ilustrasi cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka di iPhone.
Lihat Foto

- Pengguna perlu mengetahui beberapa panduan untuk mengatasi masalah dasar dalam mengoperasikan iPhone. Salah satunya seperti cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka di iPhone.

Sebagai informasi, App Store merupakan toko aplikasi khusus untuk perangkat Apple saja seperti iPhone. App Store punya fungsi yang mirip dengan Google Play Store di handphone (HP) Android.

Baca juga: 5 Penyebab dan Cara Mengatasi iPhone Tidak Bisa Download Aplikasi di App Store

App Store berfungsi sebagai tempat yang menyediakan berbagai aplikasi untuk iPhone. Pengguna bisa mengunduh dan memperbarui aplikasi-aplikasi di iPhone melalui App Store. Mengingat fungsinya yang penting, bila terjadi kendala bakal merepotkan pengguna.

Salah satu kendala yang umum dijumpai pengguna adalah App Store tidak bisa dibuka. Lantas, kenapa App Store tidak bisa dibuka? Terdapat beberapa penyebab App Store tidak bisa dibuka di iPhone.

Misalnya, penyebab App Store tidak bisa dibuka adalah iPhone terhubung dengan koneksi internet yang buruk. Penyebab App Store tidak bisa dibuka dapat diakibatkan pula karena terdapat bug pada sistem.

Kemudian, masalah ini bisa disebabkan juga karena terjadi gangguan layanan App Store di wilayah tertentu. Dengan penyebab itu, lalu bagaimana cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka? Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka.

Cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka

1. Pastikan iPhone terhubung dengan koneksi internet yang memadai

App Store merupakan layanan berbasis internet. Jika iPhone terhubung dengan koneksi internet yang buruk maka pengguna bakal kesulitan mengakses App Store.

Oleh karena itu, bila App Store tidak bisa dibuka, cobalah untuk memeriksa kualitas koneksi internet yang tersambung di iPhone. Bila ternyata koneksinya buruk, silakan sambungkan iPhone dengan koneksi internet yang lebih memadai.

Baca juga: 5 Cara Mengatasi iCloud Penuh di iPhone dengan Mudah

2. Pastikan tanggal dan waktu di iPhone sesuai dengan zona waktu pengguna

Supaya bisa mengakses server App Store dan memuatnya di iPhone tanpa kendala, tanggal dan waktu di iPhone perlu dipastikan telah sesuai dengan zona waktu pengguna berada yang terkini.

Jika tanggal dan waktu salah, pengguna bisa mengaturnya kembali. Untuk mengatur tanggal dan waktu agar sesuai zona waktu terkini, caranya buka menu pengaturan dan pilih opsi “General” atau “Umum”, lalu ketuk “Tanggal & Waktu”.

3. Restart iPhone

Cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka yang ketiga adalah dengan memuat ulang atau restart iPhone. Tindakan ini dapat membantu menyegarkan kembali sistem iPhone yang mungkin terdapat bug sehingga membuat App Store tidak bisa dibuka.

Untuk mematikan dan menyalakan daya iPhone kembali, caranya bisa berbeda-beda di tiap model iPhone. Cara restart iPhone bisa baca lebih lanjut di artikel ini “5 Cara Restart iPhone”.

4. Update iOS

Keeempat, pengguna juga bisa melakukan update sistem operasi iOS di iPhone. iOS terbaru membawa perbaikan pada sejumlah bug, termasuk mungkin bug yang membuat App Store tidak bisa dibuka.

Cara update iOS bisa dilakukan langsung di menu pengaturan iPhone atau melalui aplikasi iTunes di desktop. Untuk lebih lengkapnya, silakan baca artikel ini “2 Cara Update iOS pada iPhone”.

5. Cek gangguan layanan App Store

App Store tidak bisa dibuka dapat disebabkan karena terdapat gangguan layanan App Store di wilayahnya. Pengguna bisa memeriksa apakah layanan App Store di wilayahnya mengalami gangguan atau tidak lewat #.

Baca juga: Cara Beli Spotify Premium iOS untuk iPhone yang Legal, Mulai Rp 2.500

Itulah penjelasan mengenai cara mengatasi App Store tidak bisa dibuka di iPhone, sebagaimana dilansir laman resmi Apple, semoga bermanfaat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat