Game Balap Lego 2K Drive Akhirnya Meluncur di Indonesia
- Game Lego 2K Drive yang diluncurkan pada akhir Maret lalu akhirnya tersedia di Indonesia. Game balap ini sudah bisa diunduh dan dimainkan oleh pengguna di Indonesia mulai 19 Mei 2023.
Lego 2K Drive sudah tersedia di platform Nintendo Switch, PlayStation 5, PlayStation 4, Xbox Series X|S, Xbox One, serta PC melalui Steam dan Epic Games Store.
Lego 2K Drive merupakan hasil kolaborasi dengan produsen mainan kenamaan, Lego Group. Lego 2K Drive menjadi game pertama hasil kolaborasi 2K dan Lego. Adapun game Lego 2K Drive ini dikembangkan oleh Visual Concepts.
"Visual Concepts dan 2K telah menghadirkan game yang menggelitik para penggemar Lego lama dan baru untuk mencobanya," kata Tina Walsh, Kepala Pemasaran Lego Game, dalam keterangan resmi yang diterima KompasTekno.
Game ini masuk dalam kategori AAA (triple A). Istilah game AAA sendiri biasanya diberikan untuk game dengan budget produksi yang tinggi serta mendapat skor atau nilai A dalam segi grafis, kualitas gameplay, hingga penjualan.
Lego 2K Drive merupakan game open world dengan grafis ala mainan Lego. Dalam game ini, pemain akan dapat menemukan mobil supercar dan hypercar dari pabrikan kenamaan McLaren Automotive, yaitu McLaren Solus GT dan McLaren F1 LM.
Pemain akan bermain dalam dunia bernama Bricklandia. Di sana, pemain dapat melawan pebalap lain dan berlaga di balapan Sky Cup Trophy.
Ada sebanyak delapan pebalap yang bisa bergabung untuk adu kecepatan dalam setiap balapan. Selain itu, pemain juga bisa memainkan minigame, melakukan tantangan tertentu, dan mendapat sejumlah item yang bisa dikoleksi.
Karena mobil-mobil yang digunakan berbentuk mainan Lego, mobil tersebut dapat dimodifikasi dan diubah bentuknya sesuai keinginan pemain.
Baca juga: Game di Steam Bisa Dicoba 90 Menit Sebelum Dibeli
Ada sebanyak lebih dari 1.000 koin Lego yang bisa ditemukan sepanjang balapan dengan desain dan warna yang berbeda. Kepingan Lego itu bisa digunakan untuk mendesain kendaraan sesuai selera.
Ada tiga edisi yang bisa dipilih yaitu Standard Edition, Awesome Edition, Awesome Rivals Edition.
- Lego 2K Drive Standard Edition akan tersedia dalam format fisik dan digital. Edisi ini dibanderol denga nharga 59,99 dollar AS (sekitar Rp 900.000) untuk PS4, Xbox One, PC, dan Nintendo Switch. Sementara untuk konsol PS5 dan Xbox Series X/S dibanderol dengan harga 69,99 dollar AS (sekitar Rp 1 juta).
- Lego 2K Drive Awesome Edition dibanderol dengan harga 99,99 dollar AS (sekitar Rp 1,5 juta) untuk semua platform. Pemain juga akan menerima 'Year 1 Drive Pass', bundel yang mencakup versi Premium dari Seasons 1-4 dari Drive Pass, Awesome Pizza Vehicle, dan 550 koin.
- Lego 2K Drive Awesome Rivals Edition dibanderol dengan harga 119,99 dollar AS (sekitar Rp 1,8 juta). Pemain juga akan menerima 'Year 1 Drive Pass', bundel yang mencakup versi Premium dari Seasons 1-4 dari Drive Pass, Awesome Pizza Vehicle, dan 550 koin.
Terkini Lainnya
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- Cara Pakai Rumus CEILING dan FLOOR di Microsoft Excel
- Cisco Umumkan Perangkat WiFi 7 Access Point Pertama, Kecepatan Tembus 24 Gbps
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Melihat TV XLED Sharp Aquos FV1 dari Dekat
- Orang Indonesia Makin Doyan TV Layar di Atas 50 Inci
- [POPULER TEKNO] Jutaan Orang Ikut "War" Tiket Konser Coldplay | Negara Ini Resmi Blokir Total TikTok
- Nicholas Saputra: Oppo Find N2 Flip “Paket Komplet” untuk Jadi Standar Baru HP Lipat
- Nokia 105 (2023) dan Nokia 105 4G Meluncur Tanpa Kamera Sama Sekali