Arti “Update and Shutdown” dan “Update and Restart” di Tombol Power Windows

- Bagi pengguna Windows tentu tak asing dengan notifikasi “Update and Shutdown” dan "Update and Restart” yang muncul di bagian ikon power Windows. Pada umumnya notifikasi ini memang bertujuan memberitahukan pengguna mengenai hadirnya pembaruan terbaru pada sistem operasi.
Pengguna hanya perlu melakukan pembaruan terbaru dengan mengklik pada tombol power Windows tersebut. Namun beberapa pengguna terkadang masih bingung apa arti notifikasi tersebut.
Maka dari itu selengkapnya mengenai ulasan arti “Update and Shutdown” dan “Update and Restart” di Tombol Power Windows berikut ini.
Baca juga: Pengertian Desktop, Fitur-fitur, dan Fungsinya di Windows
Update and Shutdown
“Update and Shutdown” memiliki arti bahwa pengguna dapat melakukan pembaruan dan kemudian mematikan laptopnya secara otomatis ketika update selesai. Umumnya pilihan ini dipilih pengguna ketika benar-benar sudah tidak menggunakan laptopnya kembali.
Salah satunya di waktu-waktu usai bekerja. Pasalnya melakukan pembaruan yang sudah terunduh biasanya akan membutuhkan waktu cukup lama. Sehingga sebagian pengguna lebih memilih melakukannya di saat senggang.
Update and Restart
Sedangkan apabila pengguna melakukan “Update and Restart” maka sistem akan melakukan pembaruan dan memuat ulang komputer. Di sini usai melakukan update, komputer masih dalam keadaan menyala dan pengguna bisa melanjutkan aktivitasnya berselancar di PC.
Meskipun demikian apabila pengguna melakukan update di tengah-tengah bekerja maka harus menunda pekerjaannya beberapa menit hingga jam sampai pembaruan selesai.
Mengapa harus melakukan update?
Salah satu tujuan melakukan update sistem Windows adalag untuk membuat kinerja laptop lebih aman, lancar, dan sistem tetap sehat. Selain itu melakukan update juga berpotensi untuk mengatasi bug atau error yang terjadi di salah satu aplikasi maupun sistem operasi Windows.
Namun notifikasi ini terkadang sering muncul. Meskipun pengguna merasa telah melakukan update, tak jarang tombol power masih menampilkan notifikasi tersebut. Lantas bagaimana caranya? Berikut ini langkah-langkah yang bisa dicoba.
- Ketikkan di kolom pencarian “Windows Update”
- Kemudian pilih “Windows update settings”
- Selanjutnya klik “Restart Now”
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Delay atau Lag saat Mengetik di Windows
Demikian arti “Update and Shutdown” dan “Update and Restart” di tombol Power Windows. Semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Daftar Shortcut Keyboard Microsoft Excel dan Fungsinya
- Nintendo Switch Dekati Rekor PlayStation 2
- Arti “Clingy”, Bahasa Gaul yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Sharp Tak Jualan HP Android Murah di Indonesia, Apa Alasannya?
- Smartphone HMD Aura "Squared" Resmi, Mirip HMD Arc dengan Memori Lebih Besar
- WiFi 6E dan WiFi 7 Resmi Hadir di Indonesia, Kecepatan Tembus 46 Gbps
- Apple Rilis Powerbeats Pro 2, TWS dengan Sensor Detak Jantung
- Ponsel Lipat Oppo Find N5 Meluncur Minggu Depan, Ini Bocoran Spesifikasinya
- Smartphone Sharp Aquos Sense9 Resmi di Indonesia, Desain "Stylish" dan Bodi Tangguh
- HP Sharp Aquos R9 Pro dengan Kamera Leica Resmi di Indonesia, Ini Harganya
- Cara Transkrip Video YouTube Mudah dan Cepat
- Apple Rilis iOS 18.3.1, Khusus Tambal Lubang Berbahaya
- Instagram Rilis Akun Remaja di Indonesia, Punya Lapisan Keamanan Khusus
- Vendor HP Honor Siap Comeback ke Indonesia, Ini Tanggalnya
- Sejak Kapan HP Punya Kamera? Begini Asal-usulnya
- Indosat dan Cisco Bermitra Tingkatkan Konektivitas IoT untuk Solusi Bisnis
- Diadaptasi dari Karya Fiksi Populer, Intip Keseruan Gim Hogwarts Legacy yang Tengah Trending
- [POPULER TEKNO] Apa Itu Aplikasi SatuSehat Pengganti PeduliLindungi? | Logo Baru Nokia
- HP OnePlus 11 Concept Dikenalkan, Pertama Pakai Pendingin Cair Aktif
- Sejarah Aplikasi Telegram dan Perkembangannya