Telkomsel Siapkan Layanan Internet Unbreakable WiFi
BARCELONA, - PT Telkom dan Telkomsel sedang melakukan penggabungan unit bisnis IndiHome, layanan fixed broadband rumahan dengan layanan seluler mobile.
Ke depannya, IndiHome akan dikelola oleh Telkomsel untuk menghadirkan layanan Fixed Mobile Convergence (FMC).
Setelah layanan FMC itu resmi diluncurkan, Direktur Utama Telkomsel, Hendri Mulya Syam berharap Telkomsel bisa menghadirkan layanan unbreakable WiFi di Indonesia, layanan di mana pelanggan tak perlu berpindah operator baik saat di rumah maupun di luar.
"Jadi nanti pelanggan di rumah pakai (koneksi internet) fixed broadband IndiHome, di luar rumah pakai Telkomsel," kata Hendri kepada KompasTekno, saat dijumpai di sela acara MWC 2023 di Barcelona, Spanyol, Senin (27/2/2023).
Baca juga: Telkomsel Rilis Dua Modem WiFi Orbit MiFi, Harga Rp 600.000-an
Saat ini, Telkomsel bersama dengan Telkom sedang melakukan berbagai persiapan, dari mulai proses transfer knowledge, hingga perizinan yang diperlukan untuk mewujudkan layanan unbreakable WiFi ini, mengingat Telkomsel masih membutuhkan lisensi untuk menggelar layanan di jaringan tertutup.
Secara teknis, proses merger Telkomsel dengan IndiHome disebut Hendri sebenarnya bisa dilakukan dengan cepat, karena sebagian besar jaringan Telkomsel saat ini sudah memanfaatkan jaringan backbone fiber optik milik Telkom.
Di samping itu, keduanya saat ini juga merupakan pemimpin pasar di masing-masing segmen. IndiHome diketahui memiliki 9 juta pelanggan fixed broadband, sementara Telkomsel memiliki 150 juta pelanggan seluler di seluruh Indonesia.
Namun Hendri belum mengatakan secara detail, kapan tepatnya layanan IndiHome akan bergabung dengan Telkomsel.
Baca juga: Cara Konsumsi Internet Berubah, IndiHome Bersiap Jadi Layanan Paling Lengkap
Yang pasti, untuk menarik minat konsumen, Hendri mengatakan pihaknya tengah menyiapkan paket yang menarik dibanding kompetitor, termasuk harga berlangganannya.
Model bisnis FMC memungkinkan operator seluler menjual layanan internet fixed dan mobile dalam satu tagihan. Cara ini diharapkan lebih menarik di mata konsumen, ketimbang menjual layanan fixed dan mobile secara terpisah.
Hendri optimis produk unbreakable WiFi ini akan diminati pelanggan, sebab selama ini pelanggan Telkomsel menghasilkan revenue yang besar bagi grup Telkom.
Sehingga dengan affordability yang tinggi itu, pelanggan Telkomsel diharapkan mampu membeli dua layanan secara berbarengan.
Model bisnis FMC memang tengah digarap oleh operator-operator seluler di Indonesia. XL Axiata saat ini memiliki layanan XL Satu yang terdiri atas layanan fixed XL Home dan layanan seluler XL. Sementara Indosat memiliki produk HiFi untuk layanan fixed, dan IM3 untuk layanan mobile.
Terkini Lainnya
- Hati-hati, Hacker Gunakan File ZIP untuk Menyusup ke Windows
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Valuasi Induk TikTok Tembus Rp 4.755 Triliun
- WhatsApp Siapkan Desain Baru, Ini Bocoran Tampilannya
- Headphone Vs Earphone, Mana yang Lebih Aman Digunakan?
- Apa Itu Rumus COUNT di Microsooft Excel dan Contoh Penggunaannya
- Bagaimana Cara Registrasi Kartu Telkomsel Baru?
- Arti Kata "Angst" Istilah Slang yang Sering Digunakan di Media Sosial
- Cara Menolak Otomatis Panggilan dari Nomor yang Disembunyikan di HP Android
- Cara Mengatasi Last Seen WhatsApp Tidak Berubah dengan Mudah dan Praktis
- Qualcomm Umumkan Chip Baru untuk Smart Home dan IoT
- Advan ForceOne Rilis di Indonesia, PC AIO dengan AMD Ryzen 5 6600H
- Dampak Memakai Headset Terlalu Sering dengan Volume Tinggi yang Penting Dihindari
- Lantai Data Center Microsoft Pakai Bahan Kayu, Ini Alasannya
- Steam Setop Dukungan Windows 7 dan 8, Gamer Diminta Upgrade ke OS Baru
- Tiket Booster Hilang di Satu Sehat Mobile, Apakah Masih Bisa Vaksin? Ini Penjelasan Kemenkes
- Konsol Lawas PS3 Masih Dapat Update dari Sony
- Lagi Ramai Cek Arsip Story Instagram Sepanjang Waktu, Begini Caranya
- Pengguna Satu Sehat Mobile Keluhkan Gagal Download Sertifikat Vaksin dan Hilangnya Tiket Booster
- Harga iPhone SE 2 Bekas dan Spesifikasinya, Kini Cuma Rp 4 Jutaan