2 Cara Stitch Video TikTok Langsung dan dari Galeri HP
- TikTok memiliki beragam fitur yang memberikan pengalaman pengguna semakin bervariasi. Salah satunya fitur Stitch video. Melalui Sticth video, Anda dapat berkolaborasi dan menggabungkan video dengan pengguna lain.
Dilansir dari situs resmi TikTok, Sticth merupakan fitur TikTok yang mengizinkan pengguna lain menggabungkan video Anda, pengguna bisa menggunakan bagian potongan video orang lain untuk dijadikan satu dalam videonya.
Umumnya fitur ini digunakan untuk memberikan respon atau komentar pada konten video tertentu. Sekaligus menambah pengalaman seru pengguna saat berselancar di TikTok.
Cara Sticth video TikTok cukup mudah, pengguna hanya perlu merekam dirinya secara langsung melalui menu “Stitch” yang dapat dapat diakses di menu "Share/Bagikan". Lantas bagaimana cara Stitch video TikTok? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.
Baca juga: Pengguna TikTok Kini Bisa Kirim DM ke Siapa Saja, Tak Harus Saling Follow
Cara Stitch video TikTok langsung
- Buka akun TikTok Anda
- Mulai berselancar di TikTok dan pilih video salah satu pengguna yang ingin di-stitch
- Pilih menu “Bagikan/Share” yang ditandai dengan panah ke kanan di bagian panel menu kanan bawah
- Pilih “Stitch”
- Atur bagian video mana yang ingin di-stitch
- Klik “Next” dan mulai merekam video Anda
- Selanjutnya pilih “Next” dan mulai membagikan video Stitch Anda di TikTok
Cara Stitch video TikTok dari Galeri
Cara Stitch video TikTok dari galeri kerap dibutuhkan pengguna. Pasalnya sebagian pengguna ingin membuat Stitch video menggunakan arsip video dari galeri HP. Namun TikTok sendiri masih belum menyediakan fitur Stitch dari galeri ponsel.
Kendati demikian pengguna dapat menggunakan bantuan aplikasi edit video, seperti CapCut. Langkah-langkah berikut ini cukup kompleks namun bisa turut Anda coba. Berikut ini tutorialnya.
- Buka video TikTok yang ingin di-stitch
- Salin link dan download video TikTok. Cara download video TikTok dapat mengikuti tutorial berikut ini
- Setelah itu unduh aplikasi CapCut dan login menggunakan akun TikTok Anda
- Klik “Proyek Baru” dan pilih video TikTok yang tersimpan sebelumnya dan video Anda dari galeri ponsel
- Nantinya akan muncul dua video. (Video Anda dan video TikTok yang ingin di-stitch)
- Selanjutnya atur durasi video TikTok dan video Anda
- Setelah itu klik “Ekspor video” di pojok kanan atas dan pilih “Bagikan ke TikTok”
Namun perlu diperhatikan apabila pengguna menggunakan cara ini maka video Stitch yang diunggah tidak akan menampilkan hashtag otomatis seperti #stitch with dan nama akun pengguna yang di-stitch (Misalnya #stitch with @kompastekno). Meksipun demikian hashtag dan nama akun pengguna dapat ditambahkan secara manual.
Baca juga: Syarat dan Cara Daftar TikTok Affiliate untuk Tambah Penghasilan
Cara mengatur privasi Stitch Anda
- Buka Tiktok dan pilih profil
- Pilih menu baris tiga di pojok kanan atas
- Klik “Settings and privacy”
- Pilih “Privacy”
- Gulir ke bawah hingga menemukan menu “Stitch”
- Pilih “Everyone”, “Followers that you follow back”, atau “Only me”
Tak hanya itu pengguna juga bisa mengatur izin Stitch langsung saat akan memposting video TikToknya. Fitur ini akan muncul pada bagian postingan sebelum Anda memutuskan mengunggah video.
Baca juga: Ramai Filter Mata Merah di TikTok, Begini Cara Menggunakannya
Anda hanya perlu menggeser toogle “Izinkan Stitch” ke kanan atau kiri untuk mengaktifkan atau menonaktifkan Stitch. Demikian cara Stitch video TikTok langsung dan dari galeri. Semoga membantu.
Terkini Lainnya
- 5 Besar Vendor Smartphone Dunia Akhir 2024 Versi Canalys
- OpenAI Rilis Fitur Tasks untuk ChatGPT, Ini Fungsinya
- Motorola Moto G Power 2025 Meluncur, HP Android Berstandar Militer
- Meluncur Besok, Intip Bocoran Harga dan Spesifikasi Oppo Reno 13 di Indonesia
- Viral Video Pria Transaksi Pakai Apple Watch, Apple Pay Sudah Bisa di Indonesia?
- Earbuds Nothing Ear (open) Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,5 Juta
- Link Download Red Note, Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai
- Minggu, TikTok Dikabarkan Tutup Aplikasi di AS
- Induk Facebook PHK 3.600 Karyawan yang Kurang Kompeten
- Bos Instagram Bocorkan Jenis Konten yang Bakal Sering Dimunculkan di IG Tahun Ini
- Pilih Cloud Storage atau Hard Drive, Mana yang Ideal?
- Apa Itu Red Note? Aplikasi Pengganti TikTok yang Lagi Ramai di AS
- Honkai Star Rail 3.0 Meluncur, Ada 7 Update Karakter, Area, dan Mekanisme Game
- 4 Tips Hapus Jejak Digital di Internet dengan Aman
- Pemerintah Berencana Batasi Usia Bermedsos bagi Anak
- Tampang Sony Xperia 1V Bocor, Punya Kamera Anti-mainstream
- 4 Perbedaan ChatGPT Plus dan ChatGPT “Biasa” yang Perlu Diketahui
- Cara Menggabungkan Foto dan Video di CapCut dalam Satu Frame
- Samsung Galaxy S23 Ultra BMW Edition Lebih Mahal dari Versi Biasa, Apa Istimewanya?
- Pengguna Internet di Indonesia Tembus 212,9 Juta di Awal 2023