Oppo Reno8 T 4G Punya Kamera 100 MP, Begini Hasil Fotonya
- Reno8 T 4G merupakan ponsel terbaru Oppo di Indonesia yang punya beragam fitur andalan.
Salah satu fitur yang jadi andalan Oppo di ponsel ini adalah fitur kamera, di mana Reno8 T 4G dibekali dengan kamera Portrait Camera dengan resolusi yang cukup besar, yaitu 100 MP (f/1.7).
Kamera Portrait 100 MP tersebut dibekali dengan fitur Hi-res, sebuah fitur yang memungkinkan pengguna menghasilkan sebuah foto dengan resolusi 100 MP (11.584 x 8.688 piksel) sungguhan.
Karena ukuran foto mode Hi-res cukup besar, maka pengguna bisa melakukan pembesaran atau pemotongan (crop) 100 persen pada foto tersebut untuk melihat beberapa detail atau objek kecil yang ada di foto.
Baca juga: Spesifikasi dan Harga Oppo Reno8 T 4G di Indonesia
Crop pada foto sendiri bisa dilakukan langsung di galeri ponsel dengan cara mengetuk dua kali pada hasil foto mode Hi-res yang tampil di layar. Dengan begitu, foto akan diperbesar dan ditampilkan dengan resolusi sesungguhnya.
Nah, KompasTekno sempat menjajal kebolehan kamera 100 MP di Reno8 T 4G ini untuk memotret beragam objek menggunakan mode Hi-res.
Secara garis besar, hasil foto mode Hi-res yang diperbesar manual atau di-crop 100 persen melalui galeri ponsel Reno8 T 4G memiliki detail yang cukup baik.
Pada gambar sebelah kanan di atas, misalnya, objek Tugu Api Pancasila tampak masih bisa ditampilkan dengan cukup jelas apabila pengguna melakukan crop terhadap hasil foto Hi-res yang ada di sebelah kiri.
Selain itu, teknik pembesaran gambar manual di hasil foto mode Hi-res juga tampak bisa memuat tekstur di Tugu Api Pancasila, begitu juga struktur tiang tugu tersebut, yang tampak berongga.
Padahal di hasil foto kamera 100 MP Reno8 T 4G di sebelah kiri, detail-detail seperti itu tidak bisa dilihat dengan jelas, dan Tugu Api Pancasila seakan memiliki tekstur yang halus.
Ketika mode Hi-res di Reno8 T 4G digunakan untuk memotret objek manusia, ekspresi hingga detail wajah pun tampak bisa dilihat dengan cukup jelas, sebagaimana tampak pada gambar di sebelah kanan di atas.
Selain itu, tulisan "Surprised" di baju objek, begitu juga tulisan-tulisan yang ada di papan bagian belakang objek, juga bisa dibaca dengan baik.
Padahal pada foto asli Hi-res yang belum diperbesar, yaitu foto di sebelah kiri di atas, detail-detail kecil seperti ini tidak bisa dilihat sepintas mata.
Selain objek monumen dan manusia, kami juga mencoba memotret pemandangan di lingkungan padat objek dengan pencahayaan yang tidak terlalu terang menggunakan mode Hi-res di Reno8 T 4G.
Hasilnya, objek patung di sebelah kanan pada gambar di atas, yang memegang senjata dan baju adat sembari mengalungi tas kecil, bisa dilihat memiliki detail yang cukup bagus dan bisa diamati dengan baik.
Padahal di hasil foto 100 MP yang belum di-crop pada sebelah kiri di atas, detail seperti ini tidak bisa terlihat, apalagi objek patung tersebut berwarna hitam dan seakan memiliki tone warna gelap yang menyatu dengan objek pohon yang ada di belakangnya.
Baca juga: 4 Fitur Unggulan di Oppo Reno8 T 4G yang Dibanderol Rp 4,9 Juta
Dengan hasil-hasil foto 100 MP mode Hi-res Reno8 T 4G di atas, kami bisa menyimpulkan bahwa pengguna bisa menggunakan kamera ponsel ini untuk mengabadikan beragam momen yang kaya akan detail atau objek kecil.
Artinya, pengguna bisa melakukan pemotretan dengan Reno8 T 4G sekali saja, namun bisa melakukan crop berkali-kali dalam hasil foto tersebut untuk melihat tingkat ketajaman objek kecil di dalam foto secara detail dan terpisah.
Penasaran mencoba kamera Portrait 100 MP yang ada di Reno8 T 4G? Ponsel tersebut saat ini sudah bisa dipesan di situs Oppo.com dalam periode 7-13 Februari 2023 dengan harga Rp 4,9 juta (8 GB/256 GB).
Terkini Lainnya
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Samsung Galaxy S23 Dibekali Stylus S Pen, Ini Fitur yang Dibawa
- Telegram Premium Bisa Terjemahkan Isi Chat Langsung
- Google Translate Makin Pintar, Sediakan Konteks Terjemahan yang Didukung AI
- Zomato Resmi Tutup Layanan di Indonesia
- Pengguna WhatsApp Bisa Unggah Pesan Suara di Status