3 Cara Membuat Kartu Ucapan Tahun Baru 2023 lewat HP dan Gratis

- Cara membuat kartu ucapan tahun baru dibutuhkan pengguna menjelang akhir tahun. Kartu ucapan tahun baru 2023 umumnya digunakan pengguna sebagai pelengkap bingkisan atau kado untuk merayakan Natal dan tahun baru.
Membuat kartu ucapan tahun baru kini lebih mudah dan praktis. Bahkan pengguna tak perlu memiliki keahlian mendesain khusus untuk membuatnya. Pasalnya saat ini bertebaran berbagai aplikasi desain yang memudahkan pengguna membuat kartu ucapan tahun baru 2023.
Beberapa di antaranya seperti, aplikasi Canva, Picsart, hingga situs greetingisland.com. Di tiga aplikasi ini pengguna bisa mengakses secara gratis dan membuat desain sesuai kehendak. Pengguna bahkan bisa mendesain melalui HP.
Lantas bagaimana cara membuat kartu ucapan tahun baru 2023 lewat HP dan gratis? Selengkapnya KompasTekno merangkum cara membuat desain kartu ucapan tahun baru 2023.
Baca juga: Cara Bikin CV Lamaran Kerja di Canva Gratis
Cara membuat kartu ucapan tahun baru lewat aplikasi Canva

Canva menjadi salah satu aplikasi yang kerap digunakan masyarakat sebagai salah satu media mendesain dengan mudah dan gratis. Salah satunya membuat kartu ucapan tahun baru 2023.
Pengguna bisa mengunduh aplikasi Canva di HP.
- Unduh aplikasi Canva di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
- Daftar kemudian login menggunakan e-mail serta password Canva Anda
- Pada halaman utama ketikkan kata kunci “New Years”
- Nantinya akan muncul beragam template kartu ucapan tahun baru 2023 yang bisa Anda pilih
- Beberapa template tersedia gratis maupun berbayar. Apabila Anda ingin memilih template berbayar maka terlebih dahulu harus mendaftar akun premium
- Mulailah mendesain kartu ucapan tahun baru 2023 sesuai kehendak
- Apabila telah selesai mendesain, klik ikon “Unduh” atau “Download” di pojok kanan atas
- Nantinya desain kartu ucapan otomatis akan tersimpan di perangkat ponsel Anda
- Kartu ucapan “Selamat Tahun Baru 2023” siap dibagikan di berbagai media sosial maupun dicetak
Cara membuat kartu ucapan tahun baru lewat aplikasi Picsart

- Unduh aplikasi Picsart di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
- Daftar atau login ke aplikasi menggunakan Gmail atau Facebook
- Pada halaman klik ikon “+” untuk memulai mendesain kartu ucapan tahun baru
- Pilih menu “Template”
- Ketikkan di kolom pencarian template dengan kata kunci “New Year”
- Nantinya akan muncul beragam template kartu ucapan tahun baru 2023 kemudian pilih sesuai yang diinginkan
- Edit desain sesuai kehendak
- Setelah selesai mengedit dan mendesain sesuai kreasi, klik ikon panah di pojok kanan atas
- Untuk mengunduh dan menyimpannya klik ikon “Download”
- Pilih format gambar yang diinginkan
- Selesai kini desain kartu ucapan tahun baru 2023 siap digunakan
Sebagai informasi bahwa terdapat beberapa template gratis maupun berbayar. Adapun jika Anda menggunakan template yang tidak tersemat tanda “mahkota” di pojok kanan bawah.
Baca juga: 2 Cara Membuat QR Code di Aplikasi Canva lewat HP dan Laptop
Cara membuat kartu ucapan tahun baru lewat situs Greeting Island

- Buka situs greetingisland.com
- Daftar dan login. Pengguna bisa masuk melalui akun Gmail
- Ketikkan kata kunci “New Year Cards”
- Pilih template kartu ucapan tahun baru 2023 yang Anda inginkan. Sebagai informasi template bertanda “Premium” maka terlebih dahulu pengguna harus berlangganan situs greetingisland
- Klik “Customize” untuk mendesain
- Klik “Edit Inside” dan edit sesuai kehendak
- Jika selesai mengedit pilih “Next” dan pilih “Download PDF” untuk menyimpan file kartu ucapan tahun baru 2023
Itulah beberapa cara membuat kartu ucapan tahun baru 2023 lewat HP dan gratis. Bagi Anda yang terbiasa menggunakan Canva, dapat juga mengikuti beberapa langkah berikut ini untuk membuat berbagai kartu ucapan lainnya. Salah satunya kartu ucapan Natal seperti artikel berikut ini. Selamat mencoba.
Terkini Lainnya
- Cara Kerja LAN untuk Menghubungkan Jaringan Komputer yang Perlu Diketahui
- Daftar Nama Anomali TikTok yang Lagi Viral, Ada Tung Tung Tung Sahur
- Belum Resmi Dirilis, "iPhone 17" Sudah Dipajang di Toko China
- Fitur Baru WhatsApp, Pengguna Tak Bisa Asal Simpan Foto dan Video
- Gelang Pintar Honor Band 10 Resmi, Fitur AI dan Sensor Lebih Canggih
- Ini 6 Laptop dan Printer HP yang Dirakit di Pabrik Batam
- Samsung Galaxy S24 di Indonesia Akhirnya Kebagian One UI 7 Android 15
- Pengguna Remaja di Instagram Tak Bisa Bohong Lagi soal Usia
- Tablet Honor Pad GT Meluncur, Spesifikasi Persis Pad V9
- Tablet Vivo Pad 5 Pro dan Vivo Pad SE Meluncur, Harga mulai Rp 2 Jutaan
- HP Produksi Laptop di Batam, Komitmen Ikuti Aturan TKDN Pemerintah
- Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari Laptop dengan Mudah dan Praktis
- 20 Tahun Lalu, Video Paling Bersejarah di YouTube Diunggah
- Vendor Laptop HP Resmikan Pabrik di Batam
- TWS Realme Buds Air 7 Pro Resmi, Lebih Tahan Bising dan Baterai Awet
- Twitter Blokir Akun Pelacak Jet Pribadi Elon Musk
- TikTok Uji Coba Video Horizontal, Mau Saingi YouTube?
- Cara Beli Tiket Nobar Final Piala Dunia 2022 di Bioskop XXI via TIX ID
- Laptop Layar Lipat Asus Zenbook 17 Fold OLED Resmi di Indonesia, Harga Rp 50 Jutaan
- Cara Membuat Status di DM IG atau “Note” yang Tengah Viral