Ramai Muncul Status Catatan Singkat Pengguna di DM Instagram, Apa Itu?
- Di linimasa Twitter dan TikTok, belakangan ini ramai dengan unggahan yang menampilkan kemunculan status pengguna berisi catatan singkat pada halaman pesan langsung (DM) aplikasi Instagram atau biasa disingkat “IG”.
Unggahan soal status di DM Instagram terpantau mulai banyak bermunculan sejak Rabu kemarin (14/12/2022). Salah satu contoh bentuk status di DM Instagram itu bisa dilihat lewat unggahan dari akun Twitter dengan handle @ezash.
Baca juga: Cara Membuat Instafest Spotify, Poster Festival Musik yang Viral di Twitter dan IG
Instagram sekarang ada statusnya begini
Semoga ga ada fitur yg konek sama Now Playing kayak BBM dulu ya, ribet nanti ???? pic.twitter.com/AdUfjnKdvl
— Eza Hazami || #WOTP (@ezash) December 14, 2022
Status tersebut berisi catatan singkat yang muncul tepat pada bagian foto profil pengguna di halaman DM IG. Selain akun @ezash, masih bisa dijumpai banyak lagi pengguna yang mengunggah soal status di DM IG.
Untuk diketahui, status di DM IG yang ramai dibicarakan itu sejatinya adalah fitur baru bernama “Note” atau “Catatan”. Lantas, apa itu Note IG? Bila tertarik mengetahui lebih lanjut, berikut adalah penjelasan fitur Note IG, mulai dari fungsi hingga cara membuatnya.
Apa itu Note IG?
Note IG adalah fitur yang memungkinkan pengguna untuk membuat status berisi catatan singkat di halaman DM. Pengguna bisa menambahkan Note IG dengan panjang catatan maksimal 60 karakter. Catatan dapat diisi, baik dengan teks maupun emoji.
Secara pengoperasioan, fitur Note IG cukup banyak yang mengatakan mirip dengan fitur status pada aplikasi perpesanan instan BBM (BlackBerry Messenger) versi lawas. Itu dikarenakan keduanya sama-sama hanya bisa membuat status dalam bentuk catatan.
Beda dengan WhatsApp yang bisa mengunggah status dalam bentuk video, gambar, serta catatan. Di Note IG, status yang terunggah bakal muncul tepat pada bagian atas lingkaran foto profil pengguna dalam halaman DM.
Note IG dapat dibagikan pengguna ke pengguna lain yang diikuti kembali (follow back) atau pengguna lain yang masuk dalam daftar teman dekat (close friend). Note IG yang bagikan bakal muncul di halaman DM pengguna lain tersebut selama 24 jam.
Kemudian, pengguna lain yang menerima pembaruan Note IG itu dapat mengirim balasan ke pembuatnya. Note IG cukup berfungsi untuk membagikan pengalaman pengguna secara cepat dalam bentuk catatan singkat.
Itulah pengertian mengenai apa itu Note IG yang kini ramai dibicarakan di media sosial. Lantas, bagaimana cara membuat Note IG? Untuk lebih lengkapnya, simak penjelasan cara membuat Note IG di bawah ini.
Cara membuat Note IG
- Buka halaman DM IG dan klik ikon tambah yang tertera di foto profil.
- Selanjutnya, tambahkan catatan yang hendak dibagikan.
- Atur pengguna lain yang bisa menerima pembaruan Note IG.
- Setelah itu, klik opsi “Bagikan” dan status bakal muncul tepat pada bagian foto profil dalam halaman DM IG.
Pengguna bisa membalas Note IG atau status dari pengguna lain dengan mengetuk foto profilnya yang muncul di halaman DM. Cukup mudah bukan cara membuat Note IG? Demikianlah penjelasan seputar cara membuat Note IG.
Sebagai informasi tambahan, fitur Note IG baru dirilis sejak Rabu kemarin (14/12/2022). Lantaran baru dirilis, kemungkinan besar penyebaran fitur Note IG ke semua pengguna masih dilakukan secara bertahap.
Baca juga: Ramai iPhone Tak Bisa Buat Story IG Pakai Kamera Depan-Belakang, Benarkah HDC?
Oleh karena itu, bila belum mendapatkan fitur ini, cobalah untuk bersabar dan menunggu terlebih dahulu. KompasTekno sendiri telah menerima fitur Note IG lewat versi aplikasi Instagram 263.1 di iPhone.
Terkini Lainnya
- Fungsi Rumus POWER di Microsoft Excel dan Cara Menggunakannya
- Game "Microsoft Flight Simulator 2024" Resmi Rilis, Ini Harganya di Indonesia
- Oppo Hadirkan AI Gemini dan "Circle-to-Search" di ColorOS 15
- Cara Mengembalikan Akun Facebook yang Hilang dengan Mudah dan Praktis
- iPhone 16 Masih Dilarang, Apple Janji Tambah Investasi 10 Kali Lipat
- Sleep atau Shutdown Laptop, Mana yang Lebih Baik Digunakan Pengguna?
- Pabrik Rp 157 Miliar Ditolak RI, Apple Sodorkan Rp 1,5 Triliun demi iPhone 16
- Microsoft Umumkan Windows 365 Link, PC Kecil Berbasis Cloud Mirip Mac Mini
- Samsung Galaxy A16 5G Rilis di Indonesia, HP "Panjang Umur" Harga Rp 3 Jutaan
- Siasat Apple buat Jualan iPhone 16 di Indonesia, dari Minta Audiensi hingga Nego Investasi
- Ada Lubang Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Download iOS 18.1.1
- Rumor Samsung Galaxy S25 Versi Tipis Menyeruak
- Oppo Reno 13 Belum Dirilis, tapi Sudah Siap Masuk Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Apple Akhirnya Ungkap Pembuat Sensor Kamera iPhone
- OHealth H1, Alat Pemantau Kesehatan Pertama dari Oppo
- Oppo Air Glass 2 Resmi, Smart Glasses dengan Tampang Kacamata Biasa
- 90 Link Download Twibbon Hari Juang Kartika TNI AD 2022 dan Cara Pakainya
- [POPULER TEKNO] iPhone 12 Series Turun Harga | Elon Musk Turun Takhta | Instagram Notes Meluncur