Catat, Ini Tanggal Penjualan Perdana iPhone 14 di Indonesia

- Apple resmi mengumumkan lini seri iPhone 14 pada September lalu. Tak lama lagi, jajaran smartphone andalan Apple ini juga akan mendarat di Indonesia melalui jaringan ritel Erajaya Group, sebagai salah satu distributor resmi Apple di Tanah Air.
Keempat model iPhone 14 series, yakni yakni iPhone 14 "reguler", iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max akan dijual perdana di Indonesia pada 4 November 2022 di iBox dan Digimap.
Dua jaringan ritel Erajaya itu juga sudah mulai mengumumkan jadwal pemesanan (pre-order/PO) iPhone 14 series di Indonesia melalui situs resminya. PO iPhone 14 di Indonesia baru akan dibuka pada 28 Oktober mendatang dan ketersediaan ponsel dimulai bersamaan dengan penjualan perdana pada 4 November.
Baca juga: iPhone 14 Bisa Dipesan di Indonesia Mulai 28 Oktober
Di Indonesia iPhone 14 dan iPhone 14 Plus akan tersedia dalam tiga varian penyimpanan, yaitu 128 GB, 256 GB, dan 512 GB. Varian warnanya tersedia dalam lima opsi seperti di Amerika Serikat dan negara lainnya, meliputi Blue, Purple, Midnight Starlight dan Red.
Sementara itu iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max tersedia dalam empat varian penyimpanan, di antaranya 128 GB, 256 GB, 512 GB dan 1 TB. Varian warnanya tersedia dalam empat opsi, meliputi Deep purple, Gold, Silver dan Space Black.

Adapun harganya mulai dari Rp 15,9 juta untuk iPhone 14 dan Rp 19,9 juta untuk iPhone 14 Pro. Berikut rinciannya, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs iBox Indonesia, Jumat (21/10/2022).
Harga iPhone 14 di Indonesia
iPhone 14
- Harga iPhone 14 128 GB: Rp 15.999.000
- Harga iPhone 14 256 GB: Rp 18.999.000
- Harga iPhone 14 512 GB: Rp 22.999.000
iPhone 14 Plus
- Harga iPhone 14 Plus 128 GB: Rp 17.999.000
- Harga iPhone 14 Plus 256 GB: Rp 20.999.000
- Harga iPhone 14 Plus 512 GB: Rp 24.999.000
iPhone 14 Pro
- Harga iPhone 14 Pro 128 GB: Rp 19.999.000
- Harga iPhone 14 Pro 256 GB: Rp 22.999.000
- Harga iPhone 14 Pro 512 GB: Rp 26.999.000
- Harga iPhone 14 Pro 1 TB: Rp 30.900.000
iPhone 14 Pro Max
- Harga iPhone 14 Pro Max 128 GB: Rp 21.999.000
- Harga iPhone 14 Pro Max 256 GB: Rp 24.999.000
- Harga iPhone 14 Pro Max 512 GB: Rp 28.999.000
- Harga iPhone 14 Pro Max 1 TB: Rp 32.999.000
Baca juga: Resmi, Ini Harga iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max di Indonesia
Spesifikasi iPhone 14 series
Duo iPhone 14 hadir dengan layar Super Retina XDR OLED. Yang membedakan adalah aspek ukurannya, karena iPhone 14 mengusung bentang layar 6,1 inci, sedangkan iPhone 14 Plus 6,7 inci.
Perbedaan lainnya terletak di segi daya, karena iPhone 14 diklaim kuat memainkan video selama 20 jam, sedangkan iPhone 14 Plus sedikit lebih lama, sampai 26 jam.
Kedua ponsel ini juga masih memiliki "poni" seperti iPhone 13 series. Selain itu, keduanya juga dibekali dengan chipset A15 Bionic, dua kamera belakang 12 MP, satu kamera depan 12 MP, dan media penyimpanan 128 GB/256 GB/512 GB.
Berbeda dengan iPhone 14 dan iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro dan Pro Max hadir dengan pembaruan desain yang menggantikan poni menjadi lubang layar alias punch hole dinamis yang dijuluki Dynamic Island.
Baca juga: iPhone 14 Ramai Ditawarkan di Indonesia, Harga Mulai Rp 18 Juta-Rp 38 Jutaan
Perbedaan kedua iPhone varian "Pro" ini terletak pada aspek layar dan baterainya. iPhone 14 Pro mengadopsi panel LTPO Super Retina XDR OLED 6,1 inci, sedangkan iPhone 14 Pro Max memiliki ukuran layar yang lebih besar, yaitu 6,7 inci.
Pada aspek daya, iPhone 14 Pro diklaim kuat memainkan video hingga 23 jam, sedangkan iPhone 14 Pro Max lebih tahan lama dengan 29 jam.
Terlepas spesifikasi tersebut, kedua ponsel ini kompak dibekali dengan chipset A16 Bionic, tiga kamera belakang (48 MP, 12 MP, 12 MP), satu kamera depan 12 MP, dan media penyimpanan 128 GB/256 GB/512 GB/1 TB.
Terkini Lainnya
- 21 Robot Manusia Ikut Half Marathon, Finish dalam 2 Jam 40 Menit
- Terungkap, Alasan Bos Apple Pilih Rakit iPhone di China
- 50 Ucapan Selamat Hari Kartini 2025 yang Inspiratif buat Dibagikan ke Medsos
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Menguji Performa Samsung Galaxy A36 Main Game Genshin Impact
- 2 Cara Menyimpan Foto di Google Drive dari HP dengan Mudah dan Cepat
- Kenapa Battery Health iPhone Turun? Ini Penyebab dan Cara Merawatnya
- Poco F7 Ultra: Spesifikasi dan Harga di Indonesia
- Jadwal MPL S15 Hari Ini 20 April, Onic Esports Vs Team Liquid
- HP Vivo V50 Lite 4G dan 5G Resmi di Indonesia, Ini Harga serta Spesifikasinya
- Spesifikasi dan Harga Poco F7 Pro di Indonesia
- Asus Rilis Monitor Khusus E-sports, Refresh Rate Sampai 610 Hz
- Instagram Rilis Fitur Blend, Bisa Buat Feed Reels Bareng Teman
- 100 Ucapan Selamat Paskah yang Bermakna dan Cocok Diunggah ke Media Sosial
- Hands-on Samsung Galaxy A26 5G, HP Rp 3 Jutaan dengan Desain Elegan
- 50 Link Twibbon Hari Kartini untuk Rayakan Emansipasi Wanita
- Samsung Diam-diam Rilis Galaxy A04e, Punya Kamera 13 MP dan Baterai 5.000 mAH
- Resmi, Ini Harga iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max di Indonesia
- iPhone 14 Bisa Dipesan di Indonesia Mulai 28 Oktober
- Jadwal MPL S10 Jumat 21 Oktober, Kesempatan RRQ Hoshi ke Grand Final
- 2,4 Terabyte Data Sensitif Pengguna Microsoft Diduga Bocor