2 Link Kalkulator Kesehatan Mental Online yang Tengah Ramai di TikTok
- Di media sosial, seperti TikTok, beberapa waktu belakangan ramai dengan unggahan yang memuat konten mengenai layanan kalkulator kesehatan mental. Keramaian ini berselang setelah peringatan hari Kesehatan Mental Dunia pada Senin lalu (10/10/2022).
Dari beberapa unggahan yang beredar, tampak pengguna membagikan hasil tes online dari kondisi mental health atau kesehatan mentalnya. Tes kesehatan mental online itu dapat diakses melalui situs web “Laluibersama.com”.
Baca juga: 4 Website dan Aplikasi buat Pantau Banjir Jakarta secara Online
Untuk diketahui, website “Laluibersama.com” sendiri menyediakan layanan untuk menghitung kondisi mental health seseorang (kalkulator kesehatan mental). Perhitungan itu dihasilkan dari jawaban-jawaban pengguna atas beberapa pertanyaan.
Setelah semua pertanyaan terjawab, website bakal menghasilkan nilai kecenderungan kondisi mental pengguna. Kondisi tersebut dibagi menjadi tiga kategori gangguan mental, yakni depresi, cemas, dan stres.
Selain website “Laluibersama.com”, berdasar penelusuran KompasTekno, ada pula website “Mhanational.org”, yang turut memiliki layanan kalkulator kesehatan mental. Bila hendak mencoba, lalu bagaimana cara cek kesehatan online lewat dua website itu?
Penjelasan yang lebih lengkap soal dua link kalkulator kesehatan mental online dari website “Laluibersama.com” dan “Mhanational.org”, serta cara ceknya, bisa dilihat di bawah ini.
2 link kalkulator kesehatan mental online
1. Cara cek kesehatan mental online via “Laluibersama.com”
Website “Laluibersama.com” dikembangkan oleh Airlangga Research Group for Translational Medicine and Therapeutics dari Fakultas Kedokteran Universitas Airlangga. Untuk melakukan tes kesehatan mental online lewat website ini, begini caranya:
- Kunjungi link kalkulator kesehatan mental ini #.
- Selanjutnya, klik menu “Kalkulator Kesehatan Mental” dan bakal muncul formulir yang berisi 21 pertanyaan untuk memeriksa kondisi kesehatan mental.
- Jawab seluruh pertanyaan yang tersedia tersebut.
- Setelah menjawabnya, klik opsi “Periksa”.
- Terakhir, website “Laluibersama.com” bakal membaca jawaban tersebut dan menyajikan penilaian atas kondisi kesehatan mental.
2. Cara cek kesehatan mental online via “Mhanational.org”
Website “Mhanational.org” dikembangkan oleh Mental Health America, lembaga non-profit asal Amerika Serikat yang bergerak untuk mempromosikan kepedulian terhadap masalah kesehatan mental.
Di “Mhanational.org”, terdapat beberapa jenis tes yang dibagi berdasar jenis gangguan mental, seperti tes depresi, tes kecemasan, tes gangguan makan, tes bipolar, dan sebagainya. Untuk mulai tes kesehatan mental online di website ini, begini caranya:
- Kunjungi link kalkulator kesehatan mental ini #.
- Kemudian, klik menu “Take a Mental Health Test”.
- Pilih jenis tes yang ingin dilakukan sesuai kecenderungan gangguan mental yang tengah dialami kini.
- Jawab seluruh pertanyaan yang diberikan untuk memeriksa kondisi kesehatan mental.
- Bila telah terjawab semua, klik opsi “View Results”.
- Setelah itu, website bakal menyajikan penilaian atas kondisi mental saat ini berdasarkan jawaban yang diberikan.
Cukup mudah bukan untuk menggunakan layanan kalkulator kesehatan mental online? Penting untuk dicatat, baik layanan di “Laluibersama.com” maupun “Mhanational.org”, hasilnya bukan merupakan sebuah diagnosis yang akurat.
Dua layanan kalkulator kesehatan online tersebut hanyalah bantuan sementara. Supaya mendapat hasil pemeriksaan kesehatan mental yang akurat dan penanganan yang tepat, silakan kunjungi ahli terkait, seperti psikolog atau psikiater.
Baca juga: Cara Lapor dan Pantau Banjir Jakarta Online via Aplikasi JAKI dengan Mudah
Demikianlah penjelasan seputar dua cara cek kesehatan mental online via website “Laluibersama.com” dan “Mhanational.org”, semoga bermanfaat.
Terkini Lainnya
- Robot Manusia Ikut Lari "Half Marathon", Finish dengan Sekali Isi Baterai
- Tanda iPhone 16 Dijual Resmi di Indonesia Menguat, Ini Janji Apple
- HP Gaming Asus ROG Phone 9 dan ROG Phone 9 Pro Dirilis, Ini Harganya
- Ponsel ZTE Blade V70 Meluncur, Bawa Kamera 108 MP dan "Dynamic Island" ala iPhone
- Kata POV Sering Keliru di Medsos, Begini Arti yang Benar
- Nvidia Rilis GPU H200 NVL, Gabungan Empat Chip AI H200 dalam Satu Modul
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- Muncul Tulisan Activate Windows Go To Setting, Apa yang Harus Dilakukan?
- Cara Pakai Rumus TRIM di Microsoft Excel dan Contoh Menggunakannya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Tanda iPhone 16 Dijual Resmi di Indonesia Menguat, Ini Janji Apple
- Trik Mudah Melihat Postingan IG yang Pernah Di-Like
- iPhone 14 Meluncur, Harga iPhone 13 Pro "Refurbished" Malah Naik
- YouTuber Windah Basudara Kumpulkan Donasi Rp 335 Juta untuk "Okkyboy"
- Peserta Rapat Virtual di Microsoft Teams Bisa Pakai Avatar Meta
- Ingin Kerja di Apple? 4 Skill Ini Wajib Dimiliki