Perbedaan Web Developer dan Programmer

- Seseorang yang bekerja dalam bidang web developer dan programmer sama-sama terlibat dalam penulisan kode. Akan tetapi, kedua profesi ini memiliki perbedaan.
Web developer adalah pengembang yang menangani perkembangan sebuah website. Sementara programmer adalah seseorang yang menangani pemrograman dalam sebuah komputer.
Untuk lebih jelasnya, berikut KompasTekno telah menyajikan perbedaan bidang pekerjaan antara Web Developer dan Programmer.
Baca juga: Mengenal Ada Lovelace, Perempuan Programmer Pertama dalam Sejarah
Web Developer
Pengembangan web adalah proses membuat berbagai jenis aplikasi untuk sebuah web atau situs web. Sementara Web Developer atau pengembang web adalah orang yang bertugas mengembangkan sebuah situs website.
Tidak hanya bertugas untuk mengembangkan web, tugas seorang developer juga berkaitan dengan desain web, pemrograman web, dan manajemen basis data.
Mereka bertugas agar sebuah situs web perusahaan terlihat hebat, bekerja dengan cepat, dan memberikan pengalaman luar biasa, serta memberikan kemudahan kepada pengguna.
Ketika bekerja, seorang Web Developer atau pengembang web akan berkolaborasi dengan beberapa tim lain seperti desainer grafis dan penulis konten. Kolaborasi ini bertujuan agar situs yang dibuat dapat ramah pengguna dan terlihat bagus serta mudah dijalankan.
Bidang Web Developer biasanya terbagi atas tiga bagian, yakni Frontend Developer, Backend Developer, dan Full Stack Developer.
Frontend Developer bertugas untuk menjadikan tampilan web lebih menarik melalui penggunaan CSS, HTML, dan JavaScript.
Backend Developer bertugas untuk menyimpan dan mengatur data sembari memastikan bahwa semua yang ada di frontend berfungsi dengan baik.
Full Stack Developer bertugas menangani pengembangan desain halaman web serta mengelola database untuk penyimpanan data.
Baca juga: Mengenal Perbedaan Front-End, Back-End, dan Full-Stack Developer serta Skill yang Dibutuhkan
Programmer
Pemrograman adalah aktivitas memberikan instruksi kepada perangkat komputer untuk melakukan tugas tertentu dan memberikan hasil seperti apa yang diharapkan.
Sementara programmer adalah orang yang bertugas menjalankan instruksi-instruksi tersebut agar dapat terbaca oleh sistem.
Dalam hal ini, tugas seorang programmer berhubungan langsung dengan program komputer. Program komputer adalah kode atau urutan instruksi yang ditulis menggunakan bahasa pemrograman dalam komputer untuk melakukan tugas tertentu, seperti membuat aplikasi.
Tidak jauh berbeda dengan Web Developer, seorang Programmer menggunakan bahasa pemrograman seperti Java, Python, JavaScript, dan C++. Melalui penggunaan bahasa tersebut, programmer mengubah solusi masalah menjadi instruksi yang dikonversikan dalam komputer.
Baca juga: Masih Sedikit Sarjana TI Indonesia yang Jadi Programmer
Terkini Lainnya
- Acer Comeback ke Pasar Smartphone, Rilis HP Android Super ZX dan Super ZX Pro
- 3 Cara Cek HP Support E-SIM di Android dan iPhone dengan Mudah
- Segini Mahalnya Harga iPhone Jika Dibuat di Amerika
- Ini Harga iPhone 11, 11 Pro, dan iPhone 11 Pro Max Bekas Terbaru, Mulai Rp 5 Jutaan
- Daftar Operator Seluler yang Menyediakan eSIM di Indonesia
- 5 Fungsi LAN dalam Jaringan Komputer Perlu Diketahui
- Nothing CMF Buds 2 Diam-diam Muncul di Situs Resmi, TWS Murah dengan ANC
- Spesifikasi Laptop untuk Tes Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Penting Diperhatikan
- OpenAI Siapkan Media Sosial Mirip X, Berbasis ChatGPT
- Sidang Antimonopoli Meta: Mark Zuckerberg Bisa Dipaksa Jual Instagram dan WhatsApp
- Telkomsel Rilis Paket Bundling iPhone 16, Rp 50.000 Kuota 58 GB
- Daftar HP yang Mendukung eSIM di Indonesia
- Membawa Inovasi AI Lebih Dekat ke Semua Orang
- Samsung Rilis Galaxy A06 5G Edisi Free Fire, Banyak Aksesori Bikin "Booyah"
- Apakah iPhone XR Masih Layak Beli di Tahun 2025? Begini Penjelasannya
- 6 Macam Ekstensi File untuk Menyimpan Data
- Tabel Spesifikasi dan Harga Infinix Zero Ultra di Indonesia
- Motorola Moto E32 Meluncur, Ponsel "Entry Level" dengan Kamera 50 MP
- Tabel Spesifikasi dan Harga Infinix Zero 20 di Indonesia
- Infinix Hot 20 5G Resmi, HP Android Layar 120 Hz dan Kamera 50 MP