Fakta Kebocoran Data Pelanggan Indihome, sedang Diinvestigasi hingga Kominfo Panggil Manajemen Telkom
- Dugaan atas 26 juta data pelanggan Indihome bocor di forum online, kini tengah ramai diperbincangkan. Ini bermula dari utas (thread) Twitter yang dibagikan oleh Teguh Aprianto, Cyber Security Researcher & Consultant.
Dalam utas tersebut, Teguh mengatakan data pelanggan Indihome yang dibagikan di forum online itu merupakan data riwayat pencarian (browsing history) dari mesin pelacak riwayat browsing (tracker history) milik Indihome.
Baca juga: Daftar Harga Paket WiFi Indihome Terbaru Agustus 2022, Mulai Rp 255.000
Tahun 2020 kemarin kita berhasil menekan @IndiHome untuk mematikan tracker milik mereka yang selama ini digunakan untuk mencuri browsing history milik pelanggan.
Sekarang 26 juta browsing history yang dicuri itu bocor dan dibagikan gratis. Ternyata berikut dengan nama dan NIK ???? pic.twitter.com/rQYkBKO0U1
— Teguh Aprianto (@secgron) August 21, 2022
"Tahun 2020 kemarin kita berhasil menekan @IndiHome untuk mematikan tracker (pelacak) milik mereka yang selama ini digunakan untuk mencuri browsing history milik pelanggan. Sekarang 26 juta browsing history yang dicuri itu bocor dan dibagikan gratis," tulis Teguh.
Saat ini, pihak Indihome diketahui tengah melakukan investigasi lebih lanjut terkait dugaan kebocoran data pelanggan Indihome di forum online. Untuk lebih lengkapnya, berikut KompasTekno rangkumkan beberapa fakta kebocoran data pelanggan Indihome.
Dibagikan gratis di Breached Forums
Berdasarkan penelusuran KompasTekno, 26 juta data Indihome browsing history yang diduga milik pelanggan itu mulanya terpajang di forum online “Breached Forums”. Data tersebut diunggah oleh akun dengan username "Bjorka" dan diposting pada Sabtu, 20 Agustus 2022.
Data Indihome browsing history tersebut dibagikan secara gratis oleh “Bjorka”. Tak hanya mengunggah data pelanggan Indihome, akun tersebut juga telah mengunggah data yang diduga milik pelanggan Perusahaan Listrik Negara (PLN).
Adapun rincian data pelanggan Indihome yang diduga bocor di “Breached Forums” antara lain adalah domain, platform, browser, URL, Google keyword, IP, resolusi layar, lokasi pengguna, e-mail, gender, nama, NIK, dll.
Kemungkinan kuat data milik pelanggan Indihome
Belum ada konfirmasi resmi dari pihak Indihome, apakah data-data yang dibagikan di “Breached Forums” milik pelanggannya atau bukan. Namun, Afif Hidayatullah, peneliti keamanan siber independen, menyatakan bahwa itu merupakan data pelanggan Indihome.
Pernyataan Afif tersebut dilatarbelakangi karena data yang dipajang di forum online tersebut, sesuai dengan jumlah data riwayat pencarian yang dikumpulkan website tracker history Indihome dua tahun lalu, sebagaimana Tweet yang pernah diunggah Teguh.
"Menurut saya ini benar seharunya data mereka, karena aneh jika ini bukan dari pihak Indihome, karena data yang dijual sangat besar jumlahnya," kata Afif kepada KompasTekno, Minggu (21/8/2022).
Baca juga: Telkom Berencana Gabung Indihome dan Telkomsel
Selain itu, Afif juga menganalisis jenis data pelanggan Indihome yang diduga bocor. Dia mencoba mengecek alamat IP (IP address) dari sampel data yang diposting di “Breach Forums” oleh akun “Bjorka”.
Hasilnya, alamat IP tersebut menunjukan layanan penyedia internet dari PT. Telkom Indonesia. Tidak hanya itu, alamat IP itu juga menunjukan lokasi yang berbeda, misalnya di Jawa Barat dan Jawa Timur.
Indihome sedang lakukan Investigasi
Menanggapi dugaan kebocoran data pelanggan Indihome ini, Pujo Pramono, VP Corporate Communication Telkom Indonesia mengatakan bahwa pihaknya sedang melakukan koordinasi internal untuk memastikan validitas data yang diduga bocor.
"Namun dapat dipastikan bahwa Telkom berkomitmen menjamin keamanan data pelanggan dengan sistem kemanan siber yang terintegrasi dan menjadikan hal tersebut sebagai prioritas utama," jelas Pujo dalam keterangan resmi, pada Sabtu (20/8/2022).
"Telkom tidak pernah mengambil keuntungan komersial apalagi memperjualbelikan data pribadi pelanggan," imbuhnya.
Terkini Lainnya
- Sony Aplha 1 II Diumumkan, Kamera Mirrorless dengan AI dan Layar Fleksibel
- Pengguna Threads Instagram Kini Bisa Buat Tab Feed Khusus Sendiri
- Waspada, Ini Bahayanya Menyimpan Password Otomatis di Browser Internet
- Tabel Spesifikasi Oppo Find X8 di Indonesia, Harga Rp 13 Jutaan
- Facebook Messenger Kedatangan Update Besar, Video Call Makin Jernih
- Apakah Aman Main HP Sambil BAB di Toilet? Begini Penjelasannya
- WhatsApp Rilis Fitur Voice Message Transcripts, Ubah Pesan Suara Jadi Teks
- Cara Mencari Akun Facebook yang Lupa E-mail dan Password, Mudah
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Cara Langganan HBO Go Telkomsel untuk Nonton House of The Dragon
- Legion Y70 Meluncur, HP Lenovo Pertama dengan Snapdragon 8+ Gen 1
- Motorola Edge (2022) Meluncur, Pertama dengan Dimensity 1050
- Klasemen MPL S10 dan Rekap Hasil Pertandingan Pekan Kedua: RRQ Hoshi Masih Puncaki Posisi
- Data 26 Juta Riwayat Pencarian Pengguna Indihome Diduga Bocor dan Dibagikan Gratis di Forum Online