Daftar Kode Error Game Valorant dan Cara Mengatasinya

- Saat bermain game Valorant, pengguna terkadang menghadapi masalah atau error. Error di Valorant umumnya akan ditandai dengan munculnya kode berupa angka.
Setiap kode error di Valorant mengindikasikan gangguan dan masalah yang berbeda-beda. Masalah paling umum yang kerap dijumpai pemain adalah ketika server Valorant sedang mengalami gangguan atau dalam tahap pemeliharaan (maintenance).
Beberapa masalah lain yang dapat terjadi di Valorant mencakup adanya error pada koneksi internet, kegagalan sistem dalam memuat data, gangguan pada fitur di dalam game, dan masih banyak lagi.
Baca juga: Pembuat Game Valorant dan League of Legends Bakal Buka Kantor di Indonesia
Untuk mengatasi error di Valorant, pemain harus mengetahui kode yang muncul. Sebab, Riot Games sudah memberikan solusi untuk beragam jenis gangguan yang dapat terjadi sewaktu-waktu saat bermain Valorant.
Nah, berikut ini adalah daftar kode error di Valorant dan cara mengatasinya, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari situs resmi Riot Games, Jumat (19/8/2022).
Daftar kode error Valorant dan solusinya
- Kode 0 - Koneksi error. Tutup dan jalankan kembali (restart) aplikasi Valorant dan Riot Client.
- Kode 1 - Koneksi error. Tutup dan jalankan kembali (restart) aplikasi Valorant dan Riot Client.
- Kode 4 - Username tidak valid karena terdapat masalah pada nickname di dalam game. Kunjungi tautan berikut untuk mengganti username.
- Kode 5 - Akun Valorant Anda sedang dibuka di tempat lain. Karena sebuah akun Valorant tidak bisa dibuka secara bersamaan di banyak perangkat, silakan log-out akun di perangkat yang diinginkan.
- Kode 7 - Tidak dapat terhubung ke layanan. Akun Valorant Anda mungkin sedang dalam keadaan ditangguhkan (suspend). Silakan periksa e-mail yang telah ditautkan ke akun untuk mengetahui informasi lebih lanjut.
Error yang satu ini juga bisa disebabkan oleh masalah platform. Periksa channel Valorant di Discord atau di situs dukungan (Support Site) untuk melihat informasi yang lebih detail. - Kode 8 hingga 21 - Gangguan pada Riot Client. Untuk mengatasinya, restart aplikasi Riot Client.
- Kode 29 - Masalah pada jaringan internet. Pastikan pengaturan "Firewall" di PC dan laptop sudah memberikan izin pada aplikasi Valorant. Keterangan lebih lanjut dapat disimak melalui tautan berikut ini.
- Kode 31 - Gagal mendapatkan informasi nama pemain. Cara mengatasinya adalah dengan restart aplikasi Riot Client.
- Kode 39 - Server sedang tidak tersedia. Gangguan ini diakibatkan oleh adanya pemeliharaan sistem atau maintenance darurat. Pemain disarankan untuk kembali mengakses game di lain waktu.
- Kode 43 - Waktu di sistem time out. Cara mengatasinya adalah dengan restart aplikasi Riot Client.
- Kode 44 - Layanan Vanguard gagal dieksekusi. Restart aplikasi Riot Client dan jika gangguan belum bisa diatasi, uninstall Riot Vanguard lalu jalankan kembali game Valorant.
- Kode 45 - Luncurkan ulang Vanguard. Restart aplikasi Riot Client dan jika gangguan belum bisa diatasi, uninstall Riot Vanguard lalu jalankan kembali game Valorant.
- Kode 46 - Platform downtime. Ini terjadi saat diadakannya proses pemeliharaan sistem. Pemain disarankan untuk kembali mengakses game di lain waktu.
- Kode 49 - Fitur chat tidak dapat dijalankan. Cara mengatasinya adalah dengan restart aplikasi Riot Client.
- Kode 50 - Fitur suara di dalam game gagal dijalankan. Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 51 - Ada masalah saat membuat Party. Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 52 - Gangguan saat mengambil informasi untuk pemain. Restart aplikasi Riot Client dan jika gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 53 - Gangguan pada fitur chat Riot Client. Restart aplikasi Riot Client dan jika gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 54 - Gagal memuat konten game. Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 55 - Error pada "ApplicationRepairManagerInitFailure". Restart aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 56 - Error pada "LegalInfoInitFailure". Restart aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 57 - Error pada "PlayerAffinityInitFailure". Restart aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 58 - Error pada "RSOValidationFailure". Restart aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa diatasi, kunjungi situs (Support Site) untuk melihat informasi lebih lanjut.
- Kode 59 - Error pada "LoginQueueFetchTokenFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 60 - Error pada "PatchInitFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 61 - Akun Valorant sudah diblokir (banned). Ajukan keluhan Anda melalui tautan berikut.
- Kode 62 - Error pada "NoGamepodsToPingFailure". Ada kesalahan pada jaringan internet. Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 63 - Error pada "ManagerDeleted". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 64 - Error pada "SessionFetchFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 65 - Error pada "PatchAvailabilityInitFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 66 - Error pada "ContentIndexInitFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 67 - Error pada "ChatFriendMetadataInitFailure". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 68 - Error pada "CapEntitlementsFetchError". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 69 - Error pada "CapWalletsFetchError". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode 70 - Error pada "StoreOffersFetchError". Restart aplikasi Riot Client.
- Kode -81 - Gagal mengeksekusi layanan. Restart PC atau laptop dan jalankan kembali aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa teratasi, instal ulang Riot Client dan game Valorant.
- Kode 128 dan 138 - Valorant mengalami koneksi error. Restart PC atau laptop dan jalankan kembali aplikasi Riot Client. Apabila gangguan belum bisa teratasi, instal ulang Riot Client dan game Valorant.
- Kode 152 - HWID ban. PC atau laptop yang digunakan diblokir dari game. Umumnya, ban jenis ini dapat bertahan hingga 4 bulan.
Baca juga: Indonesia Kirim 13 Pengembang Game Lokal ke Jerman
Kode eror VAN
Terkini Lainnya
- Apa Itu Grok AI dan Bagaimana Cara Menggunakannya?
- 7 Cara Menghapus Cache di HP untuk Berbagai Model, Mudah dan Praktis
- Samsung Rilis Vacuum Cleaner yang Bisa Tampilkan Notifikasi Telepon dan Chat
- Akun Non-aktif X/Twitter Akan Dijual mulai Rp 160 Juta
- 3 Cara Menggunakan Chatbot Grok AI di X dan Aplikasi HP dengan Mudah
- Poco M7 Pro 5G Resmi di Indonesia, Harga Rp 2,8 Juta
- Siap-siap, Harga iPhone Bakal Semakin Mahal gara-gara Tarif Trump
- Grok Jadi Aplikasi Terpisah, Bisa Diunduh di HP dan Desktop
- Meta Rilis 2 Model AI Llama 4 Baru: Maverick dan Scout
- Kisah Kejatuhan HP BlackBerry: Dibunuh oleh Layar Sentuh
- AI Google Tertipu oleh April Mop, Tak Bisa Bedakan Artikel Serius dan Guyonan
- Smartwatch Garmin Vivoactive 6 Meluncur, Pertama dengan Fitur Alarm Pintar
- Vimeo Rilis Fitur Streaming ala Netflix, Kreator Indonesia Gigit Jari
- YouTube Shorts Tambah Fitur Editing Video untuk Saingi TikTok
- Trump Tunda Pemblokiran TikTok di AS, Beri Waktu 75 Hari Lagi
- Karyawan Apple Terancam Dipecat Gara-gara Video TikTok
- Meriahkan HUT RI, Oppo Reno8 Series Buktikan Hasil Kameranya di Pameran 77 Portrait Anak Bangsa
- Harga Poco F4 dan Poco F4 GT Diskon hingga Rp 177.000
- Jadwal MPL ID S10 Pekan Kedua, Ada Laga RRQ Hoshi Vs Onic Esports
- Survei: Pengguna Android Tertarik Pindah ke iPhone Berkat iOS 16