Line Jobs Tutup Layanan Mulai 30 Agustus 2022
- Setelah Line Today dan Line OpenChat, Line Indonesia kembali mengumumkan penutupan layanannya yang lain, yakni Line Jobs. Layanan penyedia lowongan pekerjaan ini dipastikan bakal berhenti beroperasi mulai 30 Agustus mendatang.
Line Indonesia mengatakan penutupan operasional Line Jobs dikarenakan perusahaan akan beralih fokus ke arah teknologi baru, seperti teknologi keuangan (fintech), Artificial Intelligence/Kecerdasan buatan (AI), blockchain, dan NFT (non-fungible token).
Line Indonesia telah menyampaikan penutupan ini melalui kanal Line Jobs dan diberitahukan melalui kolom chat (obrolan) pengguna.
Baca juga: Line Today Dipastikan Tutup per 6 Juli 2022 di Indonesia
"Untuk lebih fokus ke bisnis baru ini, kami Line Indonesia dengan berat hati memutuskan untuk menutup layanan Line Jobs Indonesia secara efektif pada tanggal 30 Agustus mendatang," tulis Line Indonesia dalam pemberitahuan yang disebar kepada para pengguna Line Jobs.
Dengan ditutupnya layanan Line Jobs, perusahaan yang sebelumnya mendaftar sebagai mitra, tidak lagi dapat mengakses fitur "Line Jobs for Employer".
Hal yang sama juga akan berlaku bagi pengguna yang terdaftar sebagai pencari kerja. Setelah 30 Agustus, pengguna Line Jobs tidak lagi dapat menggunakan akun miliknya.
Baca juga: Line OpenChat Akan Ditutup di Indonesia Mulai 20 Juli
Line Jobs sendiri merupakan layanan penyedia informasi lowongan pekerjaan yang diluncurkan oleh Line Indonesia pada Desember 2016 lalu.
Sebagaimana portal lowongan kerja pada umumnya, Line Jobs menyajikan kumpulan lowongan pekerjaan bagi lulusan SMA dan SMK, D3, hingga S1.
Pengguna Line Jobs juga dapat memilih jenis pekerjaan yang ingin dilamar berdasarkan lokasi dan tipe pekerjaan yang dikehendaki.
Baca juga: Line Today Ditutup di Indonesia, Bagaimana Nasib Line Messenger?
Susul Line Today dan Line OpenChat
Seperti dijelaskan sebelumnya, Line Indonesia telah menutup Line Today dan Line OpenChat beberapa waktu lalu. Line Today dipastikan tutup per 6 Juli 2022 yang kemudian disusul oleh Line OpenChat pada 20 Juli lalu.
Berdasarkan fungsinya, Line Today merupakan layanan news feed/news aggregator yang dimiliki Line. Layanan ini menyajikan kumpulan berita populer dari berbagai media.
Sedangkan Line OpenChat merupakan ruang komunikasi berbasis komunitas di dalam aplikasi Line. Layanan ini menjadi wadah bagi komunitas untuk berkumpul secara online sesuai dengan minat dan hobi yang mereka gemari.
Baca juga: Perubahan di Line Today Setelah Kabar Akan Disetop di Indonesia
Serupa dengan alasan dipensiunkannya Line Jobs, penutupan kedua layanan tersebut diklaim merupakan bentuk strategi perusahaan untuk fokus pada bisnis teknologi keuangan di Tanah Air.
“Kami akan tetap menyediakan layanan-layanan esensial lain serta melakukan aktivitas M&A,” ungkap Country Manager Line Indonesia, Fanny Verona kepada KompasTekno, Selasa (14/6/2022) lalu.
Terkini Lainnya
- ZTE Nubia Z70 Ultra Meluncur, HP Bezel Tipis dengan Tombol Kamera Khusus
- Spesifikasi dan Harga Oppo Find X8 Pro di Indonesia
- Smartphone Vivo Y300 Meluncur, HP dengan "Ring Light" Harga Rp 4 Jutaan
- Oppo Find X8 Pro Punya Dua Kamera "Periskop", Bukan Cuma untuk Fotografi
- Ini Komponen Apple yang Akan Diproduksi di Bandung
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Jadwal M6 Mobile Legends, Fase Wild Card Hari Kedua
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Samsung Galaxy Z Flip 7 FE Meluncur Tahun Depan?
- Oppo Find X8 Pro Punya Tombol "Quick Button", Apa Fungsinya?
- Algoritma Instagram Kini Bisa Direset, Rekomendasi Konten Bisa Kembali ke Awal
- Indonesia Juara Umum Kompetisi E-sports Dunia IESF 2024
- Cara Membuat YouTube Music "2024 Recap" yang Mirip Spotify Wrapped
- Dua Perangkat Apple Ini Sekarang Dianggap "Gadget" Jadul
- Pemerintah AS Desak Google Jual Browser Chrome
- Bocoran Isi Proposal 100 Juta Dollar AS Apple ke Kemenperin
- Inikah Bocoran Desain Samsung Galaxy S25 Ultra "Paling Dekat"?
- Penamaan Samsung Galaxy Fold dan Flip Bakal Berubah?
- Facebook Tutup Fitur Live Shopping 1 Oktober, Fokus ke Reels
- Link dan Cara Main Tes Love Language yang Ramai Dibagikan di Medsos
- OnePlus 10T 5G Meluncur dengan Snapdragon 8+ Gen 1, Ini Spesifikasinya
- 2 Ponsel Samsung Galaxy Seri A Segera Masuk Indonesia