Cara Berlangganan Vidio Serta Harga Paketnya
- Vidio merupakan layanan streaming yang memudahkan pengguna dalam menonton konten – konten eksklusif mulai dari olahraga lokal dan internasional hingga berbagai channel TV dan serial menarik dari Indonesia, Korea, Thailand, India, dan berbagai hiburan menarik lainnya.
Bagi Anda penggemar olahraga dan serial menarik Asia, dapat berlangganan layanan video on demand satu ini dengan harga mulai dari Rp 19.000 hingga Rp 199.000.
Adapun Vidio sendiri dapat diakses melalui PC maupun HP dengan mengunduh aplikasinya di toko aplikasi Play Store (Android) atau App Store (iOS).
Untuk menikmati berbagai serial menariknya, berikut ini KompasTekno rangkum cara berlangganan Vidio serta harga paketnya.
Baca juga: Disney+ Siapkan Paket Langganan Lebih Murah dengan Selipan Iklan 4 Menit?
Cara membuat akun Vidio
Sebelum berlangganan, tentu pengguna harus membuat akun Vidio untuk akses berbagai layanannya. Berikut ini caranya:
- Buka laman Vidio.com atau unduh aplikasinya di Play Store (Android) atau App Store (iOS)
- Klik “Masuk atau Daftar”
- Isi e-mail atau nomor ponsel Anda
- Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan ke alamat e-mail atau nomor ponsel yang telah Anda daftarkan
- Isi profil Anda
- Centang syarat dan ketentuan kemudian klik “Simpan”
Cara berlangganan Vidio Premier
- Setelah membuat akun dan mengisi profil, berikut cara berlangganan Vidio Premier lewat HP dan laman Vidio.com
- Masuk ke laman berikut ini atau aplikasi Vidio yang sudah terinstal di ponsel Anda
- Masuk ke menu tiga garis vertikal di pojok kanan atas
- Klik “Aktifkan Premier”
- Pilih paket premier yang Anda inginkan, kemudian klik “Aktifkan”
- Nantinya Anda akan menuju laman metode pembayaran, di sini nantinya akan tampil rincian pemesanan beserta PPN 11% yang harus dibayarkan
- Pilih metode pembayaran yang Anda inginkan
- Klik “Lanjutkan”
- Tunggu hingga pembayaran selesai dan paket berlangganan sukses diaktifkan
Baca juga: Cara Berlangganan Viu Premium Lewat iPhone, HP Android, dan Komputer
Harga paket berlangganan Vidio
- Paket Platinum Rp 19.000 / 7 hari + 100 poin
- Paket Platinum Rp 29.000/ 30 hari + 150 poin
- Paket Platinum Rp 199.000 / 1 tahun + 1000 poin
Keunggulan
- Bebas nonton BRI Liga 1, UEL dan beIN Sport channel
- Nonton bebas iklan video (pre-roll dan mid-roll)
- Vidio Original Series
- Tayangan Olahraga
- Serial Korea
- Film Hollywood dan lokal
- TV International
- Tidak termasuk beIN Sport 2
- Bonus Vidio SF loyalty point tiap pembelian platinum hanya untuk transaksi mulai 25 February 2022
- Point bisa digunakan untuk main games fantasy team/redeem point jadi pulsa/saldo e-wallet
Paket Platinum + F1 Rp 49.000/ 30 hari + 49.000
Keunggulan:
- Termasuk seluruh konten Platinum
- Tayangan eksklusif Formula 1 (F1) 2022
- Bebas nonton BRI Liga 1, EUL dan beIN Sport channel
- Nonton bebas iklan video (pre-roll dan mid-roll)
- Vidio Original Series
- Tayangan Olahraga
- Serial Korea
- Film Hollywood dan lokal
- TV International
- Tidak termasuk beIN Sport 2
- Bonus Vidio SF loyalty point tiap pembelian platinum hanya untuk transaksi mulai 25 February 2022
- Point bisa digunakan untuk main games fantasy team/redeem point jadi pulsa/saldo e-wallet
Baca juga: Cara Berlangganan Netflix Pakai Pulsa Telkomsel
Syarat dan ketentuan berlaku
- Langganan akan diperpanjang otomatis melalui pulsa, kartu kredit, shopeepay, google dan apple in app (khusus paket 1 thn dan 30 hari)
- Paket 7 hari tidak diperpanjang otomatis
- Aplikasi masih dapat diakses tanpa paket aktif/subscription
- Langganan dapat dibatalkan kapan saja melalui menu "Paket Saya"
- Berlangganan paket 30 hari dengan Google terdapat promosi 15K untuk pelanggan baru
Terkini Lainnya
- Daftar Aplikasi Android Terbaik 2024, ShopeePay Nomor 1 di Indonesia
- Instagram Hapus Fitur "Ikuti Hashtag", Ini Alasannya
- 5 Tips Menatap Layar HP yang Aman buat Mata, Penting Diperhatikan
- Aplikasi ChatGPT Kini Hadir untuk Semua Pengguna Windows, Tak Perlu Bayar
- Apa Itu Spam di WhatsApp? Ini Penjelasan dan Ciri-cirinya
- Casio Umumkan Ring Watch, Jam Tangan Cincin Harga Rp 2 Juta
- Cara Menghapus Akun Facebook yang Sudah Tidak Dipakai, Mudah dan Praktis
- HP "Underwater" Realme GT 7 Pro Rilis Global, Ini Spesifikasinya
- Yahoo Mail Kebagian Fitur AI, Bisa Rangkum dan Balas E-mail Langsung
- Perbedaan Chromebook dan Laptop Windows yang Perlu Diketahui
- Oppo Reno 13 Series Meluncur Sebentar Lagi, Ini Tanggal Rilisnya
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- China Pamer Roket yang Bisa Dipakai Ulang, Saingi Roket Elon Musk
- 10 Cara Mengubah Tulisan di WhatsApp Menjadi Unik, Mudah dan Praktis
- Ini Dia, Jadwal Rilis Global dan Daftar HP Xiaomi yang Kebagian HyperOS 2
- Janji Terbaru Apple di Indonesia, Rp 1,5 Triliun untuk Cabut Blokir iPhone 16
- EOS R7 dan EOS R10 Meluncur, Kamera Mirrorless Canon Rasa DSLR Klasik
- Oppo A55 Punya Fitur Ramah Anak, Begini Bentuknya
- Daftar Harga iMac di Indonesia Per Mei 2022
- Daftar Harga dan Cara Langganan Netflix untuk Nonton Stranger Things Season 4
- Hasil Drawing Turnamen MSC Mobile Legends 2022 dan Jadwal Mainnya