cpu-data.info

Oppo Bikin Tablet Kelas Menengah Oppo Pad Air, Ini Bocoran Spesifikasinya

Perangkat yang diduga merupakan Oppo Pad Air.
Lihat Foto

- Pada Februari lalu Oppo meluncurkan tablet pertamanya, Oppo Pad, di China. Tak perlu waktu lama, Oppo disinyalir akan segera memasarkan tablet baru yang menyasar kelas menengah, yakni Oppo Pad Air.

Tablet kedua keluaran Oppo ini kabarnya sudah dapat dipesan (pre-order) di China. Meski sudah bisa dipesan, Oppo belum mengungkap spesifikasi yang diusung pada tablet ini.

Kendati demikian, bocoran spesifikasi dari Oppo Pad Air sudah diungkap oleh pembocor gadget kenamaan, Digital Chat Station.

Melalui sebuah unggahan di jejaring sosial Weibo, Digital Chat Station mengatakan bahwa Oppo Pad Air masuk dalam kategori tablet kelas menengah.

Baca juga: Oppo Pad Resmi Meluncur, Tablet Pertama Oppo dengan Stylus

Oppo Pad Air disebut akan membawa layar LCD berukuran 10,36 inci yang mampu menampilkan resolusi gambar hingga 2K (2.000 x 1.200p) dengan refresh rate 60 Hz.

Di sektor hardware, Oppo Pad Air konon akan ditenagai chipset Snapdragon 680. Berbeda dengan Oppo Pad, tablet ini masih belum mendukung konektivitas jaringan 5G.

Oppo Pad Air ditopang oleh baterai sebesar 7.100 mAh yang mendukung fitur pengisian daya cepat (fast charging) dengan daya 18 Watt.

Sejauh ini, fitur lain yang diduga akan dibawa pada Oppo Air Pad mencakup fitur audio Dolby Atmos, berikut kemampuan untuk mendukung aksesori Oppo Pencil.

Sayangnya, Digital Chat Station tidak mengungkap informasi lain, seperti spesifikasi kamera, kapasitas penyimpanan dan RAM, serta pilihan warna yang akan dimiliki tablet ini.

Selain mengungkap spesifikasi perangkat, Digital Chat Station turut memberikan prediksi harga Oppo Air Pad yang akan dipasarkan di China.

Baca juga: Riset Canalys: PC dan Tablet Makin Laris, Beda dari Sebelum Pandemi

Sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Gizmochina, Senin (16/5/2022), Oppo Pad Air diprediksi akan dibanderol sebesar 1.000 Yuan atau sekitar Rp 2,1 juta.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut, peminat asal China nampaknya harus menunggu hingga tablet ini dirilis yang konon pada 23 Mei 2022 mendatang.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat